Menuju konten utama

Pengertian Seni Musik menurut Para Ahli: Jamalus, Red, dan Sidnell

Berikut ini adalah pengertian musik menurut para ahli seperti dikutip dari Modul Seni Budaya Kelas XI (2018).

Pengertian Seni Musik menurut Para Ahli: Jamalus, Red, dan Sidnell
Ilustrasi Syair. foto.istockphoto

tirto.id - Seiring dengan manusia yang terus berkembang, seni musik juga mengalami perkembangan dan saat ini memiliki banyak jenis.

Pada dasarnya, musik adalah segala bentuk bunyi yang diungkapkan menggunakan ritme yang teratur dan melodi yang indah.

Kata musik (music) berasal dari bahasa Yunani mousikue, yang merujuk pada semua bentuk kesenian yang dipimpin oleh Muses.

Sebuah musik memiliki unsur-unsur yang membentuk satu kesatuan yang membuatnya terdengar indah. Unsur-unsur musik antara lain melodi, ritme (irama), birama, harmoni, tempoo, dinamik, tangga nada, timbre, hingga notasi.

Merujuk pada Modul Seni Budaya Kelas XII (2015) terbitan Kemdikbud, bangsa Sumeria, Babylonia, dan Assyria, telah memiliki instrumen atau alat musik yang lengkap. Mereka memainkan idifon, aerofon, kordofon, dan membranofon, yang digunakan untuk memainkan himne yang diukir pada batu di tahu 800 SM.

Sementara di Indonesia, penggunaan alat musik terjadi secara turun temurun oleh masyarakat. Masyarakat Nusantara menggunakan musik tidak hanya sebagai hiburan, tetapi juga sebagai alat pengobatan hingga cara manusia mendekatkan diri dengan penciptanya.

Setiap kelompok masyarakat pun memiliki alat musik, dan pernbendaharaan seni lokal masyarakat yang berkembang secara tradisional, di kalangan suku-suku tertentu. Setiap kelompok masyarakat pun memiliki media dan cara memainkan alat musik yang berbeda.

Pengertian Seni Musik menurut Para Ahli

Berdasarkan fungsinya, musik tidak hanya digunakan sebagai hiburan semata, tetapi juga dapat digunakan sebagai saran pendidikan, hingga profesi.

Berikut ini adalah pengertian musik menurut para ahli seperti dikutip dari Modul Seni Budaya Kelas XI (2018) yang diterbitkan oleh Kemdikbud.

1. Seni Musik menurut Jamalus

Menurut Jamalus, seni musik merupakan hasil karya seni yang dituangkan dalam bentuk lagu, atau komposisi sebagai ungkapan perasaan dan pikiran pengarangnya melalui unsur-unsur pokok musik meliputi melodi, irama, harmoni dan bentuk atau struktur lagu serta ekspresi sebagai sumber kesatuan.

2. Seni Musik menurut Sunarto

Sunarto mendefinisikan seni musik sebagai penghayatan isi hati manusia yang diungkapkan dalam bentuk bunyi yang teratur dengan ritme atau melodi serta memiliki unsur atau keselarasan yang indah.

3. Senin Musik menurut Red dan Sidnell

Red dan Sidnell, mendefinisikan seni musik sebagai cabang seni berbentuk suara yang di dalamnya terkandung unsur melodi, ritme, harmoni, serta timbre.

4. Seni Musik menurut David Ewen

Sementara David Ewen, menyebut seni musik adalah Ilmu pengetahuan seni tentang kombinasi ritmik dari nada-nada, baik vokal maupun instrumental, yang meliputi harmoni dan melodi sebagai ekspresi dari segala sesuatu yang ingin diungkapkan, terutama dari aspek emosional.

Baca juga artikel terkait SENI MUSIK atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Yulaika Ramadhani