Menuju konten utama
Jadwal Timnas U23 2021

Daftar Pemain Timnas Indonesia vs Australia & Syarat Lolos AFC U23

Daftar pemain Timnas Indonesia vs Australia di kualifikasi Piala Asia AFC U23 hari ini Selasa 26 Oktober live SCTV. Berikut syarat lolos ke putaran final.

Daftar Pemain Timnas Indonesia vs Australia & Syarat Lolos AFC U23
Udara Dingin Sambut Pemain Timnas U23 Saat Latihan di Tajikistan. FOTO/PSSI.org

tirto.id - Jadwal Timnas Indonesia U223 vs Australia U23 dalam kualifikasi Piala Asia U23 2022 Grup G akan berlangsung Selasa (26/10/2021), pukul 19.00 WIB. Laga di Republican Central Stadium, Dushanbe, Tajikistan, dapat disaksikan melalui siaran langsung SCTV. Apa syarat Garuda Muda untuk lolos ke putaran final AFC U23 Asian Cup tahun depan?

Klasemen Kualifikasi Piala AFC U23 2022 & Syarat Timnas Lolos

Kualifikasi Piala Asia U23 2022 dibagi ke dalam 11 grup, sejak Grup A hingga K. Dalam aturan AFC, tim yang menjadi juara tiap-tiap grup berhak lolos secara otomatis ke putaran final. Sementara itu, 11 runner-up akan berupaya masuk dalam kategori 4 runnner-up terbaik sehingga bisa ikut melaju ke putaran final.

Namun, di Grup G yang dimainkan di Tajikistan, hanya ada Indonesia dan Australia. Ini terjadi karena Brunei dan Cina menarik diri dari kompetisi. Artinya, Indonesia dan Australia harus saling menjatuhkan untuk dapat lolos sebagai juara grup.

Aturan lolos untuk tim yang finis di posisi runner-up grup sendiri tergolong rumit. Mengingat jumlah peserta tiap grup yang berbeda-beda, maka untuk penentuan runner-up grup, hasil pertandingan tim menghadapi negara terbawah (juru kunci) di sebuah grup tidak akan dipakai.

Selain itu, Khusus di Grup D yang juga diisi oleh Uzbekistan, tuan rumah Piala Asia U23 tahun depan, hasil sebuah tim yang menghadapi negara tersebut tidak akan dihitung, jika tim itu bersaing untuk posisi runner-up terbaik.

Satu-satunya jalan bagi Indonesia U23 agar bisa lolos ke putaran final Piala Asia U23 2021 adalah memenangi laga lawan Australia. Setidaknya, dalam 2 laga melawan The Socceroos, Garuda Muda mendapatkan hasil yang lebih baik.

Pelatih Timnas Indonesia U23, Shin Tae-yong, menargetkan kemenangan di laga pertama supaya memiliki peluang lebih besar untuk lolos. Skuad Garuda telah melakukan persiapan serius dengan datang lebih awal ke Tajikistan, dan menjalani 2 laga uji coba yang mereka menangi.

"Kami mempersiapkan semuanya dengan baik dan datang lebih cepat ke Tajikistan. Sebelumnya kami melakoni 2laga uji coba dengan Tajikistan dan Nepal. Pertandingan nanti sangat penting bagi kami, karena dua lawan sudah mengundurkan diri. Kami harus mengalahkan Australia," kata Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI.

Namun, Shin Tae-yong, juga menyadari bahwa laga yang bakal dihadapi oleh Bagus Kahfi dan kolega tidak akan mudah. Pasalnya, Australia merupakan tim unggulan di Piala Asia U23, sementara Indonesia gagal lolos ke Piala Asia U23 dalam beberapa edisi terakhir.

Selain itu, Australia pun mempersiapkan tim dengan baik. Meskipun mereka tidak melakukan uji coba jelang laga menghadapi Indonesia, Socceroos membawa pemain-pemain yang memperkuat klun Eropa seperti Lachlan Brook, yang berasal dari Brentford.

Daftar Pemain Indonesia vs Australia Kualifikasi Piala Asia AFC U23

Berikut ini daftar pemain Indonesia dalam Kualifikasi Piala Asia U23 lawan Australia.

PosisiNamaKlub
KiperMuhammad RiyandiBarito Putera
KiperErnando AriPersebaya
KiperAqil SavikPersib
BekAsnawi MangkualamAnsan Greeners
BekRachmat IriantoPersebaya
BekRizky RidhoPersebaya
BekAlfeandra DewanggaPSIS
BekPratama ArhanPSIS
BekKomang TeguhBorneo
BekSubhan FajriPersiraja
BekMuhamad FirlyBarito Putera
BekIrsan LestaluhuPersipura
BekBayu FiqriPersib
BekKomang Tri ArtaBali United
GelandangWitan SulaemanLechia Gdańsk
GelandangFeby Eka PutraArema
GelandangGunansar MandowenPersipura
GelandangKanu HelmiawanPersis Solo
GelandangGenta AlparedoSemen Padang
GelandangRamai RumakiekPersipura
GelandangMarselino FerdinanPersebaya
GelandangNatanael SiringoringoKelantan
GelandangEka Febri SetiawanPSIS
GelandangBeckham PutraPersib
PenyerangHanis SagharaPersikabo 1973
PenyerangBagus KahfiJong Utrecht
PenyerangTaufik HidayatPersija
PenyerangRonaldo Kwateh Madura United
PenyerangRabbani TasnimBorneo

Berikut ini daftar pemain Australia dalam Kualifikasi Piala Asia U23 lawan Indonesia.

