Menuju konten utama

Hari Ini Harinya Tuhan Lirik Lagu Sekolah Minggu dan Maknanya

Lirik lagu sekolah minggu Hari Ini Harinya Tuhan dan maknanya.

Hari Ini Harinya Tuhan Lirik Lagu Sekolah Minggu dan Maknanya
Ilustrasi Lirik Lagu. foto/IStockphoto

tirto.id - Sekolah Minggu, menjadi salah satu kegiatan yang biasanya diselenggarakan oleh Tim Pengembangan Iman Gereja untuk pendampingan iman anak. Biasanya, kegiatan sekolah minggu dalam Gereja Katolik dikenal dengan nama PIA atau Pembinaan Iman Anak.

Banyak hal yang diberikan oleh Tim Pengembangan Iman Gereja untuk kegiatan PIA, salah satunya yakni sekolah minggu. Kegiatan sekolah minggu juga tidak terbatas pada penyampaian ayat alkitab dengan cara yang menyenangkan namun juga berisi berbagai kegiatan lain salah satunya kegiatan sosial.

Sekolah minggu biasanya akan mengenalkan dan memperkuat iman anak kepada Tuhan melalui berbagai cara salah satunya yakni melalui lagu. Lagu diyakini menjadi salah satu media penyampian firman yang mudah ditangkap oleh anak-anak karena tidak harus menggunakan kata-kata berat seperti yang ada pada alkitab, namun tetap menjadikan alkitab sebagai landasan dasarnya.

Seperti namanya, "Sekolah Minggu" umumnya diselenggarakan setiap hari minggu. Waktunya bervariasi sesuai dengan jadwal masing-masing Gereja, namun umunya dilaksanakan minggu pagi setelah misa selesai.

Ada salah satu lagu sekolah minggu yang tidak asing dikalngan anak-anak PIA yakni "Hari Ini, Harinya Tuhan." Hari ini, harinya Tuhan, menjadi salah satu lagu yang dijadikan media pembelajaran untuk mengajarkan anak bahwa ada satu hari dalam satu minggu yang memang diperuntukkan bagi Tuhan yakni Hari Minggu.

Lirik Lagu "Hari Ini, Harinya Tuhan"

Hari ini, hari ini

Harinya Tuhan, harinya Tuhan

Mari kita, mari kita

Bersukaria, bersukaria

Hari ini harinya Tuhan

Mari kita bersukaria

Hari ini, hari ini

Harinya Tuhan

Hari ini, hari ini

Harinya Tuhan, harinya Tuhan

Mari kita, mari kita

Bersukaria, bersukaria

Hari ini harinya Tuhan

Mari kita bersukaria

Hari ini, hari ini

Harinya Tuhan

Makna Lagu "Hari Ini, Harinya Tuhan"

Hari Ini, Harinya Tuhan menjadi salah satu lagu rohani anak yang dijadikan sebagai media pembelajaran untuk mengajarkan anak bahwa ada satu hari yang dianggap kudus dan dikudukan sebagai hari Tuhan.

Pada saat kita mendengarkan kisah penciptaan Bumi pada rangkaian Perayaan Hari Raya Paskah, Tuhan bekerja sejak hari Senin hingga Sabtu, dan Dia beristirahat pada hari ke tujuh yakni hari Minggu.

“Setelah Allah bekerja enam hari lamanya maka pada hari ketujuh Allah beristirahat” demikian bunyi dari ayat alkitab pada Keluaran 20:8. Tidak hanya dari Surat Keluaran, Hari Minggu sebagai hari Tuhan juga tertuang pada Perintah Allah yang ke-3 yang berbunyi "Kuduskanlah Hari Tuhan," dan hari yang dimaksud yakni hari di mana Tuhan beristirahat untuk melihat segala yang diciptakan selama enam hari.

Dua hal ini yang juga menjadi landasan bahwa hari Minggu adalah hari Tuhan sekaligus hari yang baik untuk beribadah. Berdasarkan dua hal ini, umat beriman menerima filosifi akan pemahaman, setelah bekerja selama enam hari lamanya untuk keluarga, maka kita memiliki kesempatan satu hari untuk beristirahat.

Istirahat yang dimaksud merupakan istirahat dari hirup pikuk kehidupan duniawi dan lebih mendekatkan diri pada sang pencipta kehidupan itu sendiri.

Hari Minggu sebagai Hari Tuhan juga dimaknai sebagai hari pembebasan manusia. Pelaksanaan peribadatan yang diselenggarakan pada hari Minggu akan terlaksana Ibadat ilahi secara penuh, sehingga umat beriman mampu membangun dan membina relasi dengan Allah.

Melalui lagu ini, anak-anak bisa dikenalkan bahwa ada satu hari yang dianggap baik untuk membangun dan membina relasi lebih dalam dengan Tuhan.

Meski begitu, pada dasarnya hari yang baik untuk berdoa bukanlah hari Minggu saja, namun semua hari itu baik. Maka seiring berjalannya waktu, lagi Hari Ini,Harinya Tuhan mengalami improviassi lirik untuk menghindari pemahaman yang salah. Berikut lirik improvisasi yang muncul dalam lagu ini :

Hari Senin, hari Selasa

Harinya Tuhan, harinya Tuhan

Hari Rabu, hari Kamis

Harinya Tuhan, harinya Tuhan

Hari Jumat harinya Tuhan

Hari Sabtu harinya Tuhan

Hari Minggu, semua hari

Harinya Tuhan

Lirik tersebut memberikan pembahaman pada kita bahwa semua hari merupakan hari yang baik untuk berdoa kepada Tuhan. Sebagai umat beriman, kita perlu memberikan satu hari untuk melakukan perjumpaan dengan Tuhan.

Baca juga artikel terkait LIRIK LAGU SEKOLAH MINGGU atau tulisan lainnya dari Cornelia Agata Wiji Setianingrum

tirto.id - Musik
Kontributor: Cornelia Agata Wiji Setianingrum
Penulis: Cornelia Agata Wiji Setianingrum
Editor: Dipna Videlia Putsanra