tirto.id - Hasil playoff MPL S16 hari ini Alter Ego vs Bigetron (BTR) pada Kamis (30/10/2025) menjadi penentu siapa yang lolos ke final upper bracket dan siapa yang gugur ke semifinal lower bracket. Lantas, bagaimana dengan hasil EVOS vs ONIC?
Setelah mengalahkan NAVI 3-1, Alter Ego menghadapi tantangan terberat mereka di playoff MPL ID Season 16 saat jumpa Bigetron by Vitality. Pasalnya, sang lawan adalah runner-up musim reguler. Di sisi lain, melewati BTR adalah syarat agar AE bisa secepatnya mengambil tiket lolos final.
Sementara itu, EVOS yang menghentikan laju Dewa United lewat pertempuran 5 gim dengan skor 3-2, bakal jumpa ONIC. Sang lawan adalah raja terakhir di MPL S16. Dengan catatan menang 14 kali sepanjang musim reguler, ONIC memang jadi momok siapapun yang ingin merebut takhta juara MPL Season 16.
Hasil Playoff MPL S16 BTR vs AE & EVOS vs ONIC
Laga pertama semifinal upper bracket MPL S16 melibatkan pertarungan Bigetron by Vitality vs Alter Ego berlabel Derby STM.
Pada gim pertama, Alter Ego bisa menghancurkan base Bigetron setelah laga singkat selama 12 menit dan 52 detik. AE kali ini memasang Lapu-lapu (Nino), Hayabusa (Yazukee), Yve (Hijumee), Gatot Kaca (alekk), dan Harith (Arfy).
Penampilan Yazukee dan Nino tampak eksplosif. Nino mengumpulkan 9 kills dan 4 assist, sedangkan Nino memiliki 6 K dan 7 A. Berkat mereka BTR benar-benar dibuat mati kutu. Pasalnya, Alter Ego mengukir 21 kills, sedangkan Bigetron cuma punya 4 kills.
BTR mengandalkan Yu Zhong (Shogun), Lancelot (Nnael), Valentina (Moreno), Khaleed (Finn), dan Cici (Emann). Nnael hanya bisa melakukan 2 kills, diikuti Moreno dan Emann masing-masing 1.
Di gim kedua, Alter Ego tetap maksimal. Percobaan lain dilakukan oleh Alter Ego di gim ini. Nino memilih Uranus sebagai hero, sedangkan Yazuke Lancelot. Hijumee yang mengusung Yve tercatat punya 5 kills dan 4 death. Ia mengoleksi 10.933 gold. Berikutnya, Arfy memakai Benedetta dan alekk dengan Gatotkaca.
Materi seperti itu membuat Alter Ego bisa menuntaskan gim ini dalam tempo 15 menit dan 44 detik. Hancurnya base BTR ditandai dengan perbedaan kills yang cukup mencolok. AE punya 13, sedangkan Bigetron hanya 5.
Namun, dengan keunggulan 2-0 itu, Alter Ego gagal melakukan clean sweep. Bigetron bangkit pada saat yang tepat dengan mengakhiri gim ketiga dalam tempo 15 menit tepat.
Peran Nnael yang menggunakan Lancelot tampak maksimal di gim ketiga ini. Ia mencetak 10 kills dan 4 assist, di samping 2 death. Komposisi lain BTR adalah Lapu-Lapu (Shogun), Zhuxin (Moreno), Hilda (Finn), da Chou (Emann).
Sementara itu, AE kali ini tidak berfungsi dengan baik. Nino yang memakai Uranus, Yazuke dengan Hayabusa, Hijumee dengan Selena, alekk yang menggunakan Grock, hingga Arfy dengan Ruby, hanya menghasilkan 8 kills, berbanding 19 milik BTR.
Namun, tidak ada kejutan lain dari Bigetron pada gim keempat. Alih-alih bisa memaksakan pertarungan hingga gim kelima, BTR harus takluk setelah 15 menit dan 15 detik. Di gim pemungkas ini, Alter Ego mengamankan kemenangan penting dan skor berubah jadi 3-1.
Alter Ego lolos ke final upper bracket. Sebaliknya, BTR harus mengambil langkah memutar ke semifinal lower bracket.
Dalam pertandingan kedua semifinal upper bracket, ada duel EVOS vs ONIC yang berlangsung Kamis (30/10/2025) pukul 18.15 WIB. Di gim pertama yang terjadi selama 20 menit dan 27 detik, ONIC yang menghadapi pertarungan ketat lawan EVOS, bisa unggul dengan 15 kills berbanding 13.
Pada gim kedua, Hayabusa dan Harith dipertahankan sebagai hero ONIC. Komposisi lainnya adalah Lapu-lapu, Zhuxin, dan Khaleed. Namun, justru mereka harus tumbang dari EVOS dalam pertempuran selama 14 menit dan 2 detik.
EVOS yang memakai Alice, Yi Sun-shin, Yve, Cici, dan Baxia, mampu menyamakan skor jadi 1-1. Bahkan, di gim 3, EVOS kembali menang sehingga tiggal butuh 1 kemenangan lagi. Namun, siapa sangka dari kedaan demikian, ONIC bangkit dan memenangi laga 3-2.
Berikut hasil semifinal upper bracket MPL S16 hari ini Kamis, 30 Oktober 2025.
Alter Ego (AE) vs Bigetron (BTR) skor akhir 3-1
EVOS vs ONIC skor akhir 2-3
Update Bracket Playoff MPL S16: Siapa Lolos Final Upper?
Update bracket playoff MPL S16 akan diperbarui setelah pertandingan Alter Ego vs Bigetron dan EVOS vs ONIC hari ini. Kedua tim yang menang akan lolos ke final upper bracket, sedangkan tim yang kalah masuk ke semifinal lower bracket.
Final Upper Bracket
Jumat, 31 Oktober 2025
Pukul 18.15 WIB
Alter Ego vs ONIC
Semifinal Lower Bracket
Jumat, 31 Oktober 2025
Pukul 13.00 WIB
Bigetron vs EVOS
Editor: Iswara N Raditya
Masuk tirto.id


































