tirto.id - Jadwal Liga Futsal PFL 2025 pekan ini bakal bergulir pada Sabtu-Minggu, 18-19 Oktober 2025 di GOR Nambo Jaya, Tangerang, Banten. Jalannya laga dapat disaksikan secara live streaming via Vision+ dan kanal YouTube PFL Indonesia.
Total 10 pertandingan akan dimainkan dalam 2 hari penyelenggaraan pekan ke-3 PFL 2025/2026. Jadwal laga pertama akan dimulai pada pukul 09.00 WIB pada hari Sabtu dan Minggu.
Sejumlah laga menarik bakal tersaji seperti Bintang Timur Surabaya vs Cosmo JNE Jakarta pada Sabtu (18/10/2025). Lalu ada duel tim papan atas antara Fafage Banua vs Bintang Timur Surabaya pada Minggu (19/10/2025).
Update klasemen PFL 2025/2026 menempatkan Fafage Banua di peringkat teratas dengan raihan 12 poin. Lalu diikuti oleh Bintang Timur Surabaya di peringkat kedua dengan koleksi 9 poin, serta Pangsuma FC di peringkat ketiga dengan 7 poin.
Jadwal LigaFutsal PFL 2025/2026 Pekan Ini 18-19 Oktober
Jadwal Liga Futsal PFL 2025/2026 pekan 3 bakal berlangsung pada Sabtu-Minggu, 18-19 Oktober 2025 di GOR Nambo Jaya, Tangerang. Seluruh pertandingan dapat disaksikan via Vision+ dan RCTI+. Lalu sejumlah laga pilihan akan tayang di MNCTV dan kanal YouTube PFL Indonesia.
Deretan pertandingan PFL 2025/2026 pekan ini akan dibuka dengan duel Asahan Allstar FC Samarinda vs Black Steel FC Papua pada Sabtu (18/10/2025) pukul 09.00 WIB. Black Steel dalam misi bangkit usai hasil mengecewakan di pekan lalu.
Black Steel kalah telak dari Bintang Timur Surabaya dengan skor 1-8, lalu bermain imbang 3-3 dengan Pangsuma FC. Hasil itu membuat Black Steel tertahan di peringkat 5 klasemen dengan 4 poin dari 3 pertandingan.
Setelah itu, ada laga menarik antara Pangsuma FC vs Halus FC pada Sabtu (18/10/2025) pukul 11.30 WIB. Pangsuma FC mengusung misi kemenangan untuk bersaing ketat di papan atas klasemen. Laga ini akan tayang secara live via saluran MNC TV.
Di sisi lain, Bintang Timur Surabaya akan melakoni laga yang cukup berat dengan bertemu Cosmo JNE pada Sabtu (18/10/2025) pukul 14.00 WIB. Kemudian BTS akan menghadapi Fafage Banua pada Minggu (19/10/2025) pukul 19.00 WIB.
Laga Fafage Banua vs Bintang Timur diprediksi berlangsung cukup ketat. Fafage Banua memiliki rekor 4 kemenangan beruntun, sementara Bintang Timur juga dalam tren positif dengan 3 kemenangan beruntun.
Saat ini, Fafage Banua masih kukuh di puncak klasemen PFL 2024/2025 dengan raihan 12 poin. Sementara Bintang Timur Surabaya mengikuti di peringkat kedua dengan 9 poin.
Selain itu, aga menarik juga bakal tersaji pada Minggu (19/10/2025), yakni Cosmo JNE vs Pangsuma FC pada pukul 16.30 WIB. Cosmo JNE tengah on fire usai menjuarai Futsal Super Cup 2025 akhir September 2025 lalu dan baru melakoni 1 laga di PFL 2025.
Jadwal Lengkap Liga Futsal PFL 2025/2026 Pekan Ini
Berikut jadwal lengkap Liga Futsal PFL 2025/2026 pekan ini di GOR Nambo Jaya, Tangerang, Banten:
Sabtu, 18 Oktober 2025
Pukul 09.00 WIB: Asahan Allstar vs Black Steel FC Papua
Pukul 11.30 WIB: Halus FC Jakarta vs Pangsuma FC Kalbar - Live MNCTV
Pukul 14.00 WIB: Bintang Timur Surabaya vs Cosmo JNE Jakarta
Pukul 16.30 WIB: Unggul FC Malang vs Kuda Laut Nusantara FC - Live YouTube
Pukul 19.00 WIB: Raybit FC Jakarta vs Moncongbulo FC Makassar - Live YouTube
Minggu, 19 Oktober 2025
Pukul 09.00 WIB: Asahan Allstar vs Halus FC Jakarta
Pukul 11.30 WIB: Unggul FC Malang vs Nanzaby FC Bintan
Pukul 14.00 WIB: Raybit FC Jakarta vs Black Steel FC Papua
Pukul 16.30 WIB: Cosmo FC Jakarta vs Pangsuma FC Kalbar
Pukul 19.00 WIB: Bintang Timur Surabaya vs Fafage Banua
Live Streaming Liga Futsal PFL 2025 di MNCTV dan Vision+
Live streaming Liga Futsal PFL 2025/2026 pekan ke-3 berlangsung pada Sabtu-Minggu, 18-19 Oktober 2025 di GOR Nambo Jaya, Tangerang, dapat ditonton via MNC TV, Vision+, RCTI+, dan kanal YouTube PFL Indonesia.
Link Live Streaming Liga Futsal Pro PFL 2025 - Vision+
Link Live Streaming Liga Futsal Pro PFL 2025 - RCTI+
*Jadwal Liga Futsal Pro 2025 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu, sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Ahmad Zidan Nahari
Editor: Oryza Aditama
Masuk tirto.id


































