Menuju konten utama

16 Lagu untuk Valentine Tentang Cinta Sepanjang Masa

Lagu untuk Valentine bisa diputar saat merayakan Hari Kasih Sayang bersama pasangan, untuk lebih menghidupkan suasana. Temukan rekomendasinya di sini.

16 Lagu untuk Valentine Tentang Cinta Sepanjang Masa
Ilustrasi Musik Valentine. foto/istockphoto

tirto.id - Lagu untuk Valentine tentang cinta sepanjang masa dapat diputar untuk lebih menghidupkan suasana ketika merayakan Hari Kasih Sayang bersama pasangan.

Hari valentine diperingati setiap tanggal 14 Februari. Bagi yang turut merayakan euforia hari kasih sayang tersebut, sudah waktunya mempersiapkan apa saja yang dibutuhkan.

Terlintas di pikiran tentang memberikan kado hingga kejutan kecil bagi orang tersayang. Namun, ada baiknya bagi untuk memutar beberapa lagu tentang cinta guna menghidupkan suasana.

Tidak hanya permen dan coklat yang manis, lagu terbukti dapat membangkitkan suasana hati setiap pasangan dan membuat momen kasih sayang menjadi tidak terlupakan.

Beberapa lagu seperti I’ll Make Love to You milik Boyz II Men meningkat tajam sebanyak 93,83 persen penonton di YouTube pada valentine tahun 2018 seperti dilansir dari Billboard.

Celine Dion dengan lagunya yang berjudul Because You Loved Me juga mengalami peningkatan sebanyak 76,41 persen penonton di YouTube.

Rekomendasi Lagu untuk Valentine Tentang Cinta

Meski tidak semua orang merayakan hari kasih sayang yang jatuh setiap tanggal 14 Februari, tidak ada salahnya untuk memutar beberapa lagu cinta seperti berikut dilansir dari laman Vogue Teen dan Billboard:

  1. Ed Sheeran - Thinking Out Loud
  2. Boyz II Men - I'll Make Love to You
  3. Celine Dion - Because You Loved Me
  4. Elton John - Can You Feel The Love Tonight
  5. Shania Twain - You're Still The One
  6. Bruno Mars - Just the Way You Are
  7. Stevie Wonder - Signed, Sealed, Delivered (I'm Yours)
  8. Richard Marx - Right Here Waiting
  9. Whitney Houston - I Will Always Love You
  10. Savage Garden - Truly Madly Deeply
  11. Enrique Iglesias – Hero
  12. Elvis Presley - Can't Help Falling In Love
  13. Usher - Nice & Slow
  14. Bryan Adams - (Everything I Do) I Do It For You
  15. K-Ci & JoJo - All My Life
  16. John Legend - All of Me

Merayakan Valentine di Rumah Saja

Pada masa pandemi, Valentine mungkin tak bisa dirayakan seperti tahun-tahun sebelumnya. Mungkin ada yang tidak bisa berjumpa orang terkasih, tidak bisa berkumpul bersama keluarga, dan hanya bisa merayakannya dari jauh.

Berikut sejumlah ide aktivitas merayakan valentine di rumah saja, seperti dikutip dari Antara:

1. Kencan virtual sambil makan malam

Meski belum bisa bertatap muka, Anda bisa bertemu dengan orang terkasih secara virtual. Agar lebih romantis, tentukan jam makan malam sambil menentukan tema busana yang akan dipakai, misalnya warna senada.

2. Membuat cokelat

Cokelat merupakan salah satu simbol paling populer dalam perayaan hari Valentine. Selain rasanya enak, cokelat merupakan salah satu makanan yang dapat membantu memperbaiki suasana hati.

Anda juga bisa membuat cokelat Valentine sendiri untuk diberikan ke pasangan atau sahabat, dengan demikian Anda bisa bebas berkreasi untuk menghias dan meracik coklatmu sendiri.

3. Istirahat dengan cukup

Anda juga dapat menghadiahi diri sendiri di hari Valentine. Salah satu hadiah terbaik yang dapat diberikan ke dirimu sendiri adalah memastikan tubuh mendapatkan waktu beristirahat yang cukup dan berkualitas.

Baca juga artikel terkait VALENTINE atau tulisan lainnya dari Dinda Silviana Dewi

tirto.id - Musik
Kontributor: Dinda Silviana Dewi
Penulis: Dinda Silviana Dewi
Editor: Dhita Koesno
Penyelaras: Ibnu Azis