tirto.id - HP RAM 8GB dibawah 2 juta kini semakin mudah ditemukan di pasaran dan menawarkan performa mumpuni untuk aktivitas sehari-hari. Dengan harga terjangkau, HP ini cocok untuk siapa pun yang ingin ganti HP tanpa harus merogoh kocek terlalu dalam.
RAM 8 GB membuat sebuah HP memiliki performa multitasking yang lancar dan responsif. Dengan kapasitas RAM yang besar, ponsel ini mampu menjalankan banyak aplikasi secara bersamaan tanpa mengalami lag.
RAM 8 GB juga mendukung kinerja sistem agar lebih stabil saat digunakan untuk aktivitas berat seperti mengedit video. Oleh karena itu, HP RAM 8 GB selalu jadi incaran banyak orang.
Sayangnya HP dengan RAM besar biasanya memiliki harga yang cukup mahal. Kabar baiknya, ada beberapa HP RAM 8GB dibawah 2 juta dari berbagai merek yang bisa dijadikan pilihan.
Rekomendasi HP RAM 8GB di Bawah 2 Jutaan

Adakah HP RAM 8GB dibawah 2 juta Samsung? Untuk saat ini, rata-rata HP Samsung dengan RAM 8 GB masih dibanderol dengan harga di atas Rp2 juta. Jika ingin mendapatkan harga yang lebih murah, alternatifnya adalah membeli HP seken atau bekas.
Sementara itu, masih banyak merek lain yang menawarkan HP RAM 8 GB berkualitas, tapi dengan harga yang cukup terjangkau. Berikut rekomendasi HP RAM 8GB dibawah 2 juta 2025 yang bisa dijadikan pilihan:
1. Redmi 13x
Redmi 13x hadir dengan desain stylish dan kamera utama 108 MP super jernih. Ponsel ini menggunakan prosesor MediaTek Helio G91-Ultra dengan fabrikasi 12 nm dan CPU octa-core (Cortex‑A75 & Cortex‑A55) berkecepatan hingga 2,0 GHz. GPU yang digunakan adalah Mali‑G52 MC2, cocok untuk aktivitas harian dan hiburan ringan.Di bagian layar, Redmi 13x mengusung DotDisplay 6,79 inci FHD+ dengan refresh rate hingga 90 Hz, kecerahan puncak 550 nit (HBM), serta dilengkapi berbagai sertifikasi TÜV Rheinland untuk kenyamanan mata seperti cahaya biru rendah, bebas kedip, dan penyesuaian ritme sirkadian.
Daya tahan didukung oleh baterai 5.030 mAh dan fast charging 33 W. Redmi 13x dapat digunakan untuk menonton video hingga 17 jam atau panggilan telepon 34 jam. Redmi 13x termasuk HP RAM 8GB dibawah 2 juta terbaik yang bisa didapatkan dengan harga sekitar Rp1.799.000.
2. Redmi 14C
HP RAM 8GB dibawah 2 juta berikutnya masih dari Redmi. HP Redmi 14C punya layar 6,88 inci, sementara mesin utamanya adalah MediaTek Helio G81‑Ultra (Octa‑core hingga 2,0 GHz) dipasangkan dengan GPU Mali‑G52 MC2.Redmi 14C tersedia dalam berbagai konfigurasi memori, mulai dari 6 GB+128 GB hingga 8 GB+256 GB, dan mendukung RAM virtual hingga total 16 GB serta penyimpanan eksternal hingga 1 TB.
Redmi 14C dilengkapi kamera belakang AI 50 MP dan kamera depan 13 MP dengan dukungan berbagai fitur. Baterainya berkapasitas 5160 mAh yang mampu menyalurkan video hingga 22 jam dan mendukung pengisian cepat 18 W. Redmi 14C dibanderol dengan harga sekitar Rp1.599.000.
3. Infinix Hot 60i

Infinix Hot 60i termasuk HP RAM 8GB dibawah 2 juta yang bagus. HP ini ditenagai prosesor MediaTek Helio G81 Ultimate yang dipadukan dengan RAM 8 GB plus opsi ekspansi virtual 8 GB, serta penyimpanan internal 256 GB yang masih bisa diperluas hingga 1 TB.
