tirto.id - Presiden Joko Widodo akan menganugerahkan gelar pahlawan nasional bagi 4 tokoh di Istana Negara, Jakarta, Rabu (10/11/2021). Pemberian gelar pahlawan nasional itu akan dilakukan pukul 10.00 WIB.
"Jam 10," Kata Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono saat dikonfirmasi repoter Tirto, Rabu.
Heru menuturkan keempat tokoh yang akan menerima gelar pahlawan nasional dari presiden adalah Tombo Lututu dari Sulawesi Tengah, Sultan Aji Muhammad Idris dari Kalimantan Timur, Usmar Ismail dari DKI Jakarta dan Raden Arya Wangsakara dari Banten. Penyerahan dilakukan kepada para ahli waris keluarga.
Menteri Koordoninator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menkopolhukam) sekaligus Dewan Kehormatan Gelar, Mahfud MD telah mengumumkan 4 tokoh yang ditetapkan untuk menerima anugerah pahlawan nasional. Hal tersebut berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 109/TK/2021 tentang Penganugerahan Pahlawan Nasional.
"Nah itu pahlawan nasional yang nanti akan diserahkan secara resmi kepada keluarga para almarhum di Istana Bogor. Kalau tidak berubah persis pada hari Pahlawan 10 November 2021," kata Mahfud, Kamis (28/10/2021).
Mahfud menilai keempat tokoh itu ikut mendorong Indonesia merdeka dan berdaulat atau tokoh yang ikut berjuang memajukan Indonesia sehingga kemerdekaan Indonesia semakin bermakna.
Mahfud menjelaskan ada ratusan kandidat tokoh yang diajukan sebagai pahlawan. Akan tetapi, pemilihan kali ini mempertimbangkan kedaerahan sehingga terpilih 4 tokoh. Ia mengatakan ada daerah yang belum memiliki pahlawan nasional seperti Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) dan Kalimantan Timur (Kaltim).
"Sulteng dan Kaltim adalah provinsi yang ada sejak awal Indonesia merdeka meskipun melalui pemekaran provinsi, jadi dari daerah itu ada pahlawan," tutur Mahfud.
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Gilang Ramadhan