Menuju konten utama

Rincian Formasi CPNS Kemlu 2024, Persyaratan, dan Berkasnya

Kementerian Luar Negeri (Kemlu) termasuk kementerian yang membuka kebutuhan CPNS 2024. Simak rincian formasi CPNS Kemlu 2024, syarat, dan berkasnya.

Rincian Formasi CPNS Kemlu 2024, Persyaratan, dan Berkasnya
Calon pegawai negeri sipil (CPNS) memainkan angklung seusai mendengarkan kuliah umum Presiden Joko Widodo di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (27/3/2018). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

tirto.id - Kementerian Luar Negeri (Kemlu) termasuk salah satu kementerian yang membuka kebutuhan CPNS 2024. Rincian formasi CPNS Kemlu 2024 perysaratan pelamar, dan berkas-berkas pendaftaran sudah diumumkan oleh panitia seleksi.

Pendaftaran CPNS 2024 berlangsung mulai 20 Agustus sampai 10 September 2024. Jadwal pendaftaran CPNS ini diperpanjang dari jadwal sebelumnya yang seharusnya ditutup pada 6 September 2024.

Sebanyak 1.289.824 formasi lowongan Aparatur Sipil Negara (ASN) dibuka untuk pelamar lulusan SMA hingga sarjana. Khusus pengadaan CPNS tersedia 250.407 formasi yang terdiri atas 114.706 formasi untuk instansi pusat dan 135.701 formasi untuk instansi daerah.

Kemlu menjadi salah satu instansi pusat yang membuka formasi tersebut. Kemlu sendiri merupakan salah satu kementerian yang menjadi perpanjangan tangan pemerintah.

Kemlu bertugas dalam merumuskan, menyusun, dan memberi rekomendasi strategi kebijakan terkait penyelenggaraan hubungan maupun politik luar negeri.

Rincian Formasi CPNS Kementerian Luar Negeri 2024

Sebelum mendaftar, pelamar wajib mengetahui kriteria dan jumlah kebutuhan formasi CPNS Kemlu RI 2024 terlebih dahulu.

Informasi tersebut tertuang dalam Surat Pengumuman Nomor PENGUMUMAN/00013/KP/08/2024/03 tentang Seleksi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Kementerian Luar Negeri Tahun Anggaran 2024. Menurut surat tersebut terdapat 100 formasi yang dibuka oleh Kemlu RI.

Jumlah tersebut terbagi untuk beberapa posisi atau jabatan, berikut adalah Rincian formasi CPNS Kemlu RI 2024:

  • Diplomat Ahli Pertama – S1 Hubungan Internasional sejumlah 20, dengan rincian 18 Umum, 1 Putra/Putri Papua, dan 1 Putra/Putri Kalimantan
  • Diplomat Ahli Pertama – S1 Hukum/Hukum Bisnis sejumlah 20, dengan rincian 18 Umum, 1 Putra/Putri Papua, dan 1 Putra/Putri Kalimantan
  • Diplomat Ahli Pertama – S1 Ekonomi/Ekonomi Pembangunan sejumlah 17, dengan rincian 16 Umum, dan 1 Putra/Putri Kalimantan
  • Diplomat Ahli Pertama – S1 Bahasa dan Kebudayaan Korea/Bahasa dan Kebudayaan Jepang/ Bahasa dan Kebudayaan Rusia/ Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok berjumlah 4
  • Diplomat Ahli Pertama – S1 Ilmu Komunikasi/Sains Komunikasi/Hubungan Masyarakat Politik/Sains Politik sejumlah 7
  • Diplomat Ahli Pertama – S1 Manajemen Bisnis Internasional sejumlah 4
  • Diplomat Ahli Pertama – S1 Sosiologi sejumlah 2
  • Diplomat Ahli Pertama – S1 Sejarah sejumlah 2
  • Auditor Ahli Pertama – S1 Manajemen/Akuntansi/Administrasi Bisnis sejumlah 20, dengan rincian 16 umum, 2 Disabilitas, dan 2 Putra/Putri Kalimantan.

Persyaratan Peserta CPNS Kementerian Luar Negeri 2024

Persyaratan peserta CPNS Kementerian Luar Negeri (Kemlu) 2024 terdiri dari persyaratan umum dan juga khusus yang dipenuhi untuk posisi tertentu. Berikut adalah persyaratan peserta CPNS Kementerian Luar Negeri 2024 yang perlu pelamar siapkan:

