tirto.id - Promo minyak goreng Indomaret dan Alfamart hari ini yang berlaku hingga Rabu, 30 April 2025 berlaku untuk untuk merek Tropical, Sovia, hingga Sania kemasan tertentu. Berapa besar diskon dan daftar harga yang dipatok untuk minyak goreng di Indomaret dan Alfamart?
Menjelang akhir bulan April, terdapat diskon promo untuk kebutuhan sehari-hari di jaringan minimarket. Ini dimulai dari minyak goreng, mie andalan saat belum gajian, susu bubuk bernutrisi tinggi untuk anak-anak, hingga susu UHT. Diskon ini membuat harga barang-barang tersebut lebih murah dibandingkan harga sehar-hari.
Daftar Promo Minyak Goreng Alfamart Hari Ini April-Mei 2025
Mengutip akun instagram Alfamart, terdapat promo gantung (gajian untung) yang berlaku sejak 25 April hingga 1 Mei 2025. Beberapa merek minyak goreng yang mendapatkan promo ini adalah sebagai berikut.
- Minyak Goreng Alfamart Pouch 2L yang semestinya Rp40.900 jadi Rp37.900 (khusus luar Jawa Rp39.200)
- Minyak Goreng Sovia Pouch 2L yang semestinya Rp40.200 jadi Rp38.600. Untuk daerah tertentu, terdapat harga khusus. Di Palembang, Medan, Pekanbaru, Jambi, harganya sebesar Rp40.100. Sementara itu, di Kalimantan, Sulawesi, dan Lombok harganya Rp40.300. Berikutnya, di Batam, harga Sovia pouch 2L sebesar Rp36.000.
- Minyak Goreng Fortune Pouch 2L yang semestinya Rp40.400 jadi Rp38.700. Untuk daerah tertentu, terdapat harga khusus. Di Palembang, Medan, Pekanbaru, Jambi, harganya sebesar Rp40.200. Sementara itu, di Kalimantan, Sulawesi, dan Lombok harganya Rp40.400. Berikutnya, di Batam, harga Fortune pouch 2L sebesar Rp36.100.
- Minyak Goreng Sania Pouch 2L yang semestinya Rp 40.600 jadi Rp38.600 (jika pembeli adalah non-member jadi Rp38.800). Untuk daerah tertentu, terdapat harga khusus, yang dibedakan bagi member dan non-member Alfamart. Di Palembang, Medan, Pekanbaru, Jambi, harganya untuk member sebesar Rp40.100, sedangkan untuk non-member Rp40.300. Sementara itu, di Kalimantan, Sulawesi, dan Lombok harganya Rp40.300 untuk member dan Rp40.500 untuk non-member. Berikutnya, di Batam, harga Sania pouch 2L sebesar Rp36.000 untuk member, dan Rp36.200 untuk non-member.
- Minyak Goreng Filma Pouch 2L yang semestinya Rp41.500 jadi Rp38.900. Untuk pembeli non-member, harganya jadi Rp39.200. Khusus di wilayah Batam, terdapat harga spesial Rp34.900 untuk member dan Rp35.200 untuk non-member.
- Minyak Goreng Tropical yang semestinya Rp41.700 jadi Rp39.200. Untuk pembeli di wilayah Lampung, Kotabumi, Palembang, Jambi, dan Bali harganya sebesar Rp40.200. Sementara itu, di Medan, Pekanbaru, Lombok, Kalimantan, dan Sulawesi sebesar Rp 40.600. Khusus Batam Rp36.400.
Daftar Promo Minyak Goreng Alfamart Hari Ini April 2025
Sementara itu, mengutip akun instagram Indomaret, terdapat promo hemat minggu ini yang berlaku sejak 24 April hingga Rabu, 30 April 2025. Daftar merek minyak goreng yang mendapatkan promo hemat tersebut adalah sebagai berikut.
- Minyak Goreng Tropical 2000ml botol, yang semestinya Rp40.000 jadi Rp39.400. Harga ini berlaku untuk belanja di Jawa, Bali, dan Sumatera bagian Selatan (SUMBAGSEL) yang meliputi Palembang, Lampung, Jambi, dan Bengkulu.
- Minyak Goreng Sovia Refill Pouch 2L yang semestinya Rp39.000 jadi Rp38.300. Harga ini berlaku untuk belanja di Jawa, Bali, dan Lampung.
- Minyak Goreng Sania Pouch 2000ml (refill) yang semestinya Rp40.100 jadi Rp38.800. Harga ini berlaku untuk belanja di Jawa, Bali, dan Lampung.
Editor: Iswara N Raditya
Masuk tirto.id


