Infinix Hot 60i menggunakan sistem operasi XOS 15.1.1 berbasis Android 15. Untuk kebutuhan fotografi, HP dengan layar 6,7 inci ini dibekali kamera belakang 50 MP dan kamera depan 8 MP, mendukung perekaman video hingga resolusi 2K pada 30fps.
Baterainya berkapasitas 5160 mAh dengan teknologi 5-Year Durable Battery yang diklaim tetap awet dalam jangka panjang. Pengisian daya pun cepat berkat dukungan 45W fast charger. Infinix Hot 60i bisa dibeli di kisaran harga Rp1.775.000.
4. POCO C65
HP RAM 8GB dibawah 2 juta berikutnya ada POCO C65 yang didukung prosesor MediaTek Helio G85 dan GPU Mali-G52 MC2. HP ini menawarkan layar Dot Drop 6,74 inci HD+ dengan refresh rate hingga 90 Hz, cocok untuk menikmati konten visual dengan tampilan yang halus.Untuk fotografi, HP POCO ini dibekali kamera utama 50 MP dan kamera depan 8 MP yang dilengkapi ring light, cocok untuk selfie di kondisi minim cahaya. Kamera mendukung berbagai fitur seperti mode potret, HDR, mode malam, dan perekaman video hingga 1080p.
Baterainya berkapasitas 5.000 mAh dan mendukung fast charging 18W. Fitur tambahan meliputi sensor sidik jari di samping, AI face unlock, NFC, dual SIM + microSD, serta sistem operasi MIUI 14 for POCO berbasis Android 13. HP ini bisa didapatkan dengan harga sekitar RP1.749.000.
5. POCO C75
POCO C75 menawarkan pengalaman visual yang memukau lewat layar Dot Drop 6,88 inci dengan resolusi HD+ dan refresh rate hingga 120 Hz. HP ini ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G81-Ultra dengan CPU octa-core dan GPU Mali-G52 MC2.POCO C75 dibekali kamera belakang 50 MP dengan lensa 5P dan bukaan f/1.8, serta kamera depan 13 MP f/2.0, memungkinkan hasil foto tajam dan jernih, bahkan dalam kondisi pencahayaan rendah.
Perangkat ini juga dilengkapi baterai 5.160 mAh yang tahan lama dan mendukung pengisian cepat 18 W. Tersedia dalam dua varian warna, hitam dan hijau, POCO C75 RAM 8 GB dibanderol dengan harga sekitar Rp1.749.000.
6. Itel S25

Itel S25 hadir dengan layar AMOLED FHD+ berukuran 6,78 inci. Dengan bodi tipis hanya 7,3 mm dan berat 186,6 gram, ponsel ini tetap ringan dan stylish. HP ini ditenagai chipset UNISOC T620 dengan CPU octa-core (2x Cortex-A75 dan 6x Cortex-A55) serta GPU Mali-G57.
Itel S25 berjalan di sistem operasi Android 14 dan cocok untuk aktivitas multitasking ringan hingga menengah. Untuk urusan kamera, itel S25 membawa kamera utama 50 MP yang disertai sensor inframerah dan LED flash, sementara kamera depan 32 MP siap menunjang kebutuhan selfie dengan hasil jernih.
Ponsel ini juga dilengkapi fitur konektivitas lengkap seperti NFC, Wi-Fi dual-band, Bluetooth 5.0, dan port USB-C dengan dukungan OTG. Baterainya berkapasitas 5.000 mAh dengan dukungan fast charging 18W. Hadir dengan 3 varian warna, Itel S25 bisa dibeli di harga sekitar Rp1.638.500.
7. OPPO A5i Pro
HP RAM 8GB dibawah 2 juta OPPO A5i Pro hadir dengan kinerja cepat dan responsif untuk berbagai aktivitas multitasking. OPPO A5i Pro dibekali panel LCD 6,67 inci yang dilindungi oleh kaca AGC DT-Star D+ serta Corning Gorilla Glass 7i sehingga tahan terhadap goresan.HP ini mengusung kamera utama 50MP dengan bukaan f/1.8 dan fitur autofokus, dilengkapi kamera monokrom 2MP, serta kamera depan 5MP untuk swafoto. Didukung chipset Snapdragon 6s Gen 1 dan GPU Adreno 610, HP dari OPPO ini mampu menangani berbagai tugas dengan lancar.
