tirto.id - Sejumlah film berikut ini menjadi film dengan genre sci-fi, horor dan fantasi yang paling ditunggu di 2018, versi The Guardian.
Anda akan menemukan beberapa kejutan, seperti Natalie Portman yang mengalami kejadian seram di daerah antah berantah, Oprah Winfrey hingga Jason Statham yang melawan hiu terbesar, megalodon.
1. Alita: Battle Angel
James Cameron telah mengerjakan film yang diangkat dari manga series tentang cyborg yang amnesia ini. Namun karena ia tengah fokus mengerjakan sekuel Avatar, maka Robert Rodriguez menggantikan posisinya menggarap film ini.
2. Annihilation
Natalie Portman berperan sebagai seorang ahli biologi yang melakukan ekspedisi ke daerah yang dikarantina di sebuah negara bagian Amerika Serikat (AS). Di sana, Portman mengalami kejadian-kejadian paranormal yang menyeramkan. Cerita ini diangkat dari buku karya Jeff VanderMeers berjudul sama. VanderMeer menyebut film ini "sangat menyeramkan".
3. A Wrinkle in Time
Ava DuVernay mengarahkan Chris Pine, Zach Galifianakis dan Oprah Winfrey dalam filmnya yang bergenre adventure dan sci-fi. Sekelompok anak muda berusaha untuk menyelamatkan ayah mereka dari dunia alien yang jauh.
4. Captive State
Rupert Wyatt, penulis skenario Rise of Planet of The Apes kembali menunjukkan keahliannya dalam narasi film ini. Orang-orang berharap, film ini akan menarasikan dengan baik drama tentang invasi makhluk asing di bumi.
5. Hold the Dark
Di daerah terpencil di Alaska, seorang ahli serigala dipanggil setelah sejumlah anak diserang oleh lupine grizzly. Di sana, ia menemukan rahasia dan serigala yang akan membantu memecahkan masalahnya. Sebuah film yang ditunggu karena kengeriannya ini digarap oleh Green Room dan dibintangi Riley Keough (cucu Elvis Presley), Jeffrey Wright, dan Alexander Skarsgard.
6. The Kid Who Would Be King
Banyak orang menunggu kembalinya Joe Cornish setelah debut di film garapannya, Attack The Block. Setelah itu, ia belum berkesempatan kembali menduduki kursi sutradara, ia sempat menulis naskah di film Tintin dan Ant-Man. Kini ia pun kembali dengan garapannya tentang petualangan sekelompok anak di abad pertengahan melawan kejahatan. Film yang patut ditunggu.
7. The Meg
Jason Statham akan melawan hiu paling menakutkan dan paling besar yang pernah ada, yaitu megalodon. Siapa yang akan memenangkannya? Di The Meg Anda akan mendapat jawabannya.
8. Pacific Rim: Uprising
Sekuel dari film yang cukup sukses pada 2013 ini disutradari oleh Steven DeKnight. Dengan perubahan ini, publik bertanya-tanya apakah DeKnight mampu menyusul kesuksessan pendahulunya di Pacific Rim 2013, Guillermo del Toro. Aktor utama sekuel ini pun diganti, dari yang semula diperankan oleh Charlie Hunnam, kali ini diperankan John Boyega.
9. The Predator
Predator kembali meresahkan penduduk bumi. Apakah kali ini penduduk bumi bisa menyelamatkan diri? Shane Black, yang juga menyutradarai Iron Man 3 ditantang untuk bisa membuat film ini memiliki ketegangan lain, yang berbeda dari film Predator sebelumnya.
10. Mute
Alexander Skarsgard memerankan seorang bertender bisu yang tinggal di Blade Runner-Berlin, yang mencari pacarnya yang hilang. Pencarian ini membawanya ke dunia bawah tanah yang kotor dan bertemu dengan orang-orang seperti Paul Rudd dan Justin Theroux.
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra