Menuju konten utama

Daftar Drama Korea Tayang November 2019: Chocolate, Stove League

Daftar drama Korea yang tayang November 2019: Chocolate hingga Stove League

Daftar Drama Korea Tayang November 2019: Chocolate, Stove League
Drama korea chocolate. foto/sianwiki

tirto.id - Sejumlah drama Korea (drakor) terbaru dijadwalkan tayang pada November 2019. Beberapa yang akan tayang adalah drama dengan tema politik, Chief of Staff musim kedua, drama thriller misteri berjudul Psychopath Diary, hingga Chocolate, drama baru dari aktris Ha Ji Won.

Selain itu, drama lainnya yang akan tayang November 2019 di antaranya adalah People With Flaws, Women of 9,9 Billion dan Stove League. Berikut ini, daftar drama Korea yang akan tayang pada November 2019, sebagaimana telah dihimpun Tirto.

  • Chief of Staff 2
Drama Chief of Staff bercerita tentang pertaruhan berbahaya yang dilakukan oleh para politikus yang mengendalikan Korea Selatan.

Drama yang mengisi slot Senin dan Selasa ini mengisahkan Jang Tae Joon (Lee Jung Jae), seorang lulusan Universitas Kepolisian Nasional Korea yang bekerja sebagai detektif. Akan tetapi, ia ingin mendapatkan lebih banyak kekuasaan dan akhirnya memutuskan bekerja di Majelis Nasional. Kelak ia bekerja sebagai kepala staf penasihat ketua parlemen selama 4 kali berturut-turut.

Jang Tae Joon memiliki intuisi yang baik, ketegasan berdarah dingin dan keinginan kuat untuk selalu menang. Ia mampu menempatkan para anggota parlemennya di posisi perwakilan partai. Akan tetapi, tak hanya itu, diam-diam ia memiliki ambisi yang lebih tinggi lagi.

Jika pada musim pertamanya diakhiri dengan pengumuman Jang Tae Joon telah sukses menjadi anggota Majelis Nasional, maka pada musim kedua Chief of Staff, drama ini akan menceritakan kehidupan Jang Tae Joon setelah ia menjabat sebagai anggota Majelis Nasional.

Drama ini akan menayangkan episode perdananya mulai 11 November 2019 di JTBC pukul 09.30 p.m KST, atau pukul 19.30 WIB.

  • Psychopath Diary
Psychopath Diary menceritakan tentang seorang pria bernama Yook Dong Shik (Yoon Shi Yoon), yang secara kebetulan menyaksikan pembunuhan dan ia kehilangan ingatannya setelah kecelakaan terjadi saat ia mencoba melarikan diri dari tempat kejadian.

Yook Dong Shik terbangun tanpa mengingat identitasnya sendiri dan ia mengira bahwa dirinya merupakan pembunuh berantai tersebut, sebab Dong Shik menemukan buku harian si pembunuh berantai yang berada tangannya.

Yook Dong Shik adalah pria yang bekerja di sebuah perusahaan saham. Meskipun awalnya Dong Shik adalah seorang pria dengan kepribadian yang lemah, setelah menemukan buku harian si pembunuh tersebut dan menganggap bahwa dirinya sebagai pelaku, Yook Dong Shik mulai berubah.

Sementara itu, Shim Bo Kyung (Jung In Sun) merupaka seorang petugas patroli yang hidup hanya untuk saat ini saja. Shim Bo Kyung berusaha mengikuti jejak ayahnya sebagai detektif polisi yang disegani, dan ia sendiri juga telah berhasil menjadi seorang polisi.

Akan tetapi, setelah melihat bahwa ia kehilangan segalanya hanya dengan satu kesalahan di masa lalu, Bo Kyung memutuskan untuk melupakan mimpinya tersebut dan hanya hidup untuk saat ini saja. Shim Bo Kyung kebetulan memiliki ikatan dengan Yook Dong Shik, pria yang tidak sengaja ia tabrak dengan mobilnya sendiri dan menyebabkan Dong Shik kehilangan ingatannya.

Di sisi lain, Bo Kyung sedang berusaha untuk menangkap pembunuh berantai yang sesungguhnya dengan menggunakan kemampuannya sendiri.

Selain itu, Seo In Woo (Park Sung Hoon) adalah pembunuh berantai yang sebenarnya. Seo In Woo memiliki karakter yang kejam dan teliti, dan ia kebetulan menjadi direktur perusahaan saham tempat Yook Dong Shik bekerja.

Psychopath Diary akan disutradarai Lee Jong Jae dan bekerja sama dengan penulis Ryu Yong Jae. Psychopath Diary akan menayangkan episode perdananya mulai 20 November 2019 di tvN.

  • Chocolate
Drama Chocolatemenceritakan kisah Lee Kang (Yoon Kye Sang), seorang ahli bedah saraf yang berhati dingin, dan Moon Cha Young (Ha Ji Won), seorang koki yang penuh kasih. Kedua karakter tersebut bersatu kembali di bangsal rumah sakit dan akhirnya menjalin hubungan untuk menyembuhkan luka masing-masing melalui memasak.

