Menuju konten utama

Sinopsis Happy Death Day 2U yang Rilis di Bioskop Jelang Valentine

Happy Death Day 2U mulai diputar di bioskop pada 13 Februari 2019.

Sinopsis Happy Death Day 2U yang Rilis di Bioskop Jelang Valentine
Cuplikan film Happy Death Day. FOTO/Youtube

tirto.id - Universal Studios dan Blumhouse menetapkan tanggal rilis sekuel film horror, Happy Death Day 2U. Dilansir Collider, Happy Death Day 2U mulai diputar di bioskop pada Rabu (13/2/2019), atau sehari sebelum Valentine.

Film horor misteri yang ditulis dan disutradarai Christopher Landon ini akan dirilis untuk pertama kali di New York.

Dilansir The Wrap, Happy Death Day 2U mengisahkan Tree Gelbman (Jessica Rothe), tokoh utama yang sudah mati tapi dipaksa untuk hidup kembali demi membuka kedok pembunuh yang menyebabkan kematiannya.

Tree kini terperangkap dalam masa yang lebih lampau, di mana dalam cerita ini, kekasihnya, Carter (Israel Broussard) masih berkencan dengan Danielle (Rachel Matthews) orang yang sangat dibencinya.

Sementara Ibu Tree yang telah meninggal bertahun-tahun sebelumnya juga menjadi hidup lagi di masa itu. Ia juga bertemu kembali dengan pembunuhnya, seseorang dengan topeng maskot bocah yang tersenyum menyeramkan. Namun, sekarang pembunuhnya mengincar nyawa lain selain Tree.

Happy Death Day 2U berdurasi 1 jam 40 menit. Selain Jessica Rothe, film ini juga dibintangi oleh Israel Broussard, Ruby Modine, Rachel Matthews, Suraj Sharma, Charles Aitken, dan Phi Vu.

Dalam film pertamanya, Happy Death Day yang dirilis pada Oktober 2017 masuk dalam nominasi Best Actress pada penghargaan Fright Meter Awards 2017 dan New Mexico Film Critics 2017, masing-masing untuk Jessica Rothe.

Menurut Box Office Mojo, film thriller ini juga masuk dalam box office dan meraup pendapatan domestik hingga $55 juta dari budget produksi $4,8 juta.

Universtal Studio telah mengeluarkan trailer resmi film kedua Happy Death Day di YouTube pada Rabu lalu (6/2/2019). Tonton trailer film Happy Death Day 2U melalui sematan video di bawah ini.

Baca juga artikel terkait FILM BIOSKOP atau tulisan lainnya dari Alifa Justisia

tirto.id - Film
Penulis: Alifa Justisia
Editor: Dipna Videlia Putsanra