Menuju konten utama

Ketahui Tips Memilih Pelembap yang Cocok dengan Jenis Kulit

Pada jenis kulit normal dan kombinasi direkomendasikan pelembap yang berbahan dasar air.

Ketahui Tips Memilih Pelembap yang Cocok dengan Jenis Kulit
Skincare. foto/istockphoto

tirto.id - Iklim dan cuaca tropis di Indonesia sangat berpengaruh terhadap kesehatan kulit kita. Paparan sinar matahari secara terus menerus juga dapat menyebabkan kulit kering, iritasi maupun kehilangan kelebapan alaminya.

Sehingga penting sekali bagi orang yang tinggal di wilayah tropis memakai produk-produk pelembap demi menjaga kesehatan serta elastisitas kulit wajah.

Saat ini memilih produk skincare yang sesuai sudah tidak sulit lagi, apalagi kini marak konten yang berisi review produk skincare di berbagai platform media sosial.

Laman American Academy of Dermatology merekomendasikan waktu yang tepat untuk memakai pelembap adalah setelah mandi untuk tetap menjaga dan mengunci kelembapan kulit.

Namun, ternyata kebutuhan kulit wajah setiap orang juga bisa berbeda-beda sesuai dengan jenis dan tipe kulit.

Begitu pun memilih produk skincare termasuk pelembap untuk kebutuhan kulit sehari-hari. Berikut tips memilih produk pelembap yang sesuai dengan jenis kulit.

1. Kenali jenis kulit

Anda bisa melakukan tes jenis kulit dengan mengunjungi dokter kulit di klinik kecantikan atau di rumah sakit terdekat untuk menentukan jenis kulit Anda termasuk normal, kering, berminyak atau kombinasi.

Ada pula cara sederhana yang bisa Anda lakukan, yaitu taruh selembar tisu kering di wajah Anda ketika bangun tidur, lalu lihat seberapa banyak produksi minyak di wajah.

2. Mengetahui fungsi kandungan serta bahan produk skincare

Setelah mengetahui jenis kulit, Anda jadi tahu apa saja kebutuhan kulit sehingga dapat memilih produk pelembap yang cocok.

Laman Insider memaparkan, menurut sebuah riset, ada beberapa kandungan utama yang biasanya terdapat pada produk pelembap, di antaranya :

- Glycerin

Glycerin atau Gliserin merupakan bahan yang paling umum pada produk pelembap. Gliserin dapat membantu menghidrasi kulit serta menarik air dari bawah permukaan kulit sehingga kulit tetap terjaga kelembapannya dan mencegah kulit dari bakteri maupun iritasi.

- Hyaluronic Acid

Kelembapan kulit juga bisa berkurang ketika terpapar sinar UV, maka dari itu bahan hyaluronic acid sangat penting untuk tetap menjaga kelembapan kulit walaupun sering terpapar sinar matahari pada aktivitas sehari-hari.

- Shea Butter

Shea Butter adalah bahan alami yang terbuat dari pohon shea yang berfungsi untuk menghaluskan dan melembapkan kulit.

Kandungan emolien pada shea butter juga dapat menjaga elastisitas kulit wajah sehingga tetap awet muda.

Pada jenis kulit normal dan kombinasi direkomendasikan pelembap yang berbahan dasar air, untuk kondisi kulit cenderung berminyak lebih diutamakan memakai produk pelembap yang dapat mengontrol minyak berlebih pada wajah.

Sedangkan untuk kondisi kulit kering direkomendasikan memakai pelembap berbahan dasar air yang lebih berat serta disarankan menggunakan lebih dari satu jenis pelembap.

Kemudian untuk kulit sensitif seperti berjerawat, direkomendasikan menggunakan pelembap dengan bahan dasar organik yang menenangkan seperti lidah buaya dan disarankan memakai produk pelembap yang tidak ada kandungan fragrance atau parfum.

Jangan lupa gunakan tambahan sunscreen untuk memberikan perlindungan ganda dari kerusakan kulit akibat sinar matahari dan menunjang aktivitas Anda di luar ruangan.

Baca juga artikel terkait SKINCARE atau tulisan lainnya dari Zena Rera Anjani

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Zena Rera Anjani
Penulis: Zena Rera Anjani
Editor: Nur Hidayah Perwitasari