tirto.id - Perempuan Tanah Jahanam, film Tara Basro yang disutradarai Joko Anwar ditonton oleh 117.001 orang pada hari pertama penayangan, Kamis (17/10/2019). Jumlah penonton film ini lebih banyak daripada film Pengabdi Setan, film yang juga diperankan Tara Basro.
Tara Basro juga dipilih Joko Anwar untuk memerankan Merpati di film Gundala: Negeri Ini Butuh Patriot. Bukan itu saja, Tara bekerja sama dengan Joko Anwar. Sebelumnya, ia terlibat dalam film Joko A Copy of My Mind.
Lewat perannya di A Copy of My Mind, Tara diganjar penghargaan Piala Citra untuk Pemeran Wanita Utama. Selain itu, Tara juga memenangkan Aktris Favorit di Penghargaan Usmar Ismail.
mengantarkan Tara masuk ke dalam banyak nominasi, di Indonesian Movie Actors Awards 2016 untuk kategori Best Actress, Favorite Actress, Best Chemistry bersama Chicco Jerikho; di Usmar Ismail Awards ia masuk nominasi Best Actress dan memenangkan Favorite Actress.
Dalam A Copy of My Mind, Tara memerankan Sari, pekerja salon kecantikan yang menemukan hiburan pada DVD bajakan. Namun, dia sering menemukan terjemahan buruk.
Tara Basro yang punya nama lengkap Andi Mutiara Pertiwi Basro ini mengawali karier sebagai Gadis Sampul pada 2005. Karier akting ia mulai dengan memerankan Putri di Catatan (Harian) Si Boy, film besutan Putrama Tuta yang rilis pada 2011.
Sukses dengan A Copy of My Mind, Tara kemudian melanjutkan karier akting di 3 Srikandi sebagai Kusuma Wardhani, Ini Kisah Tiga Dara sebagai Ella, Pengabdi Setan sebagai Rini, dan Gundala: Negeri Ini Butuh Patriot sebagai Merpati atau Wulan.
Berikut daftar lengkap film-film Tara Basro:
Rilis | Judul Film | Peran | |
---|---|---|---|
2011 | Catatan (Harian) Si Boy | Putri | |
2012 | Rumah dan Musim Hujan | Adek | |
Hi5teria | Sari | ||
2013 | Make Money | Imelda | |
2014 | Pendekar Tongkat Emas | Gerhana | |
Killers | |||
The Right One | Alice | ||
Princess, Bajak Laut dan Alien | Ibu Kei | ||
2015 | Another Trip to the Moon | Asa | |
Flutter Echoes and Notes Concerning Nature | Guerilla gardener | ||
2016 | A Copy of My Mind | Sari | |
3 Srikandi | Kusuma Wardhani | ||
Ini Kisah Tiga Dara | Ella | ||
2017 | Pengabdi Setan | Rini | |
2019 | Gundala | Wulan/ Merpati | |
Perempuan Tanah Jahanam |
Editor: Dipna Videlia Putsanra