A. Persyaratan umum pelamar CPNS Kemlu 2024

  • Pelamar merupakan WNI yang bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, setia, dan taat kepada Pancasila, UUD 1945, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia;
  • Berusia minimal 18 tahun dan maksimal 35 tahun saat melamar;
  • Tidak pernah dipidana dengan pidana penjara berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum tetap karena melakukan tindak pidana penjara 2 tahun atau lebih;
  • Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil (PNS), Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK), prajurit Tentara Nasional Indonesia (TNI), anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia, atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
  • Tidak berkedudukan sebagai calon PNS, PNS, prajurit TNI, atau anggota Kepolisian Negara Republik Indonesia;
  • Tidak menjadi anggota atau pengurus partai politik atau terlibat politik praktis;
  • Memiliki kualifikasi pendidikan sesuai dengan persyaratan jabatan;
  • Tidak terafiliasi pada ideologi yang bertentangan dengan ideologi Pancasila;
  • Tidak berafiliasi dengan dan/atau mendukung organisasi terlarang dan/atau organisasi kemasyarakatan yang dicabut status badan hukumnya;
  • Sehat jasmani dan rohani sesuai dengan persyaratan jabatan yang dilamar;
  • Tidak memiliki ketergantungan terhadap narkotika dan obat-obatan terlarang atau sejenisnya;
  • Bersedia ditempatkan di seluruh unit organisasi di Kementerian Luar Negeri dan seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia termasuk Ibu Kota Nusantara (IKN) atau negara lain yang ditentukan oleh Kementerian Luar Negeri, termasuk di negara yang rawan dan/atau berbahaya secara politik, ekonomi maupun keamanan;
  • Bersedia mengabdi pada Kementerian Luar Negeri dan tidak mengajukan pindah ke instansi lain dengan alasan pribadi paling singkat selama 10 tahun sejak diangkat sebagai PNS;
  • Bagi PPPK yang melamar pada lowongan jenis pengadaan PNS, yang bersangkutan wajib memenuhi Masa Perjanjian Kerja minimal 1 tahun dan telah mendapatkan persetujuan dari Pejabat Pembina Kepegawaian (PPK) atau Pejabat yang Berwenang (PyB).

B. Persyaratan khusus pelamar CPNS Kemlu 2024

1. Syarat daftar formasi diplomat ahli pertama Kemlu

a. Memiliki ijazah jenjang pendidikan sarjana (S1) dengan program studi sebagai berikut:

  • Hubungan Internasional
  • Hukum/Hukum Bisnis
  • Ekonomi/Ekonomi Pembangunan
  • Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok/Bahasa dan Kebudayaan Jepang/Bahasa dan Kebudayaan Korea/Bahasa dan Kebudayaan Rusia
  • Ilmu Politik/Sains Politik
  • Ilmu Komunikasi/Sains Komunikasi/Hubungan Masyarakat/Manajemen Komunikasi
  • Manajemen Bisnis Internasional
  • Sosiologi
  • Sejarah.

b. Memiliki nilai Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 2,80 dalam skala 4 untuk semua jenis kebutuhan.

c. Menguasai bahasa asing dengan baik (lisan dan tulisan) yang dibuktikan dengan sertifikat penguasaan bahasa asing.

d. Bagi pelamar program studi S1 Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok / S1 Bahasa dan Kebudayaan Jepang / S1 Bahasa dan Kebudayaan Korea / S1 Bahasa dan Kebudayaan Rusia wajib menyampaikan 2 sertifikat penguasaan bahasa asing, yaitu sertifikat bahasa Inggris dan sertifikat bahasa asing sesuai kualifikasi masing-masing.

e. Sertifikat penguasaan bahasa Inggris yang wajib diserahkan pelamar program studi S1 Bahasa Mandarin dan Kebudayaan Tiongkok / S1 Bahasa dan Kebudayaan Jepang / S1 Bahasa dan Kebudayaan Korea / S1 Bahasa dan Kebudayaan Rusia adalah salah satu dari:

  • TOEFL PBT (Paper Based Test)/TOEFL Prediction/TOEFL ITP (Institutional Testing Program)/EPT (English Proficiency Test) dengan nilai minimal 525
  • TOEFL IBT (Internet Based Test) dengan nilai minimal 70
  • TOEFL CBT (Computer Based Test) dengan nilai minimal 194
  • TOEIC dengan nilai minimal 630
  • IELTS dengan nilai minimal 6.0

f. Bagi pelamar lulusan Bahasa asing, yaitu bahasa Mandarin, Jepang, Korea atau Rusia sesuai dengan program studi pelamar dan memiliki nilai minimal sesuai dengan tabel pernyataan nilai yang diberikan Kemlu.

g. Bagi pelamar kebutuhan Khusus (Putra/Putri Papua atau Putra/Putri Kalimantan) wajib menyampaikan sertifikat penguasaan bahasa Inggris yang masih berlaku dengan jenis tes sebagai berikut:

  • TOEFL PBT (Paper Based Test)/TOEFL Prediction/TOEFL ITP (Institutional Testing Program)/EPT (English Proficiency Test) dengan nilai minimal 500
  • TOEFL IBT (Internet Based Test) dengan nilai minimal 61
  • TOEFL CBT (Computer Based Test) dengan nilai minimal 173
  • TOEIC dengan nilai minimal 575
  • IELTS dengan nilai minimal 6.0

f. Bagi pelamar kebutuhan umum wajib menyampaikan sertifikat penguasaan bahasa Inggris yang masih berlaku, dengan jenis tes sebagai berikut:

  • TOEFL PBT (Paper Based Test)/TOEFL Prediction/TOEFL ITP (Institutional Testing Program)/EPT (English Proficiency Test) dengan nilai minimal 550
  • TOEFL IBT (Internet Based Test) dengan nilai minimal 80
  • TOEFL CBT (Computer Based Test) dengan nilai minimal 214
  • TOEIC dengan nilai minimal 690
  • IELTS dengan nilai minimal 6.5

