Menuju konten utama
ACL Two 2025/2026

Jadwal Lengkap ACL Two 2025 Live TV 4-6 November & Klasemen

Jadwal lengkap ACL Two 2025/2026 pekan ini matchday 4, live 4-6 November 2025, termasuk Al Nassr vs Goa dan Selangor vs Persib.

Jadwal Lengkap ACL Two 2025 Live TV 4-6 November & Klasemen
Cristiano Ronaldo dari Al Nassr, dan rekan satu timnya merayakan setelah mengalahkan Al Hilal untuk memenangkan Piala Kejuaraan Klub Arab di Stadion King Fahd di Taif, Arab Saudi, Sabtu, 12 Agustus 2023. (AP Photo/Samah Zidan)

tirto.id - Jadwal lengkap AFC Champions League (ACL) Two 2025/2026 pekan ini matchday 4, akan bergulir pada 4-6 November 2025. Jalannya pertandingan bisa ditonton melalui live streaming ACL Two di Vision+ dan RCTI+.

Adapun laga pilihan juga tayang lewat siaran langsung RCTI, yakni Al Nassr vs Goa pada Kamis dini hari (6/11/2025), mulai jam 01.15 WIB. Kemudian live score tersedia di website AFC.

Sementara itu laga yang ditunggu para bobotoh di Tanah Air, live streaming Selangor vs Persib Bandung via Vision+, pada Kamis malam (6/11/2025) jam 19.15 WIB. Belum ada informasi resmi terkait siaran langsung di GTV.

Jadwal ACL Two 2025/2026 Pekan Ini

Jadwal matchday 4 ACL Two 2025/2026 akan dibuka dengan pertandingan Sepahan (Iran) vs Ahal (Turkmenistan) di Grup C. Laga ini diagendakan pada Selasa malam (4/11/2025) mulai jam 23.00 WIB, venue laga di Stadion Naghsh-e-Jahan, Isfahan, Iran.

Sepahan dalam misi mempertahankan posisi 2 besar di tabel Grup C, dengan koleksi 3 poin. Sementara Ahal menguntit di posisi 3 dengan poin sama, namun kalah selisih gol.

Laga tak kalah menarik, duel Al Nassr (Saudi) vs Goa (India) di Grup D. Laga ini dijadwalkan Kamis dini hari (6/11/2025) jam 01.15 WIB.

Jalannya pertandingan di Stadion King Saud University, Riyadh, Arab Saudi, dapat disaksikan live RCTI dan RCTI+.

“Saksikan Al Nassr vs FC Goa, Kamis 6 November pukul 01.00 WIB. LIVE hanya di RCTI,” tulis aku IG resmi @rctisports.

Saat ini di klasemen Grup D, Al Nassr masih kuat bercokol di puncak tabel dengan koleksi 9 poin. Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan tercatat selalu menang dalam 3 laga yang sudah dilalui.

Di sisi lain, Goa ada di posisi juru kunci. Tim asal India tersebut selalu menelan kekalahan dari 3 pertandingan di ACL Two 2025/2026. Matchday 3 lalu, Goa menyerah 1-2 ketika menjamu Al Nassr.

Sementara itu laga yang ditunggu penggemar di Tanah Air, jadwal Selangor vs Persib Bandung di Grup G, diagendakan Kamis malam (6/11/2025) jam 19.15 WIB, di Petaling Jaya, Malaysia.

Persib saat ini masih memuncaki klasemen grup, dengan koleksi 7 poin. Hasil matchday 3 lalu, Persib menang 2-0 ketika menjamu Selangor di Bandung.

Kini Maung Bandung mengincar kemenangan kedua atas tim asal Malaysia tersebut. Terlebih Selangor juga masih terpuruk di dasar klasemen Grup G, akibat selalu kalah dalam 3 laga yang dilakoni.

Jadwal Lengkap ACL Two 2025/2026 Matchday 4

Berikut jadwal lengkap ACL Two 2025/2026 matchday 4, pada 4-6 November 2025:

Selasa, 4 November 2025

  • Pukul 23.00 WIB: Sepahan (Iran) vs Ahal (Turkmenistan)
Rabu, 5 November 2024

  • Pukul 19.15 WIB: Eastern AA (Hong Kong) vs Ratchaburi (Thailand)
  • Pukul 19.15 WIB: Nam Dinh (Vietnam) vs Gamba Osaka (Jepang)
  • Pukul 20.45 WIB: Al Wasl (UEA) vs Al Muharraq (Bahrain)
  • Pukul 20.45 WIB: Arkadag (Turkmenistan) vs Al Ahli Doha (Qatar)
  • Pukul 23.00 WIB: Al Khalidiyah (Bahrain) vs Andijan (Uzbekistan)
  • Pukul 23.00 WIB: Al Zawraa (Irak) vs Istiqlol Dushanbe (Tajikiskistan)
Kamis, 6 November 2025

  • Pukul 01.15 WIB: Al Nassr (Arab Saudi) vs Goa (India) | Live RCTI
  • Pukul 01.15 WIB: Al Wehdat (Jordania) vs Esteghlal (Iran)
  • Pukul 14.45 WIB: Macarthur FC (Australia) vs Cong An Ha Noi (Vietnam)
  • Pukul 17.00 WIB: Lion City (Singapura) vs Bangkok Utd (Thailand)
  • Pukul 17.00 WIB: Pohang (Korsel) vs Tampines (Singapura)
  • Pukul 19.15 WIB: Baijing Guoan (Cina) vs Tai Po (Hong Kong)
  • Pukul 19.15 WIB: Pathum Utd (Thailand) vs Kaya (Philippina)
  • Pukul 19.15 WIB: Selangor (Malaysia) vs Persib Bandung (Indonesia)

Link Live Streaming ACL Two 2025/2026 – Vision+

*Jadwal tayang dan live streaming ACL Two 2025/2026 bisa berubah sewaktu-waktu, sesuai kebijakan pemegang hak siar.

Klasemen ACL Two 2025/2026

Berikut update klasemen ACL Two 2025/2026 jelang matchday 4, pada 4-6 November 2025:

GRUP A

NoKlubMainPoin
1Al Wasl39
2Al Muharraq46
3Esteghlal33
4Al Wehdat43

GRUP B

NoKlubMainPoin
1Al Ahli Doha46
2Al Khalidiyah45
3Andijan33
4Arkadag32

GRUP C

NoKlubMainPoin
1Al Hussein26
2Sepahan23
3Ahal33
4Mohun Bagan30

GRUP D

NoKlubMainPoin
1Al Nassr39
2Istiqlol Dushanbe36
3Al Zawraa33
4Goa30

GRUP E

NoKlubMainPoin
1Cong An Ha Noi35
2Tai Po34
3Macarthur FC34
4Beijing Guoan32

GRUP F

NoKlubMainPoin
1Gamba Osaka39
2Nam Dinh36
3Ratchaburi33
4Eastern AA30

GRUP G

NoKlubMainPoin
1Persib Bandung37
2Bangkok Utd36
3Lion City34
4Selangor30

GRUP H

NoKlubMainPoin
1Tampines39
2Pohang36
3Pathum Utd33
4Kaya30

Baca juga artikel terkait ACL TWO atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Sepakbola
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya