tirto.id - Di bawah naungan Kementerian Agama Republik Indonesia (Kemenag), sekolah Islam seperti Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah (MA) memiliki kurikulum keagamaan yang khas, salah satunya adalah mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam (SKI).
Mata pelajaran ini bertujuan untuk memperkenalkan dan menanamkan pemahaman tentang perjalanan sejarah peradaban Islam, tokoh-tokoh penting dalam Islam, serta perkembangan budaya Islam dari masa ke masa. Pembelajaran SKI juga memperkuat nilai-nilai karakter dan keteladanan bagi peserta didik.
Untuk meningkatkan profesionalisme dan kompetensi guru, agar mampu menyampaikan materi pelajaran secara efektif, inspiratif, dan sesuai dengan perkembangan zaman, Kemenag menyelenggarakan Program Pendidikan Profesi Guru (PPG) bagi guru madrasah, termasuk guru yang mengampu mata pelajaran SKI.
Salah satu tahapan penting dalam pelaksanaan PPG Kemenag adalah Uji Pengetahuan (UP). Ujian ini bertujuan untuk mengukur penguasaan kompetensi pedagogik dan profesional guru. Guna membantu persiapan, tersedia berbagai contoh soal latihan Uji Pengetahuan PPG Kemenag khusus untuk guru SKI.
Soal Uji Pengetahuan Guru SKI PPG Kemenag dan Jawabannya
Berikut ini merupakan kumpulan latihan soal Uji Pengetahuan Guru SKIP PPG Kemenag untuk bahan latihan, simak selengkapnya:
1. Agenda besar umat Islam setelah Rasulullah Saw wafat adalah kodifikasiAl-Qur'an, yaitu mengumpulkan Al-Qur'an yang tercecer di beberapa media seperti kulit, batu, tulang, pelapah kurma, dan juga hafalan para sahabat. Umar bin Khattab yang pertama mengajukan proyek ini kepada Khalifah Abu Bakar dan sempat ditolak karena tidak ada perintah dari Nabi Muhammad Saw semasa hidupnya. Alasan Umar bin Khattab mengusulkan untuk dilakukan pengumpulan Al-Qur'an adalah....
A. Munculnya ayat-ayat palsu
B. Munculnya berbagai macam qíraat al-Qur'an
C. Adanya Nabi palsu
D. Banyaknya para shuhada' di medan perang
Jawaban: D
2. Kebijakan dan prestasi Umar bin Khatab adalah sebagai berikut kecuali...
A. Penaklukan wilayah Romawi, yaitu: Damaskus, Syiria Utara, Darussalam, Parsi, dan Mesir
B. Membentuk beberapa Lembaga pemerintah diantaranya di Bidang Ekonomi seperti Mendirikan Baitul Mal, Mendirikan Departement keuangan dan Pajak, Menetapkan Anggaran penerimaan dan pengeluaran negara.
C. Lembaga Bidang Sosial dan keamanan; Mendirikan Departemen Pendidikan, Kehakiman, Menunjuk Qadhi sebagai ketua peradilan, Menetapkan Kalender Hijriyah. Membentuk Angkatan perang yang tetap dan teratur, membagi wilayah kekuasaan Islam
D. Memerangi orang-orang yang enggan membayar zakat dan menumpas nabi palsu
Jawaban:D
3. Pada masa kepemimpinan Abu Bakar Ash-Shidddiq telah memerangi hal-hal berikut kecuali...
A. Memerangi mereka yang enggan membayar pajak
B. Memerangi Nabi palsu
C. Memerangi gerakan kaum murtad, gerakan kaum munafiq
D. memerangi yang enggan berzakat
Jawaban: A
4. Kebijakan dan prestasi Abu Bakar Ash-Shiddiq adalah sebagai berikut kecuali...
A. Keberhasilan mengusai wilayah Palestina, Yordania, dan Syiria
B. Berhasil menghalau gerakan riddah, serta berhasil memperluas wilayah Islam ke luar Jazirah Arab
C. Pengumpulan lembaran (shuhuf) ayat-ayat suci Al- qur'an yang berupa kulit kayu, tulang belulang dan ada juga yang berupa tulisan di atas batu
D. Ilmu pengetahuan berkembang pesat
Jawaban: D
5. Khalifah yang pengangkatannya melalui penunjukan adalah,...
A. Usman bin Affan
B. Umar bin Khatab
C. Abu Bakar As-Shiddiq
D. Ali bin Abi Thalib
Jawaban: B
6. Pada masa kepemimpinan Umar bin Khatab kondisi masyarakatnya sebagai berikut, kecuali ...
A. Masyarakat yang hidup di wilayah-wilayah taklukan Islam, mereka mengenal adanya kelas sosial
B. Kebijakan-kebijakan tentang pajak, hak dan kekayaan yang terlalu jauh berbeda telah menciptakan jurang sosial
C. Masyarakat terbagi menjadi dua kelas, yaitu: Kelas wajib pajak: buruh, petani dan pedagang, dan kelas pemungut pajak: pegawai pemerintah, tentara dan elit masyarakat.
