tirto.id - Hasil Europa League 2025/2026 matchday 3 diwarnai dengan satu assist yang dibuat Calvin Verdonk dalam laga Lille vs PAOK, Jumat 24 Oktober dini hari WIB. Sayangnya, satu assist itu gagal membantu Lille menang karena tim tamu mencuri tiga poin dengan skor 3-4.
Hasil Lille vs PAOK di Stadion Stade Pierre-Mauroy, Villeneuve-d'Ascq, Prancis, menjadi kekalahan pertama bagi Lille di Europa League musim ini. Anak asuh Bruno Génésio gagal mengulang performa apik di pertandingan sebelumnya saat mereka mengalahkan Brann dan Roma.
Bahkan, Lille memulai babak pertama melawan PAOK dengan cara yang sangat buruk, yakni tertinggal 0-3 di 45 menit pertama. Soualiho Meite membawa PAOK unggul lewat sepakan kaki kiri di menit 18. Tidak ada selebrasi dari Meite mengingat ia pernah membela Lille tahun 2013-2017.
Gol itu membuat PAOK semakin percaya diri dan menambah keunggulan di menit 23 melalui Andrija Živković setelah lepas dari perangkap offside. Jelang babak pertama usai, Giannis Konstantelias membawa tim tamu memimpin dengan skor 0-3.
Memasuki babak kedua, sebuah umpan sepak pojok dari Verdonk berbuah assist ketika bola disambut tandukan Benjamin Andre menjadi gol. Tidak lama kemudian, Hamza Igamane membuat laga semakin menarik setelah mencetak gol kedua Lille.
Sayangnya setelah itu pertahanan Lille lengah dan membuat Živković mencetak brace di menit 74. Empat menit kemudian gol kedua Igamane pada akhirnya tidak berarti banyak bagi Lille karena mereka kalah 3-4. Verdonk sendiri bermain 90 menit di laga ini.
Kekalahan tersebut membuat Lille gagal mengikuti jejak Midtjylland, Braga, dan Lyon. Tiga tim tersebut masih memiliki catatan 100 persen kemenangan di Europa League musim ini.
Midtjylland, tim asal Denmark, untuk sementara memimpin klasemen UEL 2025-26. Hal itu terjadi setelah mereka menang dari Maccabi Tel Aviv di Stadion TSC Arena, Bačka Topola, Serbia.
Bermain melawan tim asal Israel, Midtjylland menang 0-3 dalam laga yang diwarnai brace dari Franculino serta satu gol Philip Billing. Kemenangan ini menyusul hasil positif sebelumnya yang diraih anak asuh Mike Tullberg melawan Sturm Graz 2-0 dan Nottingham Forest 2-3.
Midtjylland dibuntuti oleh Braga yang dalam laga matchday 3 mengalahkan Crvena Zvezda 2-0 di Estádio Municipal, Braga, Portugal. Dua gol kemenangan Braga dikemas oleh Fran Navarro dan Mario Dergeles di masing-masing babak.
Pada pertandingan lainnya Lyon juga meraih kemenangan 2-0 ketika menjamu Basel di Stadion Parc Olympique Lyonnais, Décines-Charpieu, Prancis. Dua gol Corentin Tolisso dan Afonso Moreira memastikan skuad besutan Paulo Fonseca masih 100 persen sempurna di Europa League musim ini.
Tiga tim tersebut memang sama-sama meraih sembilan poin. Tapi Midtjylland berhak di posisi teratas berkat keunggulan selisih gol +6 (8-2). Sedangkan Braga dan Lyon sama-sama memiliki selisih gol +5 (5-0).
Selain Lille, ada tiga tim lain yang juga gagal mempertahankan tren kemenangan mereka yaitu Dinamo Zagreb, Aston Villa, Lille, dan Porto. Kegagalan menang di matchday 3 membuat rentetan dua kemenangan beruntun mereka terhenti.
