Menuju konten utama

Daftar Drakor Terbaru yang Tayang Bulan Juni 2025

Squid Game season 3 akan tayang 27 Juni 2025 di Netflix. Simak daftar drakor terbaru lain yang juga tayang perdana di bulan Juni 2025 berikut.

Daftar Drakor Terbaru yang Tayang Bulan Juni 2025
Squid Game 3. youtube.netflix

tirto.id - Bulan Juni 2025, beberapa drama Korea terbaru akan menemani hari-hari penggemarnya. Beberapa judul menjadi drama paling banyak dinantikan di tahun ini, salah satunya adalah Squid Game Season 3.

Selain Squid Game yang akan menampilkan musim terakhirnya pada 27 Juni mendatang, ada drama-drama lain yang juga patut untuk dinantikan. Seperti Mercy for None yang merupakan comeback drama dari aktor So Ji Sub.

Selain itu ada juga drama dengan tema fantasi yang dibintangi Seohyun SNSD dan Taecyeon 2PM berjudul The First Night With the Duke, untuk sesi romantis ada drama Our Movie yang layak dijadikan pilihan.

Daftar Drakor Terbaru yang Tayang Bulan Juni 2025

Berikut daftar drama Korea terbaru yang akan tayang perdana di bulan Juni 2025.

1. Mercy for None

Drakor Mercy For None
Drama Korea Mercy For None. (FOTO/Netflix)

  • Dibintangi: So Ji Sub, Ahn Gil Kang, Lee Beom Soo, Gong Myung, Huh JoonHo
  • Tayang: 6 Juni 2025
  • Streaming: Netflix (tayang sekaligus)
  • Jumlah episode: 8
  • Sinopsis: Adaptasi dari webtoon berjudul "Plaza Wars" karya Oh Se Hyun, drama ini bercerita tentang Nam Gi Jun, seorang anggota gangster yang harus meninggalkan kelompoknya karena sang adik menjadi anggota gangster lawan. Setelah 11 tahun ia menjadi rakyat biasa, Gi Jun memutuskan kembali ke dunia gelap tersebut setelah adiknya ditemukan tewas. Ia ingin menyelidiki siapa yang bertanggung jawab akan hal itu.

2. A Woman Who Swallowed the Sun

Drakor A Woman Who Swallowed the Sun
Drama Korea A Woman Who Swallowed the Sun. (FOTO/mydramalist)

  • Dibintangi: Jang Shin Young, Seo Ha Joon, Yoon Ah Jung, Oh Chang Seok
  • Tayang: 9 Juni 2025
  • Streaming: MBC setiap Senin-Jumat
  • Jumlah episode: 120
  • Sinopsis: drama bergenre thriller misteri berbalut drama romantis ini adalah kisah dari Baek Seol Hui, seorang ibu tunggal yang mengelola sebuah kedai makanan ringan. Ia harus berhadapan dengan keluarga chaebol yang ingin membalaskan dendam putrinya.

3. The First Night With the Duke

Drakor The First Night with the Duke
Drama Korea The First Night with the Duke. (FOTO/mydramalist)

  • Dibintangi: Seohyun, Taecyeon, Kwon Han Sol, Seo Bum June, Ji Hye Won
  • Tayang: 11 Juni 2025 setiap Rabu dan Kamis
  • Streaming: KBS2 TV
  • Jumlah episode: 12
  • Sinopsis: Diadaptasi dari web novel "The First Night With the Duke" karya Hwang Do Tol, drama ini menceritakan seorang mahasiswi yang terjebak dalam sebuah novel. Di dalam novel itu, mahasiswi tersebut menjadi karakter Cha Seon Chaek, yang menghabiskan satu malam dengan Lee Beon, keluarga raja.

4. Our Movie

Drakor Our Movie
Drama Korea Our Movie. (FOTO/IMDb)

  • Dibintangi: Namkoong Min, Jeon Yeo Bin, Lee Seol, Seo Hyun Woo
  • Tayang: 13 Juni 2025 setiap Jumat dan Sabtu
  • Streaming: SBS
  • Jumlah episode: 12
  • Sinopsis: Lee Je Ha adalah seorang sutradara film yang sedang menggarap karya keduanya saat bertemu dengan Lee Da Eum, calon artis yang mengidap penyakit serius. Keduanya kemudian jatuh cinta dan membuat film mereka sendiri.

5. Hunter with a Scalpel

⁠hunter with a scalpel
⁠hunter with a scalpel. foto/asianwiki

  • Dibintangi: Park Ju-Hyun, Park Yong-Woo, Kang Hoon
  • Tayang: 16 Juni 2025
  • Streaming: U+ Mobile TV, Disney+ Hotstar
  • Jumlah episode: 16
  • Sinopsis: seorang penyelidik forensik wanita terkenal yang menderita gangguan kepribadian antisosial harus bergulat dengan bayangan masa lalu saat ia membunuh ayahnya sendiri.

6. Salon de Holmes

Salon de Holmes
Salon de Holmes.foto/asianwiki

  • Dibintangi: Lee Si-Young, Kim Da-Som, Jeong Young-Joo, Choi You-Sol
  • Tayang: 16 Juni 2025 setiap Senin dan Selasa
  • Streaming: ENA
  • Jumlah episode: 10
  • Sinopsis: Diadaptasi dari novel "Salon De Holmes" karya Jeon Geon Woo yang mengisahkan 4 ibu rumah tangga yang lelah bergulat dengan kehidupan sehari-hari. Mereka bergabung untuk memecahkan kasus dengan mendengarkan kisah para korban yang tidak diindahkan oleh polisi.

7. Head over Heels

Head over heels
Head over heels. foto/asianwiki

  • Dibintangi: Cho Yi-Hyun, Choo Young-Woo
  • Tayang: 23 Juni 2025 setiap Senin dan Selasa
  • Streaming: tvN
  • Jumlah episode: 12
  • Sinopsis: Diadaptasi dari webtoon "Gyeonuwa Seonnyeo" karya An Su Min, drama ini berkisah pada seorang siswi SMA yang berprofesi sebagai shaman di malam hari. Suatu ketika ada seorang lelaki muda yang datang bersama ibunya, shaman ini melihatnya mempunyai umur yang pendek. Ternyata pemuda itu adalah teman sekolahnya dan shaman ini bertekad menyelamatkan nyawanya.

8. Squid Game 3

Squid Game 3
Squid Game 3. youtube.netflix

  • Dibintangi: Lee Jung-Jae, Lee Byung-Hun, Wi Ha-Joon, Im Si-Wan, Kang Ha-Neul
  • Tayang: 27 Juni 2025
  • Streaming: Netflix (tayang sekaligus)
  • Jumlah episode: 6
  • Sinopsis: musim terakhir dari seri Squid Game, menampilkan Gi Hun yang masih harus berjuang menyelamatkan teman-temannya dari In Ho sebagai Frontman. Mampukah Gi Hun dan teman-temannya keluar dari pulau tersebut dalam keadaan selamat?

Baca juga artikel terkait DRAKOR atau tulisan lainnya dari Prihatini Wahyuningtyas

Penulis: Prihatini Wahyuningtyas
Editor: Prihatini Wahyuningtyas & Fitra Firdaus