D. Telah memberi kebebasan kepada umatnya untuk keluar daerah
Jawaban: D
7. Khalifah yang pengangkatannya melalui musyawarah oleh segelentir kaum muslimin, dan baiat secara masal adalah...
A. Usman bin Affan
B. Umar bin Khatab
C. Abu Bakar As-Shiddiq
D. Ali bin Abi Thalib
Jawaban: C
8. Agama Islam masuk ke daratan Afrika pada masa Khalifah...
A. Ali bin Abi Thalib
B. Usman bin Affan
C. Umar bin Khattab
D. Abu Bakar As-Shiddiq
Jawaban: C
9. Faktor-faktor yang menyebabkan Islam mudah diterima dan berkembang di Nusantara, antara lain...
A. Syarat-syarat masuk agama Islam sangat mudah. Seseorang telah dianggap masuk Islam bila meyakini tidak ada Tuhan kecuali Allah dan Nabi Muhammad adalah utusan Allah
B. Ajaran Islam tidak mengenal kasta, dan menganggap semua manusia mempunyai kedudukan yang sama di hadapan Allah
C. Ritual keagamaan dalam ajaran Islam sangat sederhana dan tidak harus mengeluarkan banyak biaya
D. Pilihan A, B, dan C benar
Jawaban: C
10. Islam mengikis keadaan masyarakat yang berkasta, mengubah kehidupan masyarakat menjadi lebih baik tanpa adanya penindasan atas perbedaan kasta. Perubahan ini tidak terlepas atas peran...
A. Para Wali
B. Para Muballiq
C. Para Wali dan Para Muballiq
D. Para Saudagar
E. Para Musafir
Jawaban: C
11. Pelaut dari manakah yang menurut sejarah membawa Islam ke Australia?
A. Sumatra
B. Jawa
C. Madura
D. Makasar
Jawaban: D
12. Masjid Larabanga termasuk peninggalan Islam di Afrika yang terletak di negara...
A. Ghana
B. Mali
C. Tunisia
D. Mesir
Jawaban: A
13. Sunan Gunung Jati adalah satu-satunya "Wali Songo" yang memimpin pemerintahan. Sunan Gunung Jati memanfaatkan pengaruhnya sebagai putra Raja dari Kerajaan...
A. Mataram
B. Pajajaran
C. Demak
D. Samudra Pasai
Jawaban: D
14. Di antara bukti masuknya Islam di Nusantara abad ke-13 adalah adanya...
A. Catatan Perjalanan Marcopolo
B. Kerajaan Islam Sulawesi
C. Berita Chou Ku-Fe
D. Berita Jepang
Jawaban: A
15. Cara masuknya Islam ke Indonesia melalui perdagangan sejalan ramainya lalu lintas perdagangan laut dengan...
A. Berinteraksi dan Berekspresi
B. Langsung Menyebarkan Agama Islam
C. Menguasai Pusat-Pusat Perdagangan
D. Berinteraksi, Berasimilasi, dan Berdakwah
Jawaban: D
16. Para pedagang Islam yang datang ke Indonesia dalam menyampaikan dakwahnya ada yang melalui pernikahan. Sebagai buktinya mereka telah menikah dengan para wanita...
A. Bangsawan
B. Pribumi
C. Priyayi
D. Cina
Jawaban: A
17. Di antara penyebaran agama Islam di Indonesia ada yang melalui kesenian. Dalam hal ini sebagai buktinya adalah Adanya seni...
A. Bangunan, Pahat, Musik, dan Sastra
B. Sastra, Bangunan dan Suara
C. Musik, Sastra dan Bela Diri
D. Pahat, Musik, dan Puisi
Jawaban: A
18. Diantara bukti masuknya Islam di Nusantara pada abad ke 11 adalah ditemukannya...
A. Terdapat prasati huruf Arab tradisional yang berangka 1111
B. Makam Fatimah binti Maimun di Jawa Timur
C. Makam Sunan Giri dan santri-santrinya
D. Bangunan menara Masjid Kudus
Jawaban: B
19. Di antara cara mengapresiasi tradisi dan upacara adat kesukuan Nusantara adalah menjadikan sebagai...
A. Alat sosialisasi dengan bangsa asing
B. Metode dakwah yang paling efektif
C. Pengganti budaya Islami
D. Pemisah budaya bangsa
Jawaban: B
20. Contoh adat istiadat yang bernafaskan Islam yang dilaksanakan di daerah Minang adalah...
A. Upacara Menata Jambang
B. Upacara Merias Wajah
C. Upacara Kelahiran Anak
D. Upacara Khitanan
Jawaban: D
21. Qasidah merupakan puisi yang terdiri dari 14 bait lebih, yang merupakan jenis seni suara yang bernafaskan...
A. Barat
B. Islam
C. Melayu
D. Qiro'ah
Jawaban: B
22. Tokoh penyebar Islam yang juga guru dari KH Ahmad Dahlan dan KH Hasyim Asya'ri adalah...
A. Hamzah Fansuri
B. KH Shaleh Darat*
C. Imam Nawawi
D. Muhammad Arsyad Al Banjari
Jawaban: B
23. Pendiri ormas Muhammadiyah adalah...
A. KH. Hasyim Asy'ari
B. Ahmad Dahlan
C. Nurcholis Majid
D. KH. Abdurrahamn Wahid
Jawaban: B
24. Kerajaan Islam di Thailand adalah Daulah Islamiyah Pattani. Pattani berasal dari bahasa...
A. Melayu
B. Arab
C. Rusia
D. Persia
Jawaban: A
25. Perluasan Islam di Afrika Utara hingga sampai Maroko ketika kekhalifahan...
A. Abu Bakar
B. Umar bin Khatab
C. Utsman bin Affan
D. Ali bin Abi Thalib
Jawaban: B
Penulis: Auvry Abeyasa
Editor: Indyra Yasmin