Ditambah baterai besar 6000mAh dan dukungan pengisian cepat SUPERVOOC 45W, ponsel ini cocok untuk pengguna aktif yang membutuhkan daya tahan dan performa maksimal sepanjang hari. OPPO A5i Pro tersedia dalam dua varian warna, ungu dan putih, serta dibanderol di kisaran harga Rp1.998.000.
8. Nubia V70
Nubia V70 dibekali chipset Unisoc T616 Octa-Core 2.0GHz dan sistem operasi My OS 14 sehingga mampu menangani berbagai aktivitas dengan lancar. Layarnya berukuran 6,7 inci FHD+, sementara bodinya ramping 8,2 mm dengan material Sky Mirror Glass yang tahan lama dan elegan.Untuk mendukung kinerja multitasking, Nubia V70 menawarkan RAM dinamis hingga 20 GB (8 GB fisik + 12 GB virtual) serta penyimpanan internal 256 GB yang masih dapat diperluas melalui slot microSD.
Di sektor kamera, tersedia lensa utama 108MP yang didukung teknologi AI untuk hasil foto tajam dan kaya detail, sedangkan kamera depan 16MP siap menghasilkan swafoto berkualitas tinggi. Selain itu, ponsel ini juga dilengkapi baterai 5000mAh dengan fast charging 33W. HP ini dibanderol dengan harga sekitar Rp1,6 jutaan.
9. Realme Note 60

Realme Note 60 ditenagai oleh chipset Unisoc Tiger T612 octa-core yang dipadukan dengan pilihan RAM hingga 8GB dan penyimpanan internal hingga 256GB untuk memastikan kinerja yang mulus. HP ini menjalankan sistem operasi Android 14 dengan antarmuka Realme UI.
Layarnya berjenis IPS LCD berukuran 6,74 inci dengan resolusi HD+. Dari segi daya, Realme Note 60 dibekali baterai berkapasitas besar 5000 mAh yang mendukung pengisian daya 10W. Realme Note 60 juga dilengkapi dengan kamera utama 32 MP serta kamera depan 5 MP untuk kebutuhan swafoto.
Realme Note 60 memiliki sertifikasi IP64 yang membuatnya tahan terhadap debu dan percikan air. HP ini bahkan memiliki fitur Rainwater Smart Touch sehingga bisa tetap digunakan ketika tangan atau layar dalam kondisi basah. HP ini bisa didapatkan di kisaran harga Rp1.964.000.
10. Realme C65
Realme C65 menyuguhkan desain ultra tipis dengan ketebalan hanya 7,64 mm dengan tampilan Shining Starlight Design yang menawan. Ditenagai chipset MediaTek Helio G85, Realme C65 hadir dengan RAM Dinamis hingga 16GB dan penyimpanan internal 256GB.Fitur AI Boost juga hadir untuk meningkatkan performa baik dalam penggunaan umum maupun bermain game. Realme C65 dibekali baterai 5000mAh yang mendukung pengisian daya cepat 45W, memungkinkan pengisian daya yang sangat efisien dan aman dengan 38 proteksi pengisian daya.
Kamera utamanya beresolusi 50 MP dengan berbagai fitur. HP ini menjalankan realme UI 5.0 berbasis Android 14, dilengkapi dengan Mini Capsule 2.0 dan berbagai fitur software cerdas. Realme C65 bisa didapatkan di harga sekitar Rp1,6 jutaan.
Itulah beberapa rekomendasi HP RAM 8GB di bawah 2 juta yang bisa dijadikan pilihan. Dengan performa yang cukup tangguh dan fitur yang mendukung aktivitas multitasking, ponsel-ponsel tersebut cocok untuk berbagai keperluan, mulai dari belajar daring, bekerja, hingga bermain game.
Meski berada di kisaran harga terjangkau, deretan HP ini tetap memberikan nilai lebih dari segi kamera, daya tahan baterai, hingga tampilan layar yang nyaman untuk digunakan dalam jangka panjang.
Penulis: Erika Erilia
Editor: Erika Erilia & Yulaika Ramadhani
Masuk tirto.id


































