Menuju konten utama

Contoh Latihan Soal PPPK Teknis 2023 dan Kunci Jawabannya

Berikut contoh latihan soal PPPK Teknis 2023 beserta kunci jawabannya.

Contoh Latihan Soal PPPK Teknis 2023 dan Kunci Jawabannya
Sejumlah Pegawai Pemerintahan dengan Perjanjian Kerja (PPPK) mengucapkan sumpah saat pelantikan dan penyerahan Surat Keputusan (SK) di Banda Aceh, Aceh, Selasa (29/8/2023). ANTARA FOTO/Ampelsa/nym.

tirto.id - Pendaftaran PPPK Tenaga Teknis 2023 akan segera dibuka pada 16-30 September 2023. Pembaruan informasi dan pendaftarannya dapat dipantau melalui laman daftar-sscasn.bkn.go.id/login.

Badan Kepegawaian Negara (BKN) telah merilis serangkaian jadwal PPPK 2023 mulai dari pengumuman seleksi hingga usul penetapan NIP PPPK pada 10 Januari 2024.

Peserta nantinya akan mengikuti seleksi berupa soal PPPK Tenaga Teknis. Berlatih soal-soal menjelang ujian dapat membantu melatih persiapan.

Merujuk pada jadwal seleksi PPPK 2023, seleksi akan dilakukan sebanyak tiga kali yaitu seleksi administrasi, tes SKD, dan tes SKB.

Kumpulan Soal PPPK Teknis 2023 dan Jawaban

Soal PPPK Teknis 2023 terbagi ke dalam beberapa bidang, yaitu tes manajerial, tes kompetensi teknis, dan tes sosio kultural.

Bagi Anda yang sedang mempersiapkan seleksi berikut beberapa soal-soal PPPK Tenaga Teknis yang dapat digunakan sebagai bahan ajar:

Kompetensi Teknis

1. Guru mengadakan penilaian yang mengacu pada kriteria yang telah ditetapkan dan mencakup semua aspek kompetensi baik afektif kognitif dan psikomotorik itu adalah prinsip penilaian...

a. beracuan kriteria dan menyeluruh

b. beracuan kriteria dan sistematis

c. akuntabel dan menyeluruh

d. objektif dan menyeluruh

jawaban: a

2. Langkah-langkah menulis soal tes uraian sebagai berikut kecuali...

a. melakukan analisis KI dan KD serta indikator

b. mendefinisikan tujuan-tujuan pembelajaran dan lingkup bahan ajar yang mestinya diungkap

c. menyusun kisi-kisi

d. membuat pedoman penskoran

jawaban: c

3. Berikut adalah tugas dan kewenangan satuan pendidikan dalam penilaian hasil belajar peserta didik kecuali...

a. menetapkan standar ketuntasan belajar yang harus dicapai peserta didik

b. menetapkan kriteria kenaikan kelas

c. menetapkan kriteria kelulusan peserta didik

d. menjadi panitia pelaksana ujian nasional tingkat satuan pendidikan

jawaban: d

4. Dalam menentukan jumlah alokasi waktu pada Kompetensi Dasar Bu Dina selalu memperhatikan aspek-aspek dibawah ini kecuali...

a. jumlah minggu efektif

b. jumlah dan keluasan KD

c. kedalaman dan tingkat kesulitan KD

d. jangka waktu penggunaan media

jawaban: d

5. Penentuan alokasi waktu pada silabus berdasarkan...

a. program tahunan

b. program semester

c. analisis minggu efektif

d. kedalaman materi

jawaban: c

6. Jika pada silabus terdapat diksi "memecahkan masalah sampah" hal itu terdapat pada komponen...

a. materi pembelajaran

b. kegiatan pembelajaran

c. kompetensi dasar

d. indikator pencapaian kompetensi

jawaban: c

7. Kumpulan tugas siswa yang akan dijadikan bahan untuk menyusun laporan hasil belajar kepada orang tua disebut penilaian...

a. jurnal

b. portofolio

c. raport

d. produk

jawaban: b

8. Dalam menyusun instrumen penilaian tertulis harus diperhatikan hal-hal berikut kecuali...

a. materi

b. bahasa

c. relevansi

d. kaidah penulisan

jawaban: c

9. Perilaku yang dapat diukur untuk menunjukkan ketercapaian kompetensi dasar tertentu yang menjadi acuan penilaian mata pelajaran adalah...