NameClub, Country
Adisu BAYEWWestern United FC, Australia
Zaydan BELLOMelbourne Victory FC, Australia
Jordan BOSMelbourne City FC, Australia
Lachlan BROOKBrentford B, Inggris
Kai CALDERBANK-PARKConnah’s Quay FC, Wales
Thymos CAROUTASUE Cornella, Spanyol
Jordan COURTNEY-PERKINSRadkow Czestochowa, Polandia
Luke DUZELWestern United FC, Australia
Taras GOMULKAMelbourne City FC, Australia
Aydan HAMMOND-
Jacob ITALIANOBorussia Monchengladbach II, Jerman
Alessandro LOPANEWestern Sydney Wanderers FC, Australia
Lucas MAURAGISNewcastle Jets FC, Australia
Lewis MILLERCentral Coast Mariners FC, Australia
Fabian MONGEXanthi FC, Yunani
Adam PAVLESIC (Gk)Sydney FC, Australia
Luka PRSOWellington Phoenix FC, Selandia Baru
Matthew ScarcellaXanthi FC, Greece
Nicholas SUMAN (Gk)Macarthur FC, Australia
Callum TALBOTSydney FC, Australia
Marc TOKICHMjallby AIF, Sweden
Patrick WOODSydney FC, Australia
Patrick YAZBEKSydney FC

Head to Head (H2H) Indonesia U23 vs Australia U23

Timnas Indonesia U23 asuhan Shin Tae-yong telah melakukan 2 uji coba jelang menghadapi Australia, dan keduanya dimenangi oleh Bagus Kahfi dan rekan-rekan.

Di lain pihak, Australia U23 tidak menjalani laga uji coba di bulan Oktober 2021, tetapi mereka sudah melakukan persiapan sebelumnya dengan melakukan 4 uji coba pada bulan Juni dan Juli 2021.

Dari 4 uji coba yang dijalani Australia, mereka 3 kali tumbang dan baru 1 kali meraih kemenangan. Namun, tim yang mereka hadapi adalah tim kuat seperti Meksiko dan Rumania, sementara lawan uji coba Indonesia adalah Nepal dan Tajikistan.

Hasil Uji Coba Timnas Indonesia U23

22/10/2021: Indonesia U23 vs Nepal U23 2-0

19/10/2021: Indonesia U23 vs Tajikistan U23 2-1

Hasil Uji Coba Timnas Australia U23

15/07/2021: Australia U23 vs New Zealand U23 1-0

12/07/2021: Australia U23 vs New Zealand U23 0-2

13/06/2021: Mexico U23 vs Australia U23 3-2

09/06/2021: Australia U23 vs Rumania U23 0-1

Prediksi Susunan Pemain Indonesia vs Australia U23

Timnas Indonesia U23 diprediksi memainkan tim terbaiknya saat menghadapi Australia. Trio Ramai Rumakiek, Bagus Kahfi, dan Hanis Saghara, yang menjadi andalan di laga kontra Nepal diprediksi kembali dimainkan oleh pelatih Shin Tae-yong.

Di lain pihak Australia mempersiapkan tim yang bakal mereka turunkan di Olimpiade 2024 pada laga menghadapi Indonesia. Sejumlah nama seperti Jacob Italiano dan Patrick Wood, pun bakal jadi andalan lini depan Socceroos.

Timnas Indonesia U23 (4-4-2): Ernando Ari Sutaryadi; Asnawi Mangkualam, Rizky Ridho, Alfeandra Dewangga, Pratama Arhan; Mohammad Kanu, Gunansar Mandowen, Witan Sulaeman; Ramai Rumakiek, Bagus Kahfi, Hanis Saghara.

Timnas Australia U23 (3-4-3): Nicholas Suman; Jordan Bos, Marc Tokich, Lewis Miller; Callum Talbot, Patrick Yazbek, Adisu Bayew, Lucas Mauragis; Jacob Italiano, Patrick Wood, Lachlan Brook.

Siaran Langsung Timnas Indonesia U23 vs Australia U23 di SCTV

Jika tidak ada perubahan jadwal pertandingan Timnas Indonesia U23 vs Australia dalam kualifikasi Piala Asia U23 2022 dapat disaksikan melalui siaran langsung SCTV dan live streaming Vidio Selasa, 26 Oktober 2021 malam ini pukul 19.00 WIB.

Untuk menyaksikan laga Timnas Indonesia U23 vs Australia di Vidio penggemar sepak bola dapat berlangganan paket Vidio Premier dengan biaya Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau Rp199.000 per tahun.

Dengan berlangganan paket tersebut Anda dapat menyaksikan laga-laga menarik dari pertandingan Timnas Indonesia, Liga 1 2021, Liga 2, serta kompetisi sepak bola dari benua Eropa.

LIVE STREAMING TIMNAS INDONESIA U23 VS AUSTRALIA U23

Baca juga artikel terkait KLASEMEN KUALIFIKASI PIALA ASIA U23 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus