Menuju konten utama

Arti Not Paid Out Yet pada FB Pro, Penyebab, dan Cara Atasinya

Pelajari arti Not Paid Out Yet di FB Pro, mulai dari penyebab hingga cara mengatasinya agar pendapatan bisa dicairkan dan pembayaran lancar setiap bulannya.

Arti Not Paid Out Yet pada FB Pro, Penyebab, dan Cara Atasinya
Ilustrasi Pengguna Facebook. [foto/shutterstock]

tirto.id - Arti Not Paid Out Yet di FB Pro wajib diketahui oleh seluruh kreator atau pengguna Facebook Profesional. Dengan memahami penyebabnya, pengguna bisa mengatasi kendala pembayaran dan segera memperoleh pendapatan dari Facebook.

Facebook Profesional (FB Pro) kini telah menjadi wadah bagi banyak kreator konten. FB Pro memungkinkan penggunanya untuk menghasilkan pendapatan secara online dengan memanfaatkan berbagai fitur yang disediakan Facebook.

Melalui FB Pro, siapa pun berpeluang memonetisasi konten mereka, baik dari pendapatan iklan, gift, maupun fitur lainnya. Pendapatan yang terkumpul di FB Pro inilah yang nantinya dapat dicairkan melalui beragam metode pembayaran, mulai dari transfer rekening bank hingga melalui PayPal.

Akan tetapi, tak sedikit kreator konten yang mengalami sedikit kendala dalam proses pembayaran. Salah satunya adalah menemukan istilah Not Paid Out Yet pada status penghasilan di dasbor profesional mereka. Lalu, apa arti Not Paid Out Yet pada FB Pro?

Penyebab Not Paid Out Yet pada FB Pro

Ilustrasi Halaman Facebook

Ilustrasi Facebook. REUTERS/Dado Ruvic

Arti Not Paid Out Yet adalah belum dibayarkan atau belum dicairkan. Istilah tersebut memiliki arti bahwa pembayaran yang seharusnya diterima oleh kreator masih tertahan atau belum dicairkan oleh sistem.

Seperti halnya platform lain yang menyediakan fitur monetisasi, FB Pro pun memiliki kebijakan tersendiri terkait pembayaran. Kebijakan tersebut berkaitan dengan banyak hal, mulai dari proses verifikasi hingga batas minimum pembayaran.

Terkait status Not Paid Out Yet, kemungkinan penyebabnya antara lain:

1. Jadwal Pembayaran

Status Not Paid Out Yet tidak selalu mengindikasikan adanya masalah, status ini tergolong normal apabila muncul sebelum memasuki jadwal pembayaran. FB Pro diketahui memiliki jadwal tersendiri untuk memproses pembayaran.

Dikutip dari laman resmi Facebook, proses pembayaran dilakukan sekitar tanggal 21 setiap bulannya untuk pendapatan di bulan sebelumnya. Sebagai contoh, pendapatan untuk bulan Januari akan diproses dan dibayarkan sekitar tanggal 21 Februari.

2. Data Pembayaran Tidak Lengkap atau Salah

Pembayaran akan ditahan oleh pihak Facebook jika informasi terkait pembayaran belum diisi secara lengkap atau terdapat kesalahan data, misalnya salah menginput nomor rekening atau data lainnya.

Jadi, agar proses pembayaran berjalan lancar, pastikan untuk mengisi seluruh informasi pembayaran di dasbor profesional secara lengkap dengan data yang valid, termasuk nomor pajak dan data rekening.

3. Belum Mencapai Batas Minimum Pembayaran

Facebook memiliki kebijakan terkait minimum saldo yang bisa dicairkan dan hal ini bisa tergantung dari metode pembayaran dan lokasi pengguna. Bagi kreator yang tinggal di Amerika Serikat, batas minimal saldo yang bisa dicairkan adalah $5.

Sementara bagi pengguna di luar AS, termasuk Indonesia, batas minimal saldo yang akan dibayarkan setiap bulan adalah $100 untuk metode pembayaran transfer bank. Sementara untuk metode pembayaran lain, saldo minimalnya adalah $25.

Apabila saldo belum mencapai ambang batas minimal, maka saldo tersebut akan ditahan dan diakumulasi ke pembayaran bulan berikutnya. Proses ini terus berulang sampai saldo pengguna mencapai batas yang diperlukan untuk pembayaran.

Ilustrasi Facebook

Ilustrasi Facebook. FOTO/istockphoto

4. Akun Bermasalah

Status Not Paid Out Yet kemungkinan juga akan muncul jika akun FB Pro pengguna terindikasi melakukan pelanggaran. Hal ini membuat pihak Facebook menahan proses pembayaran dan melakukan peninjauan ulang terhadap akun yang bersangkutan.

5. Pembayaran Ditangguhkan

Pembayaran di FB Pro bisa ditangguhkan atau ditunda jika pengguna melakukan perubahan informasi data. Penangguhan ini biasanya bisa berlangsung selama 5 hari. Hal ini dilakukan pihak Facebook sebagai langkah perlindungan terhadap akun pembayaran.

Jadi, jika ingin melakukan perubahan data pada akun pembayaran, dianjurkan untuk mengubahnya setidaknya 10 hari sebelum tanggal pembayaran.

6. Masalah Teknis

Apabila akun tidak melakukan pelanggaran, data pembayaran lengkap dan valid, tidak melakukan perubahan data, sudah mencapai batas minimum saldo, dan sudah lewat jadwal pembayaran, tapi status Not Paid Out Yet masih belum hilang/berubah, maka ada kemungkinan terjadi masalah teknis.

Status ini bisa saja muncul karena adalah gangguan pada sistem Meta atau Facebook. Jika hal ini terjadi, pengguna tidak perlu melakukan tindakan apa pun dan cukup menunggu tindak lanjut dari pihak Facebook yang akan memperbaiki sistemnya.

Cara Atasi Not Paid Out Yet pada FB Pro

Ilustrasi Facebook

Ilustrasi Facebook. FOTO/iStockphoto

Status Not Paid Out Yet pada akun pembayaran memang kerap membuat pengguna kebingungan. Namun, setelah mengetahui arti Not Paid Out Yet dan penyebabnya, seluruh kreator diharapkan bisa mengatasi permasalahan yang ada. Jika melihat status tersebut di akun pembayaran, berikut langkah yang bisa diambil:

  • Menunggu Pembayaran
Arti Not Paid Out Yet adalah belum dibayarkan, bisa jadi karena memang belum masuk jadwal pembayaran. Jadi, pengguna hanya perlu menunggu jadwal pembayaran rutin dari Facebook, yaitu mulai sekitar tanggal 21 setiap bulannya.

  • Kumpulkan Pendapatan Lebih Banyak
Apabila status Not Paid Out Yet muncul karena saldo belum cukup untuk dilakukan pembayaran, maka pengguna hanya perlu meningkatkan kualitas dan kuantitas kontennya untuk meningkatkan pendapatan di FB Pro.

  • Periksa Data Akun Pembayaran
Jika saldo minimal tercapai dan jadwal pembayaran sudah lewat, segera cek seluruh informasi di akun pembayaran. Pastikan seluruh informasi yang dibutuhkan telah diisi secara lengkap dan benar untuk memperlancar proses pembayaran.

  • Cek Konten Bermasalah
Status Not paid Out Yet bisa muncul karena akun melakukan pelanggaran sehingga pembayaran ditahan oleh pihak Facebook. Periksa kembali konten-konten yang sudah diunggah. Pastikan seluruh konten sudah mematuhi ketentuan Facebook dan tidak terkena pelanggaran apa pun.

  • Hubungi Dukungan Meta
Jika akun mengalami masalah (misalnya, terkena pelanggaran) atau ada kendala teknis lain terkait status Not Paid Out Yet, pengguna bisa menghubungi dukungan Facebook melalui akun masing-masing. Caranya sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi FB dan masuk ke bagian profil.
  2. Pilih menu “Dukungan”
  3. Pilih “Hubungkan dengan bantuan”
  4. Di halaman berikutnya akan tampil beberapa topik, silakan pilih salah satu. Jika masalah yang dihadapi tidak ada di daftar topik tersebut, silakan pilih “Dapatkan bantuan dalam hal lain”.
  5. Silakan ajukan pertanyaan atau kendala yang dihadapi dalam kolom yang tersedia, lalu tekan “Kirim”.
  6. Pengguna akan dialihkan ke kolom chat dengan Meta Support. Silakan melakukan percakapan dengan customer support untuk mengatasi masalah yang dihadapi.
Demikian penjelasan tentang arti Not Paid Out Yet di FB Pro. Dengan memahami artinya, para kreator tidak perlu panik ketika melihat status tersebut di halaman pembayaran. Cukup pastikan seluruh persyaratan monetisasi telah terpenuhi dan tunggu pembayaran sesuai jadwal yang ditentukan.

Ingin tahu lebih banyak tentang Facebook dan FB Pro? Cek info bermanfaat lainnya di tautan berikut ini:

Kumpulan Artikel tentang Facebook

Baca juga artikel terkait FB PRO atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Erika Erilia & Yulaika Ramadhani