a. kompetensi inti

b. standar kompetensi lulusan

c. indikator

d. standar isi

jawaban: c

10. Seorang guru sebelum melaksanakan pembelajaran mempersiapkan perangkat pembelajaran. Setelah menyusun indikator pembelajaran untuk KD tertentu. Selanjutnya menyusun tujuan pembelajaran. Hal ini termuat dalam...

a. silabus

b. RPP

c. program tahunan

d. standar kompetensi lulusan

jawaban: b

Kompetensi Manajerial

1. Demi kelancaran acara esok hari, divisi saya diminta kerja lembur, padahal saya sudah berjanji untuk mengantar ibu saya ke dokter. Yang seharusnya saya lakukan adalah...

a. pulang dan teman-teman tidak mengetahuinya

b. pulang lebih cepat dengan pura-pura sakit

c. mencoba menghubungi ibu saya dan mengatakan akan sedikit terlambat

d. meminta izin kepada atasan untuk mengantar ibu saya sebentar lalu kembali kerja

jawaban: d

2. Untuk mencapai tujuan kelompok yang telah ditetapkan, maka sebagai pemimpin saya...

a. tidak mempermasalahkan apakah orang lain mau bekerja dengan baik atau tidak

b. mendorong orang lain untuk bekerja dengan baik jika diperlukan

c. mengajak orang lain bersama-sama untuk bekerja dengan baik

d. menstimulasi orang lain untuk mau bekerja dengan baik

jawaban: c

3. Ketika saya menjadi panitia kegiatan sekolah, saya akan menggalang dana dengan cara...

a. menggerakkan teman-teman untuk mencari dana

b. mencari sponsor yang mendukung keberhasilan acara

c. mengajukan proposal kegiatan sekolah

d. menghubungi sponsor yang sudah saya kenal

jawaban: a

4. Jika jadwal yang biasa anda lakukan diubah, apa yang akan anda lakukan...

a. biasa saja dan melakukannya

b. merasa tertantang, bersemangat dan segera menyesuaikan diri

c. marah dan mengeluh

d. mencari teman yang mengalami hal serupa

jawaban: b

5. Anda sedang mengemudi kendaraan, tiba-tiba handphone anda berdering, apa yang akan anda lakukan...

a. menepi untuk mengangkat handphone

b. menyuruh rekan di samping anda untuk mengangkatnya

c. membiarkannya saja sampai ke tempat tujuan

d. mematikan handphone karena mengganggu konsentrasi saat berkendara

jawaban: a

6. Menurut anda, kemampuan bekerja yang tinggi diperlukan ketika...

a. saat dalam keadaan terdesak

b. kapan saja saat kita bertugas

c. bila situasi dan kondisi memungkinkan

c. bila diminta oleh atasan

jawaban:b

7. Ketika anda diminta saran oleh teman yang sudah berhasil dalam usahanya, anda akan menyarankan agar...

a. meningkatkan kemampuan dan pengetahuan

b. berusaha memperoleh dukungan dari pihak luar

c. bekerja sama dengan orang yang berwawasan luas

d. mengikuti saja suratan nasib

jawaban: a

8. Suatu hal saya mendapatkan tugas yang sepele, sikap saya...

a. marah karena kemampuan saya dianggap rendah

b. sedih karena saya merasa tidak dianggap oleh perusahaan

c. melimpahkan tugas tersebut pada rekan lain yang kapasitasnya lebih tepat

d. segera menyelesaikan tugas dengan sepenuh hati

jawaban: d

9. Dalam proses pengambilan keputusan, saya suka...

a. melontarkan gagasan yang memancing keterlibatan anggota

b. mengambil alih proses pengambilan keputusan

c. mengusahakan agar pendapat saya diterima

d. mempercayakan keputusan pada kelompok

jawaban: a

10. Terkait pada suatu kesanggupan melakukan hal tertentu pada umumnya saya akan...

a. dalam waktu yang sama melakukan berbagai kegiatan

b. hanya melakukan kegiatan yang relevan dengan kegiatan utama

c. lebih banyak melakukan kegiatan lain yang baru

d. menolak kegiatan lain sebelum tugas terselesaikan

jawaban: d

Sosio Kultural

1. Ada pegawai baru yang bersikap tidak sopan terhadap Anda. Sikap Anda adalah...

a. ikut bersikap tak ramah dan memusuhinya

b. ingatkan dengan baik-baik agar lebih ramah

c. tidak perlu ikut campur karena bukan urusan saya

d. melaporkan pada atasan agar segera ditegur

jawaban: b

