Menuju konten utama
Info Beasiswa

Beasiswa S1, S2, S3 Turkiye Burslari 2023: Jadwal dan Syaratnya

Informasi Beasiswa S1, S2, S3 Turkiye Burslari 2023: jadwal pendaftaran dan syarat daftarnya.

Beasiswa S1, S2, S3 Turkiye Burslari 2023: Jadwal dan Syaratnya
Ilustrasi Beasiswa. FOTO/iStock

tirto.id - The Türkiye Bursları (Turkey Scholarships) atau Beasiswa Turki telah dibuka kembali untuk penerimaan tahun 2023.

Pengajuan lamaran atau aplikasi secara online berlangsung dari 10 Januari-20 Februari 2023. Proses pendaftaran tidak dipungut biaya apa pun.

Dikutip dari laman Turkey Scholarship, para pelamar hanya perlu memastikan dirinya eligible atau layak untuk mendaftar.

Berbagai syarat telah ditentukan agar bisa lolos seleksi. Pastikan semua dokumen telah disertakan saat pendaftaran lamaran online.

Saat pelamar mengisikan detail pendidikan ke dalam aplikasi online, sistem secara otomatis menampilkan semua universitas di Turki yang terkait dengan latar belakang pendidikan dari pelamar.

Pelamar yang lolos akan ditempatkan di universitas sesuai program pilihan saat beasiswa diberikan.

Menurut situs Turkiye Burslari, beasiswa Turkiye Burslari dinilai sebagai beasiswa paling komprehensif di dunia.

Program ini sudah berlangsung sejak 2012 yang terbuka untuk mahasiswa dan peneliti internasional dari jenjang Sarjana, Pascasarjana, hingga Doktoral.

Pelamar yang lolos akan memperoleh penempatan pada universitas dan departemen bergengsi.

Mereka juga memperoleh beasiswa bulanan, biaya sekolah, asuransi kesehatan, akomodasi, kursus Bahasa Turki, tiket penerbangan, serta program akademik dan budaya secara gratis.

Jadwal seleksi Türkiye Burslari

Jadwal seleksi Türkiye Burslari diatur ke dalam tiga sesi yaitu General Application Period, Success Scholarship, dan Research Scholarship. Berikut rinciannya yang berlaku secara umum tiap tahun:

1.General Application Period

  • Periode aplikasi: 10 Januari-20 Februari
  • Proses evaluasi: Maret-Mei
  • Periode wawancara: Juni-Juli
  • Pengumuman hasil seleksi: Awal Agustus
  • Prosedur awal: Agustus
  • Transfer penerima beasiswa ke Turki: September
2. Success Scholarship

  • Periode aplikasi: Oktober-November
  • Proses evaluasi dan pengumuman hasil: November
3. Research Scholarship

a. Periode Pertama

  • Periode aplikasi: Januari-Maret
  • Proses evaluasi dan pengumaman hasil: April
b. Periode Kedua

  • Periode aplikasi: April-Juni
  • Proses evaluasi dan pengumuman hasil: Juli
c. Periode Ketiga

  • Periode aplikasi: Juli-September
  • Proses evaluasi dan pengumuman hasil: Oktober
d. Periode Keempat

  • Periode aplikasi: Oktober-Desember
  • Proses evaluasi dan pengumaman hasil: Januari

Syarat dokumen Turkiye Burslari

Para pelamar penerima Turkiye Burslari diminta melengkapi semua dokumen persyaratan. Data yang diisikan pada aplikasi online harus dipastikan benar.

Berikut daftar syarat dokumen tersebut:

  1. Ijazah diploma atau gelar dengan nilai
  2. Gelar asosiasi atau diploma
  3. Ijazah Sekolah Menengah Atas (SMA)
  4. Ijazah Sekolah Menengah Pertama (SMP)
  5. Hasil TOEFL atau IELTS dan GAT, GMAT GRE (Opsional)
  6. Surat rekomendasi
  7. Letter of intent
  8. Resume
  9. Statement of purpose
  10. Proposal penelitian oleh kandidat bergelar doktor
  11. Lembar Nilai Ujian Sekolah, Sekolah Menengah Atas, atau Universitas (Terbaru)
  12. Sertifikasi Pengalaman Kerja (Opsional)
  13. Partisipasi sosial dan sertifikasi ekstrakurikuler (Opsional)

Prosedur seleksi Turkiye Scholarship

Seleksi penerima beasiswa Turkiye Scholarship dilakukan dengan mempertimbangan latar belakang pendidikan dan hasil wawancara.

Kinerja akademik dari setiap pelamar akan dinilai dengan memeriksa dokumen berikut:

  • Nilai Diploma
  • Nilai Rata-Rata Umum Semester Terakhir
  • Nilai Ujian Masuk Universitas (jika ada)
  • Ujian Kelulusan Sekolah Menengah Atas / Tingkat Sarjana Muda (jika ada)
  • Skor Tes Internasional (jika ada)
  • Sertifikat akademik atau IPK kumulatif lainnya
Sementara itu, bobot persentase untuk Aplikasi Online Beasiswa Turki yaitu:

  • Aplikasi untuk gelar Sarjana 70%
  • Aplikasi untuk gelar Master dan Ph.D 75%
  • Aplikasi untuk Sekolah Kedokteran 90%
Pelamar akan memperoleh panggilan wawancara berdasarkan nilai pendidikan.

Wawancara berlangsung di Konsulat Turki, atau menggunakan kemajuan teknologi yang ada bila tidak ada kantor konsulat. Hasil seleksi diumumkan lewat sistem aplikasi dan email pelamar

Baca juga artikel terkait BEASISWA 2023 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Dhita Koesno