Menuju konten utama

Contoh Teks Prompt Gemini AI Edit Foto Padang Pasir Arabian Look

Berikut 20 contoh teks prompt Gemini AI edit foto selfie atau berdua dengan pasangan padang pasir Arabian Look ala Timur Tengah.

Contoh Teks Prompt Gemini AI Edit Foto Padang Pasir Arabian Look
Hasil Generaor AI, Gemini AI Foto Timur Tengah Padang Pasir. FOTO/gemini AI

tirto.id - Contoh teks prompt Gemini AI edit foto selfie atau berdua di padang pasir bergaya Timur Tengah alias Arabian Look tengah viral. Lewat penggunaan prompt tersebut, kita dapat mengedit foto selfie seakan-akan punya tampilan layaknya orang-orang Arab dengan latar belakang di gurun pasir yang estetis dan sinematis.

Tren edit foto menggunakan asisten kecerdasan (AI), termasuk Gemini AI, saat ini tengah menjadi daya tarik yang populer. Bahkan, tren tersebut banyak digandrungi hampir semua kalangan, terutama kalangan Gen Z.

Fenomena ini tidak lepas dari semakin mudahnya akses terhadap teknologi AI yang kini bisa digunakan langsung lewat ponsel. Hanya dengan mengetikkan deskripsi atau prompt tertentu, pengguna dapat menghasilkan foto dengan nuansa artistik dan atmosfer yang berbeda dari aslinya.

Pengalaman mengedit foto jadi lebih cepat, praktis, dan tentunya menarik. Pasalnya, ini akan memadukan kreativitas dengan kecanggihan teknologi.

Tren edit foto ala Arabian look di Gemini AI tidak hanya sekadar hiburan semata. Tren ini juga menjadi sarana untuk mengekspresikan diri di media sosial. Banyak pengguna yang membagikan hasil editannya sebagai konten estetis, gaya hidup digital, hingga sekadar mengikuti arus viral.

Sedikit informasi, prompt AI adalah sebuah perintah khusus, instruksi, pertanyaan atau input lainnya yang diberikan pada sistem kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI). Perintah ini biasanya berisikan tujuan yang ingin didapatkan oleh para pengguna dengan bantuan AI.

Sebelum tren edit foto AI di padang pasir Arabian look, media sosial sempat dihebohkan dengan tren edit foto menggunakan jas hitam di dalam lift yang terlihat elegan dan sinematik. Ada pula hasil edit foto yang menampilkan gaya khas mafia-mafia dengan kharisma yang terpancar sangat tajam.

Terbaru, para pengguna tengah menggandrungi tren edit foto Arabian look dengan latar belakang di sebuah padang pasir yang memukau. Agar bisa mendapatkan hasil edit foto seperti tren tersebut, pastikan perintah atau prompt AI yang diberikan sesuai.

Sebagai gambaran, berikut kumpulan contoh teks prompt Gemini AI edit foto padang pasir Arabian Look.

Cara Edit Foto Padang Pasir Arabian Look di Gemini AI

Berikut ini cara mengedit foto padang pasir ala Timur Tengah atau Arabian Look di Gemini AI.

  • Kunjungi situs web resmi atau aplikasi Gemini AI
  • Login terlebih dahulu menggunakan email yang tertaut atau login dengan akun Google
  • Klik tanda "+" yang terletak di sebelah kiri samping kolom untuk menuliskan sesuatu
  • Pilih foto yang akan diedit
  • Masukkanprompt AI yang diinginkan
  • Pastikan perintah yang diberikan harus sesuai agar hasilnya juga sesuai
  • Klik "Enter"
  • Tunggu beberapa saat, biarkan Gemini AI memproses terlebih dahulu prompt yang diberikan
  • Setelah selesai, hasil fotonya akan muncul
  • Jika hasilnya masih kurang sesuai, edit atau revisi prompt yang diberikan
  • Namun, jika hasilnya sudah sesuai, Anda dapat mengunduhnya dengan klik foto tersebut lalu klik "Unduh" atau "Simpan"

Foto Timur Tengah Padang Pasir

Hasil Generaor AI, Gemini AI Foto Timur Tengah Padang Pasir. FOTO/gemini AI

20 Contoh Teks Prompt Gemini AI Edit Foto Selfie di Padang Pasir Arabian Look

Berikut ini contoh teks prompt edit foto sendiri atau berdua gaya padang pasir ala Timur Tengah atau Arabian Look di Gemini AI.

1. Gurun Golden Hour Ultra Realistik

Edit foto ini jadi berada di pemandangan gurun Arab yang sangat luas saat golden hour, bukit pasir tinggi membentuk lengkungan elegan, cahaya matahari oranye keemasan menciptakan bayangan panjang, butiran pasir terlihat sangat detail, jejak kaki unta memanjang ke horizon, langit biru jernih memudar menjadi warna peach di dekat matahari, resolusi ultra-realistik 8k.

2. Suasana Malam Bulan Sabit yang Magis

Ubah foto selfie ini jadi berada di pemandangan malam gurun dengan bulan sabit terang, langit penuh bintang seperti aliran Bima Sakti, cahaya perak lembut menerangi ombak pasir, nuansa biru dan ungu dingin, cahaya bulan membentuk aura halus, atmosfer sinematik dan tenang.

3. Pemandangan Oasis Hijau di Tengah Gurun

Ubah foto selfie ini jadi berada di sebuah oasis hijau kecil di tengah bukit pasir keemasan raksasa, pepohonan kurma hijau cerah memantul di kolam air toska, sinar matahari pagi menembus kabut tipis, tekstur pasir dan daun terlihat tajam, suasana damai dan segar.

4. Badai Pasir Dramatis

Ubah foto ini jadi di tengah badai pasir epik melintasi gurun Arab, awan debu oranye dan tembaga berputar, angin kencang membentuk pola bukit pasir dinamis, matahari sebagian tertutup menghasilkan cahaya kontras yang dramatis, gaya sinematik realistis.

5. Wadi Rum Rockscape

Editi foto ini jadi berada di depan lanskap gurun berbatu terinspirasi Wadi Rum, tebing batu pasir merah raksasa, lapisan pasir halus di sekitarnya, cahaya hangat sore hari menonjolkan kontras, tekstur batu sangat detail dan realistis.

6. Pasar Gurun Tradisional

Ubah foto ini jadi di depan suasana pasar terbuka khas gurun Arab, tenda warna merah dan toska, lentera kuningan menyala hangat, pedagang menjual rempah dan karpet, latar bukit pasir emas, nuansa ramai namun tradisional, ilustrasi detail 4k.

7. Kastil Kubah Emas

Ubah foto selfie berdua ini jadi ada di depan kastil fantasi dari batu pasir di puncak bukit pasir, kubah-kubah berlapis emas memantulkan cahaya senja, dikelilingi kebun kurma kecil, bendera berkibar ditiup angin gurun, seni digital semi-realistis.

8. Karavan Unta di Kota Tua

Edit foto ini menjadi di depan karavan unta memasuki gerbang kota kuno gurun, dinding gerbang dihiasi ukiran geometris Islami yang rumit, cahaya sore panjang menimbulkan bayangan, unta membawa kain warna-warni, tekstur ultra-realistik dengan nuansa bumi.

9. Jalan Sempit Kota Gurun

Ubah foto berdua ini jadi di depan gang sempit di kota tradisional padang pasir, dinding bata tanah liat dengan cat pastel pudar, kain biru membentang di atas sebagai peneduh, cahaya matahari terfilter lembut, detail lantai berdebu yang nyata.

10. Istana Arabian Nights

Ubah foto selfie ini menjadi di depan istana megah ala Arabian Nights berdiri di tengah gurun terbuka, diterangi ratusan lampu minyak emas saat senja, kubah dan menara berkilau memantul di kolam kecil, langit ungu-oranye, suasana magis penuh fantasi.

11. Abaya Fashion Editorial

Edit selfie sendiri ini menjadi pemotretan fashion editorial resolusi tinggi menampilkan perempuan mengenakan abaya putih dengan bordir emas, kerudung panjang tertiup angin hangat gurun, berdiri di puncak bukit pasir saat matahari terbenam, sudut kamera low-angle dramatis.

12. Pria dengan Sorban Krem

Ubah foto ini jadi potret pria Timur Tengah memakai thobe krem dan sorban gading, memegang tongkat kayu berukir, latar belakang hamparan pasir tanpa batas di bawah langit biru pekat, pencahayaan alami lembut, tekstur kulit realistis.

13. Streetwear Gurun Modern

Ubah foto ini jadi konsep urban-desert, dengan memakai streetwear longgar warna pasir dengan motif Arab minimalis, berpose dinamis di puncak bukit pasir, matahari siang keemasan, sudut kamera wide-angle, kontras mode modern dengan lanskap kuno.

14. Penari Sufi Siluet

Siluet penari Sufi berputar dengan jubah panjang, cahaya senja oranye menembus gelombang pasir, debu pasir tipis berputar di sekitar, kesan sinematik minimalis namun penuh emosi.

15. Potret Etnik Perhiasan Perak

Ubah foto ini jadi potret close-up perempuan nomaden gurun memakai perhiasan perak suku, kerudung cokelat tua, kulit kecokelatan bersinar, butiran pasir tipis melayang di udara, efek lensa makro 8k ultra tajam.

16. Unta Fantasi Permata

Edit foto ini sedang menunggang unta fantasi dengan pelana berhias permata bercahaya dan sadel emas rumit, berdiri di atas bukit pasir di bawah langit aurora hijau-ungu, bintang-bintang berkilau, atmosfer mimpi dan ajaib.

17. Gurun Cyberpunk Neon

Ubah foto ini jadi bergaya Arabic dengan latar emah futuristik bergaya Bedouin di tengah gurun malam, lampu neon ungu dan toska memantul di tenda logam, hologram pasar menyala, pasir memantulkan cahaya neon, gaya seni sci-fi kontras tinggi.

18. Karavan Dua Matahari

Ubah foto ini jadi di depan lanskap gurun fiksi ilmiah dengan latar dua matahari terbenam di cakrawala, rombongan pedagang mengenakan busana tradisional Arab melintasi bukit pasir raksasa, bayangan panjang dramatis, warna langit oranye ganda, detail 8k hiper-realistis.

19. Samurai Gurun Mistis

Edit foto ini jadi prajurit fantasi seperti samurai gurun dengan katana bercahaya biru, berjalan melintasi pasir berkabut saat fajar, kabut bercampur cahaya emas lembut, tekstur realistis dengan nuansa lukisan fantasi.

20. Pusaran Pasir Surreal

Edit foto ini jadi di depan pusaran pasir besar berputar ke langit seperti air, butiran pasir berkilau disinari cahaya emas dari dalam, sosok berjubah emas berdiri di pusat pusaran, suasana magis dan dunia lain.

Baca juga artikel terkait KONTEN VIRAL atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Fitra Firdaus