Menuju konten utama

10 SMP Swasta Pilihan di Jakarta: Labschool hingga Santa Ursula

Daftar 10 SMP Swasta pilihan di Jakarta, mulai dari Labschool, Kanisius, Madina Islamic School, hingga Santa Ursula.

10 SMP Swasta Pilihan di Jakarta: Labschool hingga Santa Ursula
Ilustrasi PPDB. foto/Istockphoto

tirto.id - PPDB SMP tahun ajaran baru tengah berlangsung di bulan Mei-Juni ini. Terdapat berbagai SMP yang bisa dipilih, mulai dari sekolah negeri sampai dengan sekolah swasta.

Untuk SMP negeri, pemerintah kota Jakarta telah menyediakan beberapa jalur yang bisa Anda daftar, mulai dari jalur prestasi, afirmasi, sampai dengan jalur Zonasi.

Sementara itu, terdapat juga pilihan sekolah SMP swasta di Jakarta yang membuka pendaftaran di tahun ajaran baru ini. Berikut adalah 10 pilihan SMP swasta di Jakarta yang bisa Anda pertimbangkan.

10 SMP Swasta Pilihan di Jakarta

1. SMP Labschool Kebayoran

SMP Labschool Kebayoran merupakan sekolah menegah pertama swasta yang dibawahi Yayasan Pembina Universitas Negeri Jakarta. SMP Labschool berdiri dan dioperasikan sejak 2001 silam yang saat ini telah mendpaat akreditasi A.

Kegiatan pembelajaran yang dilakukan di SMP Labschool Kebayoran dilakukan menitikberatkan kepada peran serta aktif peserta didik (student centered learning). Keunggulan SMP Labschool juga dilengkapi dengan adanya mitra sekolah di luar negeri seperti, CHIJ ST.Joseph’s Convent Singapore, Feng Hsin Senior High School Taiwan, Streatham and Clapham High School London UK, dan Natick High School Massachussets USA.

SMP Labschool Kebayoran beralamat di Jl. K.H Ahmad Dahlan No.14, Kramat Pela, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, DKI Jakarta, Indoensia. Untuk info lebih lengkap klik link laman sekolah di sini.

2. SMP Labschool Jakarta

SMP Labschool Jakarta merupakan sekolah menegah pertama swasta yang dibawahi Yayasan Pembina Universitas Negeri Jakarta. Layanan pembelajaran di SMP labschool Jakarta diselenggarakan dengan memperhatikan keberagaman kecerdasan siswa (Multiple Intellegencies).

SMP Labschool Jakarta mempunyai visi mempersiapkan calon pemimpin masa depan yang bertakwa, berintregritas tinggi, berdaya juang kuat, berkepribadian utuh, berbudi pekerti luhur, mandiri, serta mempunyai kemampuan intelektual yang tinggi.

SMP Labschool Jakarta beralamat lengkap di Komplek UNJ, Jalan Pemuda, RT. 7 / RW. 14, Rawamangun, RT.7/RW.14, Rawamangun, Kec. Pulo Gadung, Kota Jakarta Timur, DKI Jakarta. Untuk informasi lengkap dapat klik laman sekolah di sini.

3. SMP K 2 Penabur

SMP K 2 Penabur merupakan sekolah menengah pertama swasta yang dibawahi oleh Yayasan Badan Pendidikan Kristen Penabur. SMP K 2 Penabur mempunyai slogan sekolah “dengan pendidikan Kristen yang unggul dalam Iman, Ilmu, Pelayanan dan membina karakter peserta didik melalui pengajaran berdasarkan nilai kristiani”.

SMP K 2 Penabur beralamat di Jl. Pembangunan III No.1, RT.7/RW.8, Petojo Utara, Kecamatan Gambir, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10130. Untuk Informasi lebih lengkap tentang SMP K 2 Penabur dapat klik laman sekolah melalui tautan ini.

4. SMP Santa Ursula

SMP Santa Ursula merupakan sekolah menengah pertama swasta yang bernaung dibawah Yayasan Satya Bhakti. SMP Santa Ursula mempunyai Visi Komunitas pembelajar yang berkarakter SERVIAM, berwawasan global, dan berbasis teknologi. Misi dari SMP Santa Ursula yaitu Mengembangkan setiap anggota komunitas pembelajar menjadi pribadi yang utuh dalam kebebasan, cinta kasih dan kebenaran kristiani, memadukan kebudayaan dan iman, sehingga mereka dapat menjadi ragi dalam masyarakat, mengusahakan dan membentuk komunitas pembelajar agar mampu bekerja dengan aktif bagi pembangunan masyarakat yang lebih adil dan manusiawi.

SMP Santa Ursula beralamat di Jl. Pos No. 2, Pasar Baru, Sawah Besar Jakarta Pusat, DKI Jakarta. Untuk infomasi lebih lengkap tentang SMP Santa Ursula dapat klik laman sekolah di sini.

5. SMP Kanisius

SMP Kolese Kanisius merupakan lembaga pendidikan yang bernafaskan iman Katholik. Kolese kanisius yang didirikan pada tanggal 24 Oktober 1926. SMP Kolese Kanisius mempunyai semangat dasar 3C yaitu Competence (kepintaran), Compassion (Hati Nurani), dan Consience (kepedulian terhadap sesama).

SMP Kolese Kanisius beralamat di Jl. Menteng Raya No.64, RT.3/RW.9, Kb. Sirih, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Untuk informasi lebih lengkap tentang SMP Kanisius dapat klik laman sekolah di sini.

6. SMP Citra Kasih

SMP Citra Kasih merupakan sekolah swasta yang terdiri dari Playgroup, TK, SD, SMP hingga SMA. SMP Citra Kasih dibangun dengan misi berkontribusi pada kemajuan pendidikan bangsa untuk membantu mencerdaskan generasi muda Indonesia. Sekolah Citra Kasih Jakarta menawarkan program pendidikan berkualitas sejak usia dini. Melanjutkan kemitraannya dengan Ascension Kindergarten of Singapore, sekolah yang terkenal dan dikagumi di Singapura karena metode pembelajarannya yang sukses dan modern.

SMP Cita Kasih Jakarta beralamat di Perumahan CitraGarden City 5 Blok H3 Jakarta Barat – 11830. Untuk informasi lebih lengkap dapat klik laman sekolah di sini.

7. SMP Madina Islamic School (MIS)

SMP Madina Islamic School berkomitmen untuk menerapkan sistem pendidikan yang tepat dan mendukung. Mengandalkan tiga aspek IQ, ESQ, dan SQ, serta kearifan lokal dan wawasan internasional, Madina Islamic School mensinergikan tiga Kurikulum Inti, yaitu Kurikulum 2013 (Diknas), Cambridge, dan Al-Azhar Cairo Yang mana dengan kurikulum dan dipadukan juga dengan program intensif dari sisi Islam, ilmu pengetahuan, dan keterampilan.

SMP Madina Islamic School beralamat di Jl. Tebet Dalam IV No.1 Tebet, Jakarta Selatan. Untuk informasi lebih lengkap dapat klik laman sekolah di sini.

8. SMP Kristen 4 Penabur

SMP K 4 Penabur merupakan sekolah menengah pertama swasta yang dibawahi oleh Yayasan Badan Pendidikan Kristen Penabur. SMP K 4 penabur mempunyai Visi Menjadi Lembaga Pendidikan Kristen unggul dalam Iman, Ilmu, dan Pelayanan. Misi dari SMPK 4 Penabur ini Mengembangkan potensi peserta didik secara optimal melalui pendidikan dan pengajaran bermutu berdasarkan nilai-nilai Kristiani.

SMP K 4 Penabur beralamat di JL. Hibrida Raya Blok QA. 3,Kelapa Gading Jakarta Utara. Untuk informasi lebih lengkap dapat klik laman sekolah di sini.

9. SMP K 8 BPK Penabur

SMP K 8 BPK Penabur merupakan sekolah menegah pertama swasta dengan ciri khas Cambridge Curriculum, Double Degree, Compass for Young Generation (CFYG). SMP K 8 BPK Penabur beralamat di Jl. Tanjung Duren Raya no.4, Building D Jakarta. Untuk infromasi lebih lengkap dapat klik tautan ini.

10. SMP K Ipeka Puri

Sekolah Kristen IPEKA PURI merupakan sekolah Kristen yang mempersiapkan siswa siswi untuk masa depan mereka sejak dari Nursery (usia 3 thn) sampai dengan SMA. Melalui berbagai program pendidikan baik akademik maupun Non akademik yang unik dan khusus dari masing masing jenjang yang menjadi kesinambungan dari satu jenjang ke jenjang yang lain. Setiap jenjang mengajarkan siswa siswi untuk mengembangkan 21st Century skills, dan memiliki karakter serta iman Kristiani.

SMP K Ipeka Puri beralamat di Perum Puri Indah, Puri Indah Blok I, RT./RW:/RW.3, Kembangan Sel., Kec. Kembangan, Kota Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Untuk Infromasi lengkap bisa klik laman sekolah di sini.

Baca juga artikel terkait PPDB atau tulisan lainnya dari Risa Fajar Kusuma

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Risa Fajar Kusuma
Penulis: Risa Fajar Kusuma
Editor: Yulaika Ramadhani