2. Hubungan dengan rekan kerja yang baik dapat tercermin dalam bentuk seperti apa?

a. relasi yang baik butuh waktu agar bisa tercipta

b. saat atasan memberikan tugas kepada kita

c. saat kita sedang membutuhkan bantuannya

d. sering saling bantu membantu saat rekan mengalami kesulitan

jawaban: d

3. Bagaimana reaksi anda menyikapi aksi-aksi kekerasan yang sering terjadi di jalanan?

a. takut dan trauma saat berada di jalan

b. tidak ambil pusing dengan kejadian tersebut

c. melaporkan aktif yang ada dan tetap waspada saat berkendara di jalan

d. hanya asyik menonton tanpa melakukan sesuatu

jawaban: c

4. Malam ini adna bersama anggota keluarga berkumpul untuk makan bersama. salah satu diantaranya menggunakan gawai untuk menjelajahi teknologi informasi pada gawai nya, seperti whatsapp, line, twitter, instagram,. sikap anda terhadap ilustrasi di atas adalah...

a. membiarkannya karena itu hal wajar untuk bersosialisasi dengan rekan di dunia maya

b. menarik gawai nya dan tidak akan mengembalikannya sebelum seluruh anggota keluarga selesai makan

c. melanjutkan makan dan berbincang dengan anggota keluarga lainnya

d. menasehatinya pada saat makan untuk tidak menggunakan gawai

jawaban: d

5. Siang ini anda menerima panggilan untuk proses rekrutmen pada sebuah perusahaan. ketika anda berangkat untuk mengikuti rekrutmen tersebut di tengah jalan perjalanan anda melihat kerumunan orang di pinggir jalan dan ternyata telah terjadi kecelakaan dengan korban tabrak lari, sedangkan anda harus sesegera mungkin sampai di perusahaan untuk memulai seleksi, maka sikap anda...

a. tetap melanjutkan perjalanan untuk tepat waktu mengikuti tes pekerjaan

b. mengabaikannya karena harus mengikuti tes yang akan dimulai sebentar lagi

c. tetap melanjutkan perjalanan setelah yakin ada orang lain yang menolong

d. menolongnya, kemudian membawanya ke rumah sakit atau kantor polisi

jawaban: d

6. Ketika saya sedang naik motor di jalan mendekati kampus saya kuliah dulu, saya melihat salah seorang dosen saya yang dulu terkenal sangat galak sedang jalan kaki. saya akan...

a. berhenti dan menyalami dosen tersebut

b. langsung menambah kecepatan agar tidak terlihat

c. menyalami dosen tersebut dan menawari memberi boncengan

d. dalam hati masih menyimpan dendam karena pernah dimarahi

jawaban: c

7. Ketika anda hendak berangkat ke kantor, anda melewati jalan raya dan anda melihat banyak orang membuang sampah di dekat tempat pembuangan sampah dan sampah tersebut berserakan di pinggir jalan yang mengganggu pandangan dan jalannya kendaraan. apakah yang akan anda lakukan keadaan tersebut...

a. segera merapikan sampah tanpa berpikir panjang

b. melewati dan membiarkannya

c. memvideo dan diviralkan

d. menelpon pihak berwenang

jawaban: a

8. Perilaku yang dapat diukur untuk menunjukkan ketercapaian kompetensi dasar tertentu yang menjadi acuan penilaian mata pelajaran adalah...

a. kompetensi inti

b. standar kompetensi lulusan

c. indikator

d. standar isi

jawaban: c

9. Seorang guru sebelum melaksanakan pembelajaran mempersiapkan perangkat pembelajaran. Setelah menyusun indikator pembelajaran untuk KD tertentu. Selanjutnya menyusun tujuan pembelajaran. Hal ini termuat dalam...

a. silabus

b. RPP

c. program tahunan

d. standar kompetensi lulusan

jawaban: b

10. Terkait pada suatu kesanggupan melakukan hal tertentu pada umumnya saya akan...

a. dalam waktu yang sama melakukan berbagai kegiatan

b. hanya melakukan kegiatan yang relevan dengan kegiatan utama

c. lebih banyak melakukan kegiatan lain yang baru

d. menolak kegiatan lain sebelum tugas terselesaikan

jawaban: d

Link kumpulan soal-soal PPPK Tenaga Teknis 2023

Baca juga artikel terkait URGENT atau tulisan lainnya dari Wulandari

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Wulandari
Penulis: Wulandari
Editor: Alexander Haryanto