Dinamo Zagreb hanya bisa bermain imbang 1-1 di kandang Malmo. Tertinggal lebih dulu karena gol Oscar Lewicki, Dinamo harus bersyukur ketika mereka batal kalah. Gol Cardoso Varela di menit keenam injury time babak kedua memastikan tim asal Kroasia itu urung menelan kekalahan perdana di UEL musim ini.
Lalu, Aston Villa dan Porto bernasib sama seperti Lille yang kalah di matchday 3. Aston Villa kalah dari Go Ahead Eagles yang diperkuat bek Timnas Indonesia, Dean James. Comeback dilakukan Go Ahead Eagles melalui gol Mathis Suray dan Mats Deijl setelah tertinggal di awal laga karena gol Evann Guessand.
Sedangkan Porto kalah 0-2 di kandang Nottingham Forest karena dua gol penalti Morgan Gibbs-White dan Igor Jesus. Di sisi lain, hasil ini menjadi awalan bagus bagi Sean Dyche dalam laga debutnya sebagai pelatih Nottingham.
Hasil Europa League 2025-26 Matchday 3
Berikut hasil pertandingan Europa League 2025-26 matchday 3:
Kamis, 23 Oktober 2025
- Braga vs Crvena Zvezda 2-0 (Fran Navarro 22', Mario Dergeles 72')
- Brann vs Rangers 3-0 (Emil Kornvig 40', Jacob Sørensen 55', Noah Holm 79')
- FCSB vs Bologna 1-2 (Daniel Bîrligea 54' / Jens Odgaard 9', Thijs Dallinga 12')
- Fenerbahce vs Stuttgart 1-0 (Kerem Aktürkoğlu 34'-pen)
- Genk vs Real Betis 0-0
- Go Ahead Eagles vs Aston Villa 2-1 (Mathis Suray 42', Mats Deijl 61' / Evann Guessand 4')
- Lyon vs Basel 2-0 (Corentin Tolisso 3', Afonso Moreira 90')
- Salzburg vs Ferencvaros 2-3 (Edmund Baidoo 13', Yorbe Vertessen 72' / Barnabás Varga 50', Kristoffer Zachariassen 56', Bamidele Yusuf 58')
Jumat, 24 Oktober 2025
- Celta Vigo vs Nice 2-1 (Iago Aspas 2', Kojo Peprah Oppong 75'-og / Mohamed-Ali Cho 16')
- Celtic vs Sturm Graz 2-1 (Liam Scales 61', Benjamin Nygres 64' / Tomi Horvat 15')
- Feyenoord vs Panathinaikos 3-1 (Givairo Read 45+3', Anis Hadj Moussa 56', Cyle Larin 90' / Karol Świderski 18')
- Freiburg vs Utrecht 2-0 (Yuito Suzuki 20', Vincenzo Grifo 45')
- Lille vs PAOK 3-4 (Benjamin Andre 57', Hamza Igamane 68', 78' / Soualiho Meite 18', Andrija Živković 23', 74', Giannis Konstantelias 42')
- Maccabi Tel Aviv vs Midtjylland 0-3 (Franculino 44', 84', Philip Billing 71')
- Malmo vs Dinamo Zagreb 1-1 (Oscar Lewicki 45+1' / Cardoso Varela 90+6')
- Nottingham Forest vs Porto 2-0 (Morgan Gibbs-White 19'-pen, Igor Jesus 77'-pen)
- Roma vs Viktoria Plzen 1-2 (Paulo Dybala 54'-pen / Prince Kwabena Adu 20', Cheick Souaré 23')
- Young Boys vs Ludogorets Razgrad 3-2 (Rayan Raveloson 45', Christian Fassnacht 53', Chris Bedia 63'-pen / Petar Stanic 26', Ivan Yordanov 90+2')
Update Klasemen Europa League 2025-26
Berikut update klasemen Europa League 2025-26:
Penulis: Wan Faizal
Editor: Iswara N Raditya
Masuk tirto.id


