Lee Kang merupakan seorang dokter yang tampan dan cerdas yang mulai menjalani gaya hidup kompetitif setelah menyadari nasibnya yang tidak pasti.

Sementara, Moon Cha Young adalah seorang koki berbakat yang berasal dari dunia kompetisi memasak internasional di Italia. Moon Cha Young biasanya penuh dengan senyum dan energi positif yang tak terbatas, tetapi dia tidak menahan amarahnya ketika dia menyaksikan ketidakadilan.

Drama ini menjadi karya kolaboratif dari penulis Lee Kyung Hee dan sutradara Lee Hyung Min. Chocolate akan menayangkan episode perdananya mulai 29 November 2019 di JTBC, setelah drama My Country tamat dan akan mengisi slot penayangan Jumat-Sabtu.

  • People With Flaws
Drama ini menceritakan kisah seorang gadis yang muak dengan pria tampan dan seorang pria yang sangat terobsesi dengan penampilannya sendiri.

Joo Seo Yeon (Oh Yeon Seo) merupakan seorang guru olahraga yang penuh semangat dan memiliki kepribadian kuat. Joo Seo Yeon menunjukkan kemuakannya ketika ia mendengar kalimat "pria tampan", sebab ia sudah sering mengalami kesulitan yang muncul akibat wajah tampan yang dimiliki oleh ketiga saudara laki-lakinya.

​Sementara, Lee Kang Woo (Ahn Jae Hyun) merupakan seorang pria yang terobsesi dengan penampilannya sendiri, dan memiliki tingkat kesombongan yang sangat tinggi akan ketampanannya tersebut.

Meskipun Kang Woo terlihat tangguh di luar dan memiliki penampilan sempurna, sebenarnya Lee Kang Woo menderita trauma di masa lalu, yakni sebuah rahasia yang tidak diketahui orang lain.

Drama komedi romantis ini akan menayangkan episode perdananya pada akhir November 2019 di MBC, dan akan mengisi slot penayangan Rabu-Kamis, setelah drama Extraordinary You selesai.

  • Women of 9,9 Billion
Women of 9,9 Billion atau 9,9 Billion Woman merupakan drama tentang seorang wanita yang mencoba menikmati hidup setelah ia menemukan uang sebesar 9,9 miliar won dalam bentuk tunai. Perempuan tersebut adalah Jung Se Yeon (Jo Yeo Jeong).

Sementara, Kang Tae Woo (Kim Kang Woo) merupakan seorang polisi yang keras kepala dan cenderung tidak patuh terhadap prosedur kepolisian yang dijuluki sebagai ‘Banteng Gila’ karena dianggap selalu maju tanpa peduli apa pun jika ia menemukan sebuah kasus.

Setelah Kang Tae Woo dituduh melakukan praktik suap, ia akhirnya mengundurkan diri dan mengembara tanpa tujuan yang jelas. Apalagi, setelah adik yang ia banggakan meninggal dunia, Kang Tae Woo semakin kehilangan arah.

Saat mencoba mengungkap alasan di balik kematian adiknya, Kim Kang Woo justru bertemu dengan Jung Se Yeon. Keluarga Jung Seo Yeon sendiri telah lama mengalami penderitaan karena ayahnya merupakan pelaku kekerasan dalam rumah tangga. Karena hal tersebut, Jung Seo Yeon terus berusaha untuk menemukan kebahagiaan di luar sana.

Drama ini akan tayang pada bulan November 2019 di KBS2, setelah drama When The Camellia Blooms tamat. Women of 9,9 Billion akan tayang dengan mengisi slot penayangan Rabu dan Kamis.

  • Stove League
Stove League merupakan drama yang menceritakan kisah tentang periode persiapan untuk tim liga utama bisbol Korea. Drama ini nantinya akan berfokus pada tim yang dikenal buruk dalam permainan, dan mereka tengah mempersiapkan diri untuk pertandingan selanjutnya.

Sementara, di saat yang bersamaan, mereka kedatangan manajer tim yang baru, Baek Sung Soo (Nam Goong Min). Stove League juga akan memperlihatkan bagaimana permasalahan yang tim ini saat mereka bersiap untuk menjadi tim yang lebih kuat lagi.

Sementara itu, Lee Se Young (Park Eun Bin) adalah manajer lama tim bisbol Dreams. Lee Se Young adalah manajer termuda dan satu-satunya manajer perempuan yang mengelola tim profesional. Lee Se Young dianggap sebagai satu-satunya orang yang mampu bertahan hanya karena sebuah mimpi.

Selama ini, Se Young telah bekerja dengan dorongan semangat luar biasa dan bekerja dengan pikiran bahwa ia adalah penggemar yang sukses, sebab ia merupakan penggemar berat tim Dreams. Karena cintanya yang mendalam kepada tim Dreams, Lee Se Young memilih untuk tetap bertahan meski orang lain telah meninggalkan tim tersebut.

Drama ini akan menayangkan episode perdanaya pada bulan November 2019 di SBS, setelah drama Vagabond tamat. Stove League akan mengisi slot penayangan Jumat dan Sabtu.

Baca juga artikel terkait DRAMA KOREA atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Film
Kontributor: Maria Ulfa
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Dipna Videlia Putsanra