Menuju konten utama

Cara Memasak Torpedo Kambing Kurban, Resep dan Bumbunya

Berikut ini cara memasak torpedo kambing yang merupakan hewan kurban dan bumbu apa saja yang dibutuhkan.

Cara Memasak Torpedo Kambing Kurban, Resep dan Bumbunya
Kambing. ANTARA FOTO/Ampelsa/hp.

tirto.id - Torpedo kambing menjadi salah satu bagian dari anggota tubuh hewan kurban yang banyak dicari kaum adam pada momen Hari Raya Kurban atau Idul Adha.

Jeroan kambing yang merupakan bagian dari testis atau testikel tersebut, adalah penghasil hormon testosteron serta sperma kambing. Tak heran jika diyakini memiliki khasiat untuk menambah kekuatan dan stamina pria, sehingga para pria berusaha mendapatkannya.

Namun menurut Dekan FKUI Prof Dr dr Ari Fahrial Syam Sp. PD-KGEH, torpedo kambing bisa meningkatkan libido adalah mitos, atau bisa juga dianggap sebagai sugesti, dikutip darinAntara News.

“Bisa saja karena merasa sudah makan torpedo kambing, maka pria merasa yakin bahwa libidonya meningkat dan bersemangat. Semangat inilah yang menaikkan libido,” kata Ari.

Terlepas dari mitos tersebut, torpedo kambing sendiri punya kandungan nutrisi yang cukup tinggi. Selain protein, torpedo kambing juga mengandung zat besi, vitamin B12, fosfor, hingga selenium. Sebab itu, mengkonsumsinya sudah pasti akan memberi banyak manfaat bagi kesehatan.

Tips memasak torpedo kambing

Untuk mengolah torpedo kambing menjadi makanan yang lezat, ada beberapa tips agar aroma yang dikeluarkan bagian tubuh tersebut tidak menyengat. Laman Shepherd Song Farm melansir caranya seperti berikut:

1. Merendam torpedo dengan susu segar adalah salah satu cara membuatnya lebih lezat. Biarkan semalaman dalam kulkas dan esok harinya siap diolah.

2. Air garam juga dapat membantu meningkatkan cita rasa torpedo kambing. Yakni dengan teknik brine atau merendamnya dalam larutan garam selama beberapa waktu sebelum diolah.

3. Merendam di air panas selama 10 menit juga menjadi tips khusus membuat torpedo kambing lebih lezat. Usai proses rendam semalaman, siapkan air panas dan masukkan torpedo ke dalamnya. Tiriskan sebelum mulai proses masak.

4. Trimming atau memotong kedua ujungnya, kemudian buang kulit luar torpedo yang berwarna coklat. Dengan begitu hanya terlihat bagian putih yang bersih dan empuk.

Aneka resep masakan torpedo kambing

1. Resep Torpedo Kambing Goreng Tepung

Bahan:

  • 2 buah torpedo kambing, bersihkan lalu potong bulat pipih
  • 4 sendok makan tepung terigu
  • 1 butir telur
  • Garam secukupnya
  • ½ sdt lada bubuk
  • ½ sdt paprika bubuk
  • Minyak goreng untuk menggoreng
  • Saus sambal sesuai selera

Cara Membuat:

  1. Tepung, garam, lada bubuk dan bubuk paprika dicampur, aduk rata.
  2. Pecahkan dan kocok telur pada mangkuk lain
  3. Potongan torpedo kambing dicelup dalam telur, lalu angkat dan celup pada tepung. Lakukan sebanyak dua kali pencelupan dan penepungan. Sisihkan.
  4. Siapkan penggorengan dan panaskan minyak goreng, lalu goreng torpedo hingga kering dan warnanya kecokelatan.
  5. Jika sudah matang, angkat dan tiriskan. Sajikan bersama saus.

2. Resep Torpedo Kambing Panggang

Bahan:

  • 1 torpedo kambing, bersihkan dan potong melebar
  • 1 tangkai thyme
  • 2 sdm mentega
  • 1 buah bawang merah, rajang halus
  • 1 butir bawang putih, rajang halus
  • 1 sdm Minyak zaitun

Cara membuat:

  1. Lebarkan potongan torpedo kambing, beri taburan garam dan lada bubuk, sisihkan selama 10 menit agar meresap.
  2. Siapkan teflon dan minyak goreng, goreng bawang merah dan bawang putih lalu masukkan torpedo kemudian goreng sampai kecoklatan. Jika sudah berubah warna, angkat dan tiriskan minyaknya.
  3. Siapkan nampan panggang, beri olesan mentega dan thyme lalu lebarkan torpedo yang sudah digoreng di atasnya.
  4. Panggang dengan di oven dengan suhu 200°C selama 10 menit. Sajikan.

Manfaat Torpedo Kambing Untuk Kesehatan

1. Massa otot

Pembentukan massa otot memerlukan protein. Kandungan protein dalam torpedo kambing cukup tinggi sehingga mampu berperan dalam proses tersebut.

2. Mencegah anemia

Terdapat zat besi dalam bagian vital kambing tersebut, yang salah satu fungsinya adalah untuk pembentukan sel darah merah. Dengan banyak konsumsi zat besi, tubuh terhindar dari resiko anemia atau kekurangan darah.

3. Pembentukan sel

Protein juga berfungsi dalam proses pembentukan sel tubuh, untuk mengganti sel yang telah rusak.

4. Sumber energi

Mengonsumsi torpedo kambing memang dapat meningkatkan energi, karena ia kaya dengan kalori serta lemak yang menjadi sumber energi untuk manusia.

5. Daya tahan tubuh

Nutrisi pada torpedo kambing mampu membantu dalam peningkatan daya tahan tubuh. Ia termasuk jenis makanan yang bergizi namun tak dianjurkan dikonsumsi berlebihan.

6. Lawan radikal bebas

Mineral selenium pada torpedo kambing tergolong jenis antioksidan yang fungsinya melawan radikal bebas. Radikal bebas sendiri dikenal sebagai pemicu peradangan dalam tubuh, yang menyebabkan munculnya berbagai penyakit berbahaya semisal penyakit jantung.

7. Kesehatan tulang

Untuk kesehatan tulang, torpedo kambing juga baik karena memiliki protein tinggi sehingga mampu menurunkan resiko penyakit osteoporosis.

Baca juga artikel terkait IDUL ADHA 2023 atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Gaya hidup
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Yantina Debora