Menuju konten utama

Britney Spears Tak Akan Bernyanyi Hingga Kesehatan Mental Membaik

“Masalah pribadi yang dihadapi Britney sangat rumit. Saya harap orang-orang memberikannya untuk memiliki waktu pribadi.”

Britney Spears Tak Akan Bernyanyi Hingga Kesehatan Mental Membaik
Britney Spears tampil dalam Malam Anugerah Video Musik MTV 2016 di New York, Amerika Serikat, Minggu (28/8). ANTARA FOTO/REUTERS/Lucas Jackson/djo/16

tirto.id - Britney Spears dinyatakan tidak akan bernyanyi lagi sampai kesehatan mentalnya membaik.

Hal ini dijelaskan oleh manajer Britney Spears, Larry Rudolph, sebagaimana dilansir Deadline.

Rudolph mengatakan, dia tidak ingin Britney bekerja lagi sampai dia siap secara fisik, mental dan penuh semangat. Jika dia tidak pernah siap, maka Britney tak akan lagi bernyanyi.

“Saya tidak memiliki keinginan atau upaya untuk membuatnya bekerja lagi. Peran saya adalah menangani kariernya ketika dia menginginkan untuk berkarier. Dan, jika dia memang ingin bekerja lagi, saya di sini untuk memberi tahunya apakah itu ide yang bagus atau tidak,” kata Rudolph.

Sebelumnya, Britney dikabarkan telah membatalkan kontrak pertunjukan Las Vegas-nya pada Januari lalu dan memeriksakan dirinya ke fasilitas kesehatan mental selama sebulan setelah perawatan ayahnya yang mengalami sakit keras dan membuatnya stres, sebagaimana diwartakan Variety.

Meskipun saat ini dia sudah keluar dari fasilitas tersebut, tetapi Britney kini terlibat dalam permasalahan atas pengawasan keuangannya yang dilakukan oleh ayahnya dan juga kekhawatiran terhadap pemulihan atas penyakit serius yang diderita ayahnya.

Pengawasan tersebut telah dilakukan ayahnya, Jamie Spears, sejak 2008 ketika Britney mulai mengalami gangguan psikologis seperti berperilaku aneh yang sebagian besar dilakukannya di depan umum.

Banyak orang menganggap Britney dikekang untuk segala hal selama ini, namun Rudolph mengatakan bahwa Britney mengendalikan semuanya atas kehendaknya dan itu bertentangan dengan anggapan yang dikemukakan oleh gerakan “Free Britney”.

“Masalah pribadi yang dihadapi Britney sangat rumit dan pengawasan ini ada karena suatu alasan, Saya harap orang-orang memberikannya untuk memiliki waktu pribadi,” katanya.

Dia juga mengatakan, “dari apa yang telah saya simpulkan, jelas bagi saya untuk tidak memperbolehkannya kembali melakukan konser Las Vegas tersebut, tidak dalam waktu dekat dan mungkin tidak akan sama sekali.”

Baca juga artikel terkait MUSISI atau tulisan lainnya dari Adrian Samudro

tirto.id - Musik
Penulis: Adrian Samudro
Editor: Yulaika Ramadhani