Menuju konten utama
Toyota Pimpin Pasar MPV

Avanza Tetap di Hati Konsumen Indonesia

Toyota tetap memimpin pasar di segmen kendaraan MPV. Sebagian besar penjualan Toyota didongkrak oleh Avanza.

Avanza Tetap di Hati Konsumen Indonesia
All New Avanza. [Foto/toyota.astra.co.id]

tirto.id - Toyota Avanza tetap di hati konsumen Indonesia. Hal ini dibuktikan dari penjualan Avanza yang memimpin penjualan produk Toyota pada pameran otomotif terbesar Gaikindo Indonesia Internasional Auto Show (GIIAS) 2017, 10-20 Agustus kemarin.

Di tengaj makin ketat pasar kendaraan serbaguna kecil (LMPV) dengan tujuh penumpang di Indonesia, penjualan Avanza—termasuk Veloz—mencapai 2.191 unit surat pemesanan kendaraan (SPK) pada GIIAS kemarin. Penjualan Avanza berkontribusi tertinggi dalam total penjualan Toyota yang mencapai 7.136 unit. Jumlah tersebut naik 3,2 persen dibandingkan total penjualan Avanza pada GIIAS 2016 sebesar 2.123 unit.

"Para pelanggan tetap antusias terhadap sang legenda kendaraan keluarga Indonesia yang sudah berusia 14 tahun, di tengah kian maraknya model baru masuk ke segmen ini," kata Executive GM PT Toyota-Astra Motor (TAM), Fransiscus Soerjopranoto, seperti dikutip Antara, Kamis (24/8/2017).

Penjualan Avanza bahkan menggeser dominasi Toyota Calya. Pada GIIAS 2016 Calya memberi kontribusi sebesar 2.225 unit pada total penjualan Toyota. Namun pada GIIAS tahun ini, Calya hanya meraup SPK sebanyak 1.264 unit, menempati posisi kedua dalam penjualan Toyota, setelah Avanza.

"Penurunan (penjualan Calya) ini wajar karena segmen pasar ini sedang terkena efek memilih prioritas yang harus dipenuhi," kata Soerjo.

Kendati demikian, Soerjo bersyukur di tengah gempuran dan persaingan pasar di segmen kendaraan serbaguna (MPV) yang merupakan "kue terbesar" otomotif di Indonesia, Toyota tetap memimpin pasar dengan total penjualan MPV mencapai 5.328 unit atau 74 persen dari total pencapaian Toyota selama GIIAS 2017.

"Ini membuktikan minat pelanggan terhadap mobil-mobil Toyota, terutama MPV, tetap tinggi," ujar dia.

Baca juga artikel terkait GIIAS 2017 atau tulisan lainnya dari Agung DH

tirto.id - Otomotif
Reporter: Agung DH
Penulis: Agung DH
Editor: Agung DH