Menuju konten utama

Daftar Kecelakaan Proyek Infrastruktur pada Awal 2018 - Tirto Kilat

Moraturium Pembangunan proyek melayang..!!
Perketat pengawasan...!!!
Biar cepet tapi tetep selamet, Pak...

Daftar Kecelakaan Proyek Infrastruktur pada Awal 2018 - Tirto Kilat
Saat ini pemerintahan Presiden Joko Widodo sedang menggenjot pembangunan infrastruktur dengan Proyej Strategis Nasional (PSN).

Bersamaan dengan proyek ini, sejumlah pemerintah daerah juga sedang membangun proyek infrastruktur yang bersinergi dengan PSN ini. Sinergi ini tampak dalam pembangunan proyek-proyek jalan layang yang berada di DKI Jakarta.

Proyek pembangunan infrastruktur di Jakarta tak semuanya berjalan mulus. Saat proyek sedang dikerjakan, sejumlah insiden kecelakaan muncul.

Lima insiden kecelakaan yang terjadi sepanjang 2018 menambah daftar hitam rentetan kecelakaan yang terjadi pada 2017. Pada 2017, ada tujuh kecelakaan yang terjadi di proyek LRT Palembang, Sukabumi, Tol Bogor-Ciawi, Sukabumi, Jalan Tol Pasuruan Probolinnggo, LRT Jakarta, Crane Tol Jakarta-Cikampek, Jembatan Ciputrapinggan, dan Tol Pemalang-Batang.

Kecelakaan yang terjadi di sejumlah proyek ini membuat Presiden Joko Widodo bersikap. Presiden Jokowi memerintahkan agar ada pengawasan yang lebih ketat terhadap pengerjaan proyek infrastruktur yang dikerjakan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Baca Selengkapnya di : Daftar Kecelakaan Proyek Infrastruktur pada Awal 2018
Baca juga artikel terkait KECELAKAAN atau tulisan lainnya dari Hafitz Maulana

Editor: Hafitz Maulana