Menuju konten utama

Cara Berlangganan Truecaller, Fitur untuk Deteksi Nomor Telepon

Fitur dan cara berlangganan Truecaller aplikasi untuk mengetahui identitas nomor telepon.

Cara Berlangganan Truecaller, Fitur untuk Deteksi Nomor Telepon
Ilustrasi Telepon Masuk. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Mendapatkan panggilan tanpa nama atau dari nomor yang tidak dikenal bisa terjadi pada siapa saja. Nomor tidak dikenal kadang berbahaya karena bisa dipakai untuk penipuan. Untuk mengetahui identitas nomor telepon, Anda bisa menggunakan aplikasi Truecaller.

Trucaller adalah aplikasi populer yang membantu Anda mengidentifikasi panggilan dari nomor yang tidak dikenal, memblokir panggilan dan menghindari spammer. Truecaller bisa mengidektifikasi nomor meskipun belum disimpan di buku telepon Anda, demikian dilansir India Today.

Berikut fitur-fitur yang dimiliki Truecaller, menurut laman resminya.

Caller ID

Mengidentifikasi nomor tak dikenal, spam atau panggilan perusahaan, sebelum diangkat. Dengan menggunakan fitur ini, pengguna dapat melihat identitas sebenarnya dari setiap panggilan masuk di mana pun di dunia, baik itu telepon rumah, seluler, atau prabayar.

Spam blocking

Fitur ini dapat memblokir nomor dari telemarket dan robot. Truecaller melaporkan angka secara real time sehingga pengguna selalu merasa terlindungi dari panggilan yang tak diinginkan.

Chat, SMS, and Calls

Truecaller dapat mengatur semua aplikasi tanpa harus berpindah aplikasi, baik itu obrolan, sms, atau panggilan.

Organized and spam-free Inbox

Kotak Masuk yang terorganisir dan bebas spam. Inbox pengguna tetap bersih dengan kategorisasi otomatis untuk Personal, Penting, Lainnya dan SMS Spam.

Intelligent dialer

Menelpon dengan menggunakan aplikasi ini akan membuat pengguna terhubung dengan orang yang tepat. Truecaller mengenali nama-nama nomor yang tidak dikenal saat pengguna melakukan panggilan.

Smart integrations

Beberapa fitur bekerja bersama untuk mengumpulkan semua panggilan dan pesan pengguna berada di satu tempat.

Banking

Pembayaran instan yang aman dan manajemen rekening bank, sehingga meminimalisir kesalahan. Fitur ini hanya tersedia di negara India.

Important Tab + Payments

Bayar tagihan dari SMS transaksional atau periksa saldo perbankan langsung dari Important Tab saat menghubungkan perbankan. Fitur ini hanya tersedia di negara India.

Dark Theme

Untuk kenyamanan pengguna, Truecaller disertai dengan tema gelap.

Record phone calls

Fitur ini dapat menyimpan rekaman panggilan ke dalam handphone pengguna. Fitur ini hanya tersedia bagi pengguna premium, dan tidak tersedia untuk tipe Android 9 ke atas.

Pengguna dapat berlangganan Truecaller dengan mengunduh langsung di Google Play atau Apple Store. Pengguna Truecaller dibagi menjadi tiga kelas, yaitu Truecaller basic, Truecaller Premium, dan Truecaller Gold.

Truecaller basic adalah pengguna normal tanpa membayar biaya tambahan atau gratis. Namun hanya bisa mengakses fitur Caller ID dan Spam Blocking.

Truecaller premium, memiliki biaya tambahan untuk mengupgrade aplikasi ke premium. Fitur yang ditawarkan cukup banyak yakni Caller ID, Spam Blocking, No ads, Who Viewed My Profile, Premium Badge, More Contact Requests, Incognito Mode, dan Call Recording.

Untuk membeli Premium, buka Truecaller dan ketuk pada menu (kiri atas) lalu pilih Premium. Pengguna dapat membeli Premium dengan:

- Kartu kredit (Kartu debit tidak didukung).

- Melalui paket operator Anda (Konfirmasikan dengan operator Anda).

- Paypal.

- Kartu Hadiah Google Play.

- Pembayaran satu kali untuk paket tahunan saja.

Truecaller Gold, satu tingkat diatas Premium. Gold menawarkan akses fitur yang lengkap yakni Caller ID, Spam Blocking, No ads, Who Viewed My Profile, Premium Badge, More Contact Requests, Incognito Mode, Call Recording, Gold Caller ID, dan Premium support.

Cara upgrade Truecaller Gold sama dengan upgrade premium, namun bedanya paket yang ditawarkan untuk Gold adalah per tahun, lebih panjang ketimbang premium yang akan expired selama satu bulan saja.

Baca juga artikel terkait TRUECALLER atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra