Menuju konten utama

Rekomendasi Film Horor Indonesia Bertema Malam Satu Suro di WeTV

Berikut ini rekomendasi film horor Indonesia yang berkisah tentang malam Satu Suro, yang bisa ditonton di WeTV. 

Rekomendasi Film Horor Indonesia Bertema Malam Satu Suro di WeTV
Trailer film Satu Suro 2019. FOTO/Pichouse Films

tirto.id - Malam Satu Suro menjadi salah satu hari yang dinanti oleh masyarakat Jawa karena menjadi perayaan hadirnya tahun baru Jawa. Malam Satu Suro jatuh bertepatan dengan malam hari menjelang tanggal Satu Muharam.

Tahun ini, Satu Muharam jatuh pada Rabu, 19 Juli 2023 sehingga malam Satu Suro akan diperingati pada Selasa malam, tepatnya pada Selasa, 18 Juli 2023.

Peringatan malam Satu Suro dimulai dari terbenamnya matahari pada hari terakhir bulan terakhir kalender Jawa (29/30 bulan besar) sampai terbitnya mata hari pada hari pertama bulan pertama tahun berikutnya.

Masyarakat Jawa menyebut malam Satu Suro dengan istilah suroan yang artinya melakukan kegiatan pada bulan Suro.

Sakralitas peringatan malam Satu Suro tak bisa dilepaskan dari budaya keraton. Keraton Yogyakarta dan Kasunanan Surakarta mengartikan malam Satu Suro sebagai malam yang suci serta bulannya penuh rahmat.

Akan tetapi, malam Satu Suro juga kerap dikaitkan dengan kisah-kisah horor. Terdapat kepercayaan bahwa pada malam Satu Suro, arwah orang-orang yang telah meninggal berkeliaran di dunia manusia.

Fenomena tersebut telah menginspirasi sejumlah pembuat film horor Indonesia untuk menciptakan cerita menyeramkan yang berlatar belakang malam Satu Suro.

Film bertema Satu Suro menawarkan pengalaman menakutkan kepada penonton dengan menggabungkan mitologi dan tradisi Jawa dalam cerita-cerita yang mencekam.

Rekomendasi Film Horor Indonesia Bertema Satu Suro

Berikut ini, rekomendasi film horor Indonesia yang bertema malam Satu Suro sekaligus link untuk nonton streaming.

1. Malam Satu Suro (1988)

Film Malam Satu Suro ini berfokus pada arwah perempuan bernama Suketi yang menjadi hantu gentayangan berwujud sundel bolong.

Sundel bolong yang diperankan Suzzanna itu dibangkitkan dari kubur oleh dukun bernama Ki Rengga (Soendjoto Adibroto).

Ki Rengga membangkitkan Suketi karena dirinya sangat menginginkan anak angkat. Dengan menggunakan paku keramat dan mantra kuno, Ki Rengga mengubah wujud Suketi menjadi seorang manusia.

Pada mulanya kehidupan Ki Rengga dan Suketi berjalan normal, layaknya bapak dan anak yang hidup di pedesaan. Suatu hari Suketi bertemu pemuda asal Jakarta bernama Bardo Ardiyanto (Fendy Pradana).

Keduanya yang saling jatuh cinta memutuskan untuk menjalin hubungan serius. Pada mulanya hubungan mereka ditolak Ki Rengga, tapi Ki Rengga kemudian mengizinkannya dengan syarat khusus.

Bardo harus menikahi Suketi pada malam Satu Suro di tengah hutan tanpa dihadiri siapapun kecuali sang dukun. Pernikahan mereka juga menghadirkan ritual mistik Jawa kuno dengan iring-iringan tarian peri.

Film garapan sutradara Sisworo Gautama Putra ini dapat ditonton melalui situs streaming BStation (Bilibili TV) dan Disney+ Hotstar. Berikut ini tautan untuk menonton film Malam Satu Suro (1988)

Link nonton Malam Satu Suro (1988) di BStation (Bilibili TV)

Link nonton Malam Satu Suro (1988) di Disney Hotstar

2. Malam Satu Suro (2019)

Film arahan sutradara Anggy Umbara ini juga mengangkat judul Malam Satu Suro yang tayang di bioskop pada Februari 2019. Film ini mengikuti kisah Adinda (Citra Kirana) bersama suami nya Bayu (Nino Fernandez) yang pindah ke pedesaan.

Di rumah barunya, Adinda yang sedang hamil besar kerap merasakan kejadian aneh. Adinda sering diganggu makhluk halus dan sering berhalusinasi. Suatu hari Adinda merasakan kontraksi pertanda akan segera melahirkan. Bayu pun langsung membawa ke rumah sakit terdekat.

Namun, dokter yang menanganinya mengatakan bahwa masih perlu waktu untuk kelahiran bayi mereka. Kemudian Bayu memutuskan pulang ke rumah untuk mengambil keperluan yang tertinggal.

Saat kembali lagi ke rumah sakit, Bayu mendapati pemandangan mengerikan. Rumah sakit yang didatanginya telah berubah menjadi bangunan tua kosong tak berpenghuni.

Penduduk setempat mengatakan bahwa rumah sakit tersebut sudah tidak beroperasi sejak 15 tahun yang lalu karena kebakaran. Meski mendengar suara-suara aneh, Bayu harus tetap masuk ke bangunan itu untuk mencari istrinya.

Film Malam Satu Suro ini dapat disaksikan melalui layanan streaming Disney Hotstar. Berikut ini tautan untuk menontonnya.

Link nonton film Malam Satu Suro (2019) di Disney+ Hotstar

3. Pengabdi Setan (1980)

Film horor tahun 1980 ini disutradarai oleh Sisworo Gautama Putra. Naskah film ini digarap olehnya bersama Naryono Prayitno dan Imam Tantowi.

Film Pengabdi Setan mengisahkan sebuah keluarga kaya yang jauh dari agama mendapat musibah saat sang Ibu, Mawarti (Diana Suarkom) wafat. Pada situasi ini, Sang Ayah, Munarto (W.D) hanya peduli dengan kehidupan bisnisnya.

Di sisi lain, terdapat dua orang anak dengan karakter yang bertolak belakang yakni Tomi (Fachrul Rozi) dan Rita (Siska Karabety).

Tomi sangatlah pendiam sementara Rita sangat menggilai pesta. Di tengah keluarga ini hidup pembantu tua religius bernama Pak Karto (I.M. Damsyik) yang sudah sakit-sakitan.

Pada malam pertama setelah kematian ibunya, Tomi menjumpai sang Ibu kendati tak berbincang. Keesokan harinya, atas saran temannya, Tomi mendatangi seorang peramal (Ruth Pelupessy) yang mengatakan bahwa seluruh keluarganya terancam bahaya sangat besar dan akan mengancam nyawa mereka semua. Sang peramal menyarankannya untuk memperkuat diri dengan ilmu hitam.

Film Pengabdi Setan (1980) dapat ditonton melalui situs streaming WeTV. Berikut ini tautan untuk menontonnya.

Link nonton Pengabdi Setan (1980) di WeTV

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Film
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Yandri Daniel Damaledo