Menuju konten utama

Cara Nonton & Live Streaming Pengumuman Pemenang Oscar 2020

Oscar 2020 bakal disiarkan langsung melalui stasiun televisi ABC

Cara Nonton & Live Streaming Pengumuman Pemenang Oscar 2020
Bong Joon-ho terlihat di antara hadirin sebelum menerima penghargaan untuk naskah film asli terbaik untuk "Parasite" di Oscar pada hari Minggu, 9 Februari 2020, di Dolby Theatre di Los Angeles. Chris Pizzello/AP

tirto.id - Academy Awards atau Oscar bakal digelar di Dolby Theatre, Los Angeles, Amerika Serikat pada Minggu (9/2/2020) malam waktu setempat atau Senin (10/2/2020) pukul 08.00 WIB.

Oscar 2020 bakal disiarkan langsung melalui stasiun televisi ABC, abc.com atau aplikasi ABC. Kita juga bisa menyaksikan siaran langsung Oscar melalui website resmi Oscar, AT&T Now, Hulu, atau YouTube TV.

Untuk menyaksikan siaran langsung di red carpet, Oscar bakal menayangkanya melalui akun Twitter di @TheAcademy.

Dalam Oscar tahun ini, film Ford v Ferrari, The Irishman, Jojo Rabbit, Joker, Little Women, Marriage Story, 1917, Once Upon a Time in Hollywood dan Parasite masuk dalam nominasi Best Picture dan nominasi lainnya.

Sementara Antonio Banderas, Leonardo DiCaprio, Adam Driver, Joaquin Phoenix dan Jonathan Pryce merupakan nama-nama yang masuk dalam nominasi Aktor Terbaik di Oscar 2020.

Nominasi Aktris Terbaik dipenuhi oleh Cynthia Erivo, Scarlett Johansson, Saoirse Ronan, Charlize Theron dan Renee Zellweger.

Selain nama bintang di atas, ada Elton John, Idina Menzel dan Chrissy Metz hingga Billie Ailish bakal hadir memeriahkan Oscar 2020.

Baca juga artikel terkait OSCAR atau tulisan lainnya dari Sirojul Khafid

tirto.id - Film
Kontributor: Sirojul Khafid
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yulaika Ramadhani