Menuju konten utama
Piala Dunia U17 2025

Daftar Lengkap 48 Tim Lolos Piala Dunia U17 2025: Asia 9 Wakil!

Daftar 48 tim lolos Piala Dunia U17 2025 sudah lengkap. Asia memiliki 9 wakil termasuk Timnas Indonesia, Eropa kirim tim terbanyak tapi Belanda gagal lolos.

Daftar Lengkap 48 Tim Lolos Piala Dunia U17 2025: Asia 9 Wakil!
Trofi Piala Dunia U-17. (AP Photo/Moises Castillo)

tirto.id - Daftar lengkap tim lolos Piala Dunia U17 2025 sudah genap 48 tim. Eropa menjadi konfederasi terbanyak dengan 13 tim, sedangkan Asia memiliki 9 wakil termasuk tuan rumah Qatar.

Piala Dunia U17 2025 akan berlangsung di Qatar pada 3-27 November 2025. Jumlah peserta bertambah 2 kali lebih banyak dari edisi terakhir dari 24 menjadi 48 tim.

Salah satu tim peserta Piala Dunia U17 2025 adalah Timnas Indonesia U17. Garuda Muda memastikan lolos ke FIFA World Cup U17 2025 setelah melaju ke babak 8 besar Piala Asia U17 2025.

Daftar Tim Lolos Piala Dunia U17 2025 dan Jumlah Kuota

Jadwal Piala Dunia U17 2025 berlangsung pada 3-27 November 2025 di Qatar. Sebanyak 48 tim bakal bersaing untuk memperebutkan gelar juara, termasuk Timnas Indonesia.

Selain Indonesia dan Qatar, Asia memiliki 7 wakil lainnya yang sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia U17 2025. Wakil Asia lainnya adalah Uzbekistan, Arab Saudi, Jepang, Korea Selatan, Uni Emirat Arab, Tajikistan dan Korea Utara.

Di Piala Dunia U17 2025, AFC mendapat kuota 8 tim di putaran final, ditambah tuan rumah Qatar. Sementara UEFA menjadi konfederasi dengan wakil terbanyak yakni 11 negara.

Tim-tim kuat seperti Jerman, Inggris, dan juara bertahan Spanyol bakal kembali berpartisipasi di Piala Dunia U17 2025. Sementara Belanda kembali gagal lolos putaran final karena kalah bersaing di zona Eropa.

Adapun Argentina dan Brasil juga lolos dari kualifikasi Amerika Selatan bersama 5 tim lainnya. CONMEBOL sendiri mendapat kuota 7 tim di Piala Dunia U17 2025.

Berbeda dengan konfederasi lain yang menggelar kejuaraan U17 sebagai kualifikasi, CONMEBOL tidak menggelar turnamen. Sebagai gantinya, mereka menggelar babak kualifikasi dari Maret-April 2025.

Sementara itu, Mesir dan Uganda menjadi 2 negara terakhir yang memastikan lolos ke Piala Dunia U17 2025. Berikut ini adalah daftar lengkap tim peserta FIFA World Cup U17 2025 di Qatar.

Asia (AFC): Qatar, Uzbekistan, Arab Saudi, Indonesia, Korea Selatan, Jepang, Uni Emirat Arab, Tajikistan, Korea Utara

Afrika (CAF): Burkina Faso, Mali, Afrika Selatan, Maroko, Zambia, Pantai Gading, Tunisia, Senegal, Mesir, Uganda

Amerika Utara (CONCACAF): El Salvador, Honduras, Panamá, Amerika Serikat, Kanada, Kosta Rika, Haiti, Meksiko

Amerika Selatan (CONMEBOL): Brasil, Chile, Kolombia, Venezuela, Argentina, Paraguay, Bolivia

Oseania (OSF): Fiji, Selandia Baru, Kaledonia Baru

Eropa (UEFA): Belgia, Inggris, Austria, Kroasia, Ceko, Prancis, Jerman, Italia, Portugal, Irlandia, Swiss.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA U17 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus