Menuju konten utama

Syukuran Kemenangan Prabowo, Fadli Zon: Sandiaga Mungkin Tak Hadir

Sandiaga belum pasti hadir dalam acara syukuran kemenangan di rumah Prabowo Subianto, di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (19/4/2019) malam.

Syukuran Kemenangan Prabowo, Fadli Zon: Sandiaga Mungkin Tak Hadir
Calon Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto menyapa pendukungnya saat menghadiri acara Syukur Kemenangan Indonesia di Kediamannya, Jalan Kertanegara, Jakarta, Jumat (19/4/2019). FOTO/Timses BPN Prabowo-Sandiaga.

tirto.id - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon, belum bisa memastikan kehadiran Cawapres 02, Sandiaga Uno dalam acara syukuran kemenangan di rumah Prabowo Subianto di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat (19/4/2019) malam.

Menurut dia, Sandiaga mungkin tak bisa hadir lantaran kondisi fisiknya yang masih kelelahan.

"Kalau sehat datang, tapi beliau ini kan setelah umrah ya ga sempet nginep dan sebagainya agak kelelahan," ujar dia, ditemui di Jalan Kertanegara, Jumat (19/4/2019).

Semula, acara syukuran ini direncanakan bakal digelar di lapangan Monas, Jakarta Pusat, Jumat (19/4/2019) pukul 13.30-malam. Namun dibatalkan, karena pada hari yang sama ada kegiatan ibadah umat Kristiani yang merayakan Paskah.

"Karena besok itu hari besarnya umat kristiani dalam rangka paskah kita khawatir mereka kawan-kawan kristiani yang akan ibadah di gereja-gereja dekat Istiqlal terganggu," kata Ketua Persaudaraan Alumni 212, Slamet Ma'rif, Kamis (19/4/2019).

Dalam rangkaian acara syukuran, ada doa bersama, zikir hingga syukuran. Hal ini terkait dengan klaim kemenangan Prabowo-Sandi melalui survei internal Pilpres 2019 yang diklaimnya sebesar 62 persen.

Selain itu, kata dia, acara tersebut juga akan digabungkan dengan agenda menyambut malam Nisfu Sya'ban.

"Insaallah badha Maghrib kita baca Yasin bersama rangka Nisfu Sya'ban dengan baca selawat dan sebagainya," kata Slamet.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Hendra Friana

tirto.id - Politik
Reporter: Hendra Friana
Penulis: Hendra Friana
Editor: Zakki Amali