2. Syarat daftar formasi auditor ahli pertama Kemlu

a. Memiliki ijazah jenjang pendidikan sarjana (S-1) dengan program studi Manajemen/Akuntansi/Administrasi Bisnis

b. Memiliki nilai IPK minimal 2.80 dalam skala 4

c. Menguasai bahasa Inggris dengan baik (lisan dan tulisan) yang dibuktikan dengan Sertifikat penguasaan bahasa Inggris yang berlaku, dengan jenis tes sebagai berikut:

  • TOEFL PBT (Paper Based Test)/TOEFL Prediction/TOEFL ITP (Institutional Testing Program)/EPT (English Proficiency Test) dengan nilai minimal 477
  • TOEFL IBT (Internet Based Test) dengan nilai minimal 53
  • TOEFL CBT (Computer Based Test) dengan nilai minimal 153
  • TOEIC dengan nilai minimal 510
  • IELTS dengan nilai minimal 5.5

Berkas Dokumen CPNS Kementerian Luar Negeri 2024

Berikut adalah berkas lamaran yang perlu diunggah di laman sscasn.bkn.go.id:

  • Hasil pindai asli Surat Lamaran ditujukan kepada Menteri Luar Negeri di Jakarta diketik menggunakan komputer, dibubuhi e-meterai Rp10.000 dan ditandatangani. Format Surat Lamaran dapat diunduh pada laman https://e-casn.kemlu.go.id (e-CASN Kementerian Luar Negeri)
  • Hasil pindai asli Surat Pernyataan Menyetujui Syarat dan Ketentuan yang telah dibubuhi e-meterai Rp10.000 dan ditandatangani. Format Surat Pernyataan dapat diunduh melalui e-CASN Kementerian Luar Negeri.
  • Hasil pindai KTP asli yang masih berlaku atau Surat Keterangan (Suket) asli dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (DISDUKCAPIL)
  • Hasil pindai asli Akta Kelahiran atau Tanda Bukti Pelaporan Kelahiran WNI di luar negeri dikeluarkan oleh DISDUKCAPIL atau Surat Kelahiran (dikeluarkan oleh Perwakilan RI di luar negeri)
  • Hasil pindai ijazah (S1) asli (bukan ijazah yang dilegalisasi atau hasil Salinan fisik ijazah). Untuk lulusan perguruan tinggi luar negeri wajib melampirkan Hasil Penilaian Kesetaraan ijazah Perguruan Tinggi Luar Negeri yang diterbitkan oleh Kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan, kebudayaan, riset, dan teknologi. Surat Keterangan Kelulusan/ijazah Sementara tidak diterima.
  • Hasil pindai transkrip nilai asli dengan halaman yang lengkap dan tidak terpotong (bukan transkrip nilai yang dilegalisasi atau hasil salinan fisik transkrip nilai). Untuk lulusan perguruan tinggi luar negeri wajib melampirkan hasil pindai transkrip nilai asli dan hasil pindai Surat Keputusan Hasil Konversi Nilai IPK yang diterbitkan oleh Kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi.
  • Informasi berupa tangkapan layar hasil akreditasi perguruan tinggi dalam negeri dan/atau program studi dari perguruan tinggi dalam negeri yang dikeluarkan oleh Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi pada saat kelulusan yang dibuktikan dengan tanggal kelulusan yang tertulis pada ijazah.
  • Hasil pindai Daftar Riwayat Hidup (DRH) terakhir sesuai dengan format yang telah disediakan, diketik menggunakan komputer dan ditandatangani. Format DRH dapat diunduh melalui laman e-CASN Kementerian Luar Negeri.
  • Pas foto berwarna terbaru, diambil paling lama 1 tahun terakhir dengan ukuran 4x6, berpakaian formal dengan latar belakang merah.
  • Hasil pindai asli Sertifikat TOEFL PBT/Prediction/ITP/EPT/IBT/CBT/TOEIC/IELTS dan/atau hasil Tes Kemampuan Bahasa Asing lainnya sebagaimana yang disyaratkan.
  • Khusus pelamar Putra/Putri Papua mengunggah surat keterangan dari Kepala Desa/Kepala Suku yang menyatakan garis keturunan orang tua (bapak dan/atau ibu) asli Papua.
  • Khusus pelamar penyandang Disabilitas menyampaikan surat keterangan dari dokter rumah sakit pemerintah/Puskesmas yang menerangkan jenis dan derajat kedisabilitasannya dan menyampaikan tautan video singkat berdurasi 1-3 menit yang menunjukkan kegiatan sehari-hari pelamar dalam menjalankan aktivitas sesuai jabatan yang akan dilamar.

Baca juga artikel terkait CPNS 2024 atau tulisan lainnya dari Aisyah Yuri Oktavania

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Aisyah Yuri Oktavania
Penulis: Aisyah Yuri Oktavania
Editor: Yonada Nancy & Dipna Videlia Putsanra