tirto.id - Aplikasi Instagram atau IG mulanya hanya platform untuk berbagi gambar dan video saja. Seiring populeritasnya naik, aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 1 miliar pengguna Android. Sekarang, fitur IG semakin banyak, salah satunya adalah "Swipe up" di Instagram Stories (Insa-stories).
IG kini banyak dimanfaatkan untuk bisnis dan promosi. Pengguna biasa bahkan bisa menghasilkan uang melalui IG, tentu saja jika memiliki banyak pengikut atau follower banyak. Tak hanya itu, ketenaran di Instagram pun bisa menjadikan seseorang menjadi “artis” baru yang dikenal dengan istilah selebgram.
Instagram sudah ada sejak 2010, didirikan oleh Kevin Systrom dan Mike Krieger. Dua tahun sejak peluncurannya, tepatnya pada 2012, aplikasi ini diambil alih oleh Facebook. Kini, IG menjelma menjadi media sosial raksasa yang berpengaruh di berbagi belahan dunia.
Seiring waktu, beragam inovasi instagram pun terus dikembangkan. Saat ini IG punya segudang fitur di platformnya, salah satu fitur keren yang kerap digunakan pengguna adalah fitur stories.
Dilansir Buffer.com, Instagram Stories adalah fitur yang memungkinkan pengguna memposting foto dan video yang akan hilang setelah 24 jam. Konten yang dibagikan di story tidak akan muncul di kisi profil atau di postinngan Instagram utama. Fitur semacam ini sebenarnya sudah diperkenalkan Snapchat sejak 2013.
Fitur di Instagram Stories kini semakin lengkap dengan adanya fitur “Swipe up”. Dengan “Swipe up”, pengguna bisa menyisipkan sebuah link atau tautan URL.
Pengguna lain akan diarahkan ke halaman link yang kita inginkan (semisal halaman website atau channel Youtube) dengan cara menggeser status stori ke atas. Fitur ini sangat disukai para pebisnis online maupun youtuber, karena efektif untuk mendongkrak trafik atau menambah pengunjung.
Namun, tidak semua pengguna bisa menggunakan fitur “Swipe up” di Insta-stories. Untuk memanfaatkan fitur ini, pengguna Instagram harus memenuhi beberapa syarat terlebih dahulu.
Berikut ini syarat tersebut dikutip dari plannthat.com:
(1) Pengguna Instagram harus memakai akun bisnis (Business Profile Instagram) dan memiliki minimal 10.000 followers. Atau (2) pengguna akun Instagram biasa yang harus sudah terverifikasi (centang biru).
Langkah-langkah "Swipe up" Instagram Stories di Android:
- Buka aplikasi Instagram lalu pilih fitur stories yang ada di sisi kiri atas layar platform.
- Setelah klik fitur stories, ambil foto atau video sesuai keinginan.
- Untuk menambahkan link url, klik ikon link (bergambar mirip rantai) yang berada di bagian atas story. Setelahnya, klik "Tambahkan Tautan" untuk menambahkan link atau tautan halaman dan masukkan URL yang dinginkan.
- Supaya lebih menarik tambahkan konten lain sebelum dipublish seperti teks, stiker, atau filter. Teks yang menarik dan umum digunakan di antaranya: “Geser ke atas”, “Swipe Up“, atau “Geser untuk melihat selengkapnya”
- Setelah selesai, tinggal publish Insta-Stories dengan cara “kirim ke” atau langsung pilih “Cerita Anda” yang berada di bagian bawah platform.
Langkah atau cara swipe-up di Instagram Stories bisa dibilang sangat mudah. Hanya saja, ada syarat khusus untuk bisa menggunakannya. Jadi mau tidak mau untuk kita harus memperbaharui akun instagram kita terlebih dahulu hingga memenuhi syarat agar bisa menggunakan fitur “Swipe up”.
Penulis: iswarta bima
Editor: Iswara N Raditya