Menuju konten utama

Jadwal MotoGP 2020 Tanpa Penonton, Wartawan Dilarang Hadir

Jadwal MotoGP 2020 akan dimulai pada 19 Juli 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol, dengan protokol kesehatan ketat di tengah pandemi Corona COVID-19. 

Jadwal MotoGP 2020 Tanpa Penonton, Wartawan Dilarang Hadir
Andrea Dovizioso dari Italia mengambil kurva di depan Valentino Rossi dari Italia selama balapan Moto GP di sirkuit Termas de Rio Hondo di Argentina, Minggu, 31 Maret 2019. Nicolas Aguilera/AP

tirto.id - Jadwal MotoGP 2020 akan dimulai pada 19 Juli 2020 di Sirkuit Jerez, Spanyol, dengan protokol kesehatan ketat di tengah pandemi Corona COVID-19. Kemungkinan besar, seluruh balapan musim ini akan digelar tanpa penonton dan tidak dapat dihadiri oleh wartawan.

Dilansir dari Crash, MotoGP 2020 akan difokuskan berlangsung di seri Eropa dengan menargetkan 12-13 balapan. Kendati begitu, tidak menutup kemungkinan balapan nonEropa akan digelar jika situasinya memungkinkan untuk dihadiri penonton.

Untuk menggelar balapan di luar Eropa membutuhkan biaya akomodasi yang lebih banyak sehingga memerlukan pemasukan selain dana dari sponsor.

Jika tidak dapat dihadiri penonton, besar kemungkinan seri nonEropa akan dibatalkan, menyusul MotoGP Australia dan Jepang.

MotoGP telah menetapkan 31 Juli sebagai batas akhir pengambilan keputusan seri nonEropa.

Dorna Sport pun mengusahakan minimal menggelar 13 balapan sebagai syarat sah kejuaraan MotoGP. Untuk itu, pihaknya bakal melakukan balapan back to back di sebagian besar seri Eropa.

"Kami akan memutuskan seri nonEropa pada akhir Juli. Saat ini masih ada empat balapan yang masih mungkin dilaksanakan di luar Eropa," kata CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpeleta.

"Target kami musim ini adalah menggelar minimal 12 balapan di Eropa, dan bisa menjadi 16 Grand Prix, jika menggelar balapan di luar Eropa," lanjutnya.

Tanpa Penonton dan Wartawan

Untuk seri awal MotoGP 2020 yang berlangsung di Eropa akan digelar tanpa penonton. Hal itu dilakukan demi menghindari klaster kedua COVID-19 yang masih mungkin terjadi meski saat ini situasi di sebagian besar negara mulai berangsur pulih.

Meski begitu, tidak meutup kemungkinan jika MotoGP 2020 akan menggelar seri Eropa dengan dihadiri penonton. Namun, hal itu akan dilakukan jika situasinya benar-benar kondusif dan pemerintah setempat memberi izin untuk menggelar balapan dengan penonton.

"Saat ini kami tidak mempertimbangkan untuk menggelar balapan dengan kehadiran penonton. Kami masih menunggu perkembangan yang ada dan lebih aman jika kami menggelar balapan tanpa penonton," kata Ezpeleta, dalam wawancara dengan AS dikutip Crash.

Selain tidak dihadiri penonton, MotoGP 2020 juga tidak akan dihadiri oleh wartawan dari media tulis. Ezpeleta menegaskan bahwa hanya kameramen dari Official Broadcaster MotoGP yang diizinkan berada di area balapan dengan terlebih dahulu dilakukan tes COVID-19.

"Untuk pers tulis untuk saat ini juga tidak diizinkan hadir. Jika ada perubahan, kami akan segera langsung membuat pemberitahuan. Tapi, untuk saat ini pers tidak diizinkan datang, dan konferensi pers juga ditiadakan," ujarnya.

Baca juga artikel terkait MOTOGP 2020 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Iswara N Raditya