Menuju konten utama

Cara dan Tips Memakai Skincare Bagi Pemula

Berikut ini cara dan tips menggunakan skincare atau produk perawatan kulit bagi pemula. 

Cara dan Tips Memakai Skincare Bagi Pemula
Ilustrasi Toner. foto/Istpckphoto

tirto.id - Merawat kesehatan kulit wajah sangat penting dilakukan. Tak hanya perempuan, kini laki-laki juga mulai memperhatikan kesehatan kulit mereka dengan berbagai produk perawatan kulit.

Kulit yang sehat dan bersih, bisa menunjang penampilan dan rasa percaya diri. Bagi para pemula, dalam hal beauty care, sangat penting untuk memahami beberapa skincare yang bagus dan cocok untuk perawatan kulit.

Salah menggunakan produk skincare, dapat berdampak buruk, baik iritasi ataupun merusak kulit.

Steven Nwe, DO, seorang dokter kulit dari Northwestern Medicine, dalam laman NM.org mengatakan, "Merawat kesehatan kulit secara teratur adalah investasi bagi diri Anda. Tak hanya untuk melindungi kulit dari cuaca, tapi juga membuat Anda percaya diri.

Dokter Steven dalam NM.org mengatakan, untuk perawatan, hal pertama yang perlu dilakukan adalah memahami jenis kulit. Kering, berminyak, atau kombinasi.

Selanjutnya, menentukan produk apa yang sesuai dengan jenis dan kebutuhan kulit Anda.

Senada dengan dokter Steven, Shilpi Khetarpal, seorang ahli dermatologis mengatakan, rutinitas perawatan kulit harus disesuaikan berdasarkan jenis kulit setiap orang dan apa tujuan mereka.

Untuk anak muda, produk yang baik adalah yang dapat melindungi kulit dari matahari dan polusi.

Lain halnya dengan orang yang memiliki kulit yang lebih dewasa. Kandungan produk yang dianjurkan adalah yang dapat mencegah garis halus, perubahan warna dan tanda-tanda penuaan lainnya.

Skincare rutin tidaklah harus rumit, namun dengan beberapa produk yang tepat dapat menolong kulitmu menjadi lebih baik. Berikut langkah dasar yang direkomendasikan oleh Dr.Khetarpal :

Tahapan di pagi hari sangat penting dilakukan untuk melindungi kulit. Sedangkan tahapan di malam hari berfungsi untuk memperbaiki kinerja kulit.

Pagi Hari

Cleanser (Pembersih wajah). Sebelum mencuci ajah dengan sabun, alangkah baiknya Anda membersihkan wajah menggunakan cairan yang lembut dan non-alcohol, seperti micellar water.

Double cleanser bertujuan untuk membersihkan kulit tanpa membuatnya terlalu kering. Setelah itu, cuci muka dengan facial wash sesuai dengan kebutuhan.

Krim Antioxidant, serum atau oil. Carilah produk antioksidan seperti vitamin C atau E atau asam ferulic.

Studi menunjukkan, antioksidan dapat menghidrasi dan mencerahkan kulit. Antioksidan juga dapat melindungi kita dari radikal bebas yang dapat merusak kulit.

Sunscreen (Tabir Surya). Gunakan produk yang setidaknya mengandung SPF 30 untuk melindungi kulit dari radiasi ultraviolet.

Langkah selanjutnya, timpa dengan concealer yang sudah mengandung bahan serupa. Apabila tidak ingin menggunakan concealer, dapat mengoleskan tabir surya khusus untuk wajah secara terpisah.

Setelah tahapan skincare ini selesai, kamu dapat menggunakan riasan untuk lebih mempercantik dirimu.

Berikut ini tahapan skincare harian, yang dilansir dari laman Clevelandclinic.org.

Malam Hari

Pembersih Makeup. Kebanyakan pembersih tidak akan menghapus riasan kita, lebih baik membersihkan menggunakan pembersih khusus makeup terlebih dahulu.

Ada sejumlah produk yang dianjurkan, seperti tissue basah, micellar water, maupun cleansing balm.

Cleanser. Tahapan kedua barulah menggunakan sabun pembersih wajah. Kamu bisa menggunakan pembersih yang lembut seperti tadi pagi, atau sabun lainnya sesuai kondisi wajahmu.

Untuk kulit berjerawat, lebih baik membilas wajah dengan pembersih yang mengandung saliclyid acid atau benzoyl peroxide.

Toner (Tergantung Pilihan). Ketika kamu tidak menggunakan pembersih riasan sebelumnya, mengoleskan toner setelah membersihkan wajah akan mengangkat kotoran dari sisa riasan yang ada di wajah.

Dr. Khetarpal menyarankan produk ini untuk kulit yang cenderung berminyak. Toner yang berbahan dasar alkohol sendiri dapat menghilangkan minyak alami di wajah serta menyebabkan iritasi.

Krim Malam. Langkah terakhir dari skincare rutin di malam hari ini adalah mengaplikasikan krim malam yang mengandung vitamin A di dalamnya.

Hal ini bertujuan untuk mengencangkan kulit dan juga membuat tetap terlihat muda. Ketika kamu memiliki jenis kulit yang kering, kamu bisa menambahkan pelembab yang mengandung ceramide dan hyaluronic acid.

Perlu diingat bahwa tidak ada produk yang benar-benar dapat membuatmu memiliki kulit yang luar biasa.

Hal paling utama adalah mendapatkan tidur yang cukup, mengurangi stres, olahraga, dan makan makanan yang bergizi dan seimbang.

Baca juga artikel terkait SKINCARE atau tulisan lainnya dari Jessica Amelia Hapsari

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Jessica Amelia Hapsari
Penulis: Jessica Amelia Hapsari
Editor: Yandri Daniel Damaledo