tirto.id - Daftar event konser Juni 2025 di Bandung, Tangerang, dan Semarang dapat menjadi sarana referensi bagi masyarakat yang mau menyaksikan konser ataupun mendatangi event di 3 daerah tersebut.
Dalam bulan Juni ini terdapat sejumlah event dan konser yang akan hadir di tiga daerah tersebut, yaitu Bandung, Tangerang, dan Semarang, ketiga wilayah ini sudah sering melakukan event menarik dan konser musik yang terbilang meriah.
Antusiasme masyarakat pun akan meningkat seiring kembalinya sejumlah artis ternama dan munculnya event-event baru yang siap memeriahkan suasana. Berikut ini ulasan yang akan membahas event dan konser yang hadir di bulan Juni 2025.
Daftar Konser dan Event Juni 2025 di Bandung, Tangerang, & Semarang
Berikut ini daftar konser dan event yang hadir di bulan Juni 2025 di wilayah Bandung, Tangerang, dan Semarang yang bisa kamu saksikan bagi pemburu event dan konser di Indonesia.
Event di Bandung Juni 2025
Berikut adalah beberapa event dan konser yang akan diselenggarakan di Bandung pada bulan Juni 2025:1. Pasundan Rise Festival
Konser Pasundan Rise Festival akan digelar di Bikasoga Sport Center pada Sabtu, 14 Juni 2025. Konser tersebut akan diisi oleh band Perunggu, Antideologi, Pantja, The Corner Stone, dan Paranais.
Tiket konser Pasundan Rise Festival untuk promo Presale akan dibanderol sebesar Rp 110 ribu, sementara untuk tiket On The Spot bisa dibeli dengan merogoh kocek Rp 150 ribu.
2. BTV Semesta Berpesta
Stasiun BTV akan menggelar event bertajuk Semesta Berpesta pada Sabtu, 14 Juni 2025 di Lapangan Prabuwangi Park, Arcamanik. Konser tersebut akan diisi oleh Guyon Waton, Yovie & Nuno, The Sigit, dan Idgitaf.
Tiket konser Semesta Berpesta akan dijual dengan harga normal Rp 50 ribu. Terdapat promo Qurban Buy 1 Get 1 Free dengan Rp 35 ribu (terbatas) yang bisa dibeli di aplikasi Goers dan Tiket.com.
3. Social Chic Bandung
Social Chic merupakan gelaran konser yang hadir di kota Bandung dengan menampilkan musisi ternama, seperti Tulus, Juicy Luicy, Nadin Amizah dan masih lagi. Acara ini akan dilaksanakan pada 27-29 Juni 2025, yang akan dilaksanakan di Bandung Convetion Center.
Event di Tangerang Juni 2025
Berikut adalah beberapa event dan konser yang akan diselenggarakan di Tangerang pada bulan Juni 2025:1. Baby Monster “Hello Monsters”
Baby Monster akan menggelar konser yang bertajuk Hello Monster pada 14 Juni 2025 di ICE BSD, Hall 5 dan 6. Girl grup besutan YG Entertainment ini siap membawakan lagu populernya yang berjudul “SHEESH”
2. Moonfest 4.0
Acara konser Moonfest 4.0 merupakan acara konser yang menghadirkan pada musisi, artis, dan penyanyi terkenal, seperti Denny Caknan, NDX AKA, dan Pasming Based. Konser ini akan dilaksanakan pada 14 Juni 2025, di Uptown Park Summarecon Mall Serpong, Tangerang.
3. Silaturahmi Fest
Silaturahmi Fest merupakan acara konser yang mewadahi para penikmat music alternatif dan punk di Indonesia. Sejumlah band yang hadir ialah, The Jansen, Marjinal, Sukatani, dan Donker. Acara konser ini akan hadir pada 15 Juni 2025 di Pamulang Square, Tangerang Selatan.
Event di Semarang Juni 2025
Berikut adalah beberapa event dan konser yang akan diselenggarakan di Semarang pada bulan Juni 2025:1. Hari Keluarga Nasional
Event ini akan menghadirkan bazaar, expo, dan pelayan pengobatan gratis sebagai memperingati Hari Keluarga Nasional yang ke-32. Acara ini akan dilaksanakan pada 29 Juni 2025 dan diadakan di Kota Semarang.
2. Jateng Fair 2025
Acara konser ini merupakan event tahunan terbesar yang ada di Jawa Tengah dalam memberikan pengalaman berbeda bagi masyarakat, dengan inovasi yang unik dan kolaborasi yang memperkuat potensi lokal. Acara ini akan dilaksanakan pada 27 Juni-6 Juli 2025 dan akan diselenggarakan di PRPP Kota Semarang.
3. UNFEST 2025
Acara konser yang akan menghadirkan HIVI, Sal Priadi, dan Nadin Amizah ini akan hadir pada 14 Juni 2025 di PRPP Kota Semarang. Konser yang akan memeriahkan kota Semarang pada bulan ini.
Penulis: Muhammad Riezky Suryanto
Editor: Wisnu Amri Hidayat
Masuk tirto.id

































