Menuju konten utama

Harga Mobil Brio Bekas 2023 Matic & Manual di Bawah Rp100 Juta

Adakah mobil Honda Brio bekas saat ini matic maupun manual yang dibanderol dengan harga di bawah Rp100 juta?

Harga Mobil Brio Bekas 2023 Matic & Manual di Bawah Rp100 Juta
HONDA BRIO SATYA. FOTO/Rilis HondaBrio

tirto.id - Mobil Honda Brio dirilis pertama kali pada Agustus 2022. Mobil keluaran Honda dari Jepang ini sukses memikat pasar di Indonesia. Lantas, adakah mobil Brio bekas saat ini, baik yang matic maupun manual, yang dibanderol di bawah Rp100 juta?

Pada awal rilisnya, Brio mencapai penjualan yang fantastis. Sejak dikeluarkan pada Agustus 2022 sampai 6 bulan setelahnya, penjualan Brio di Indonesia mencapai 8.002 unit.

Brio merupakan mobil tipe City Car atau mobil perkotaan. Mobil ini punya banyak pesaing di kelasnya, seperti KIA Picanto, Toyota Etios, Suzuki Karimun Estilo, Suzuki Splash, Nissan March, hingga Mitsubishi Mirage.

Di tengah persaingan itu, Brio berhasil memikat pangsa pasar dalam kelas mobil perkotaan di Indonesia. Penjualan pertama Brio menarik 19% konsumen mobil perkotaan di tanah air.

Pada September 2013, PT Honda Prospect Motor (HPM) selaku agen pemegang merek mobil Honda meluncurkan Honda Brio Satya, yakni varian Brio untuk pasar mobil murah ramah lingkungan atau Low Cost Green Car (LCGC).

Mobil Brio masih menjadi idaman bagi sebagian masyarakat Indonesia saat ini. Selain irit bahan bakar, harga mobil Brio terjangkau, terlebih harga mobil bekasnya.

Daftar Harga Mobil Bekas Brio 2023

Mobil bekas Honda Brio yang matic maupun manual bisa didapatkan dengan harga di bawah Rp100 juta. Berikut ini daftar harga mobil Brio bekas per Januari 2023 disarikan dari berbagai sumber:

VarianTahunHarga
1.3 E M/T2012Rp95 juta
1.3 S A/T2012Rp90 juta
1.3 S M/T2012Rp100 juta
1.2 E A/T2013Rp95 juta
1.2 E M/T2013Rp95 juta
1.2 E Satya A/T2013Rp100 juta
1.2 S A/T2013Rp100 juta
1.2 S M/T2013Rp90 juta
1.2 S Satya M/T2013Rp90 juta
1.3 S A/T2013Rp95 juta
1.3 S M/T2013Rp95 juta
Satya A M/T2013Rp75 juta
Satya E M/T2013Rp95 juta
Satya S A/T2013Rp90 juta
Satya S M/T2013Rp85 juta
1.2 E A/T2014Rp100 juta
1.2 E M/T2014Rp100 juta
1.2 S M/T2014Rp95 juta
1.2 S Satya M/T2014Rp95 juta
Satya A M/T2014Rp85 juta
Satya E M/T2014Rp100 juta
Satya S A/T2014Rp100 juta
Satya S M/T2014Rp90 juta
Satya A M/T2015Rp90 juta
Satya S M/T2015Rp100 juta

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Otomotif
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Iswara N Raditya