tirto.id - Marc Marquez dan Valentino Rossi ternyata memiliki jadwal event di Jakarta, pada akhir bulan ini. Keduanya diagendakan mendarat bersamaan di Tanah Air, pada 30 September 2025. Apakah mereka akan bertemu?
Valentino Rossi bisa dibilang sebagai legenda hidup ajang balap MotoGP. Ia mengoleksi total 7 gelar juara MotoGP kelas utama, yakni: 2001, 2002, 2003, 2004, 2005, 2008, dan 2009. Sedangkan jika diakumulasi semua kelas, maka Rossi sudah mengoleksi 9 gelar juara dunia.
Namun demikian rider berjuluk The Doctor tersebut sudah memutuskan pensiun sejak 2021. Rossi kini aktif mengelola tim balap miliknya VR46 Racing.
Di sisi lain, Marc Marquez kini masih aktif bertarung dalam ajang MotoGP. Rider berjuluk The Baby Aliens tersebut bahkan menjadi kandidat paling kuat untuk mengunci gelar juara dunia MotoGP 2025 bersama Ducati.
Ketika kedua rider ini masih sama-sama aktif di MotoGP, mereka sempat terlibat persaingan seru pada musim 2013 sampai 2015.
Puncaknya terjadi pada musim 2015. Persaingan panas Rossi vs Marquez saat itu bahkan turut merenggangkan hubungan keduanya. Begitu pula dengan para penggemar setia mereka yang terbelah.
Kendati mendarat pada hari yang sama di Jakarta, ternyata Rossi dan Marquez memiliki agenda kegiatan yang berbeda.
Valentino Rossi dijadwalkan menghadiri undangan pihak Pertamina Lubricants selaku sponsor tim balap VR46 Racing.
Mereka bakal menggelar event bertajuk Launching Special Livery Pertamina Enduro VR46 Racing Team for Indonesia. Grafis baru dari VR46 Racing rencananya bakal digunakan untuk balap MotoGP Mandalika 2025 pada awal Oktober mendatang.
Di sisi lain, Marc Marquez memiliki agenda meet and greet bersama pihak Ducati Indonesia. Dalam acara ini Marc tidak sendirian, lantaran ia juga bakal ditemani pembalap muda Ducati, Fermin Aldeguer.
Jumpa fans yang digelar Ducati Indonesia pada akhir September 2025 mendatang, menjadi bagian dari rangkaian acara jelang MotoGP Mandalika 2025.
Jadwal MotoGP Mandalika 2025 akan digelar pada pekan pertama bulan depan, 3-5 Oktober 2025.
Balapan akan berlangsung di Pertamina Mandalika International Circuit di Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB). Sirkuit tepi laut ini memiliki panjang 4,31 kilometer, dengan total 17 tikungan (6 kiri dan 11 kanan).
Editor: Iswara N Raditya
Masuk tirto.id

































