Menuju konten utama

Apa Saja Kualifikasi Pendidikan CPNS 2024? Cek Informasinya

Berikut ini kualifikasi pendidikan yang dibutuhkan untuk mendaftar CPNS 2024 dan penjelasannya.

Apa Saja Kualifikasi Pendidikan CPNS 2024? Cek Informasinya
Ilustrasi Melamar Kerja. foto/Freepic

tirto.id - Kualifikasi pendidikan menjadi salah satu syarat yang harus dipenuhi setiap pelamar dalam seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024.

Dalam rekrutmen CPNS 2024, pemerintah telah menetapkan kualifikasi pendidikan yang dapat mengikuti seleksi ini. Kualifikasi ini mencakup lulusan SMA, D-3, S-1, dan S2.

Peserta dapat mendaftar pada formasi yang disediakan jika memenuhi kualifikasi pendidikan yang telah ditentukan formasi atau instansi terkait.

Maka itu, penting bagi pelamar mengetahui apa saja kualifikasi pendidikan CPNS 2024 beserta formasi mana saja yang sesuai dengan kualifikasi masing-masing.

Sebagai gambaran, berikut ulasan mengenai rincian kualifikasi pendidikan yang ada dalam seleksi CPNS 2024.

Sekilas informasi, pemerintah sebelumnya telah membuka pendaftaran CPNS 2024 pada 20 Agustus-6 September 2024. Pendaftarannya dilakukan secara daring di laman sscasn.bkn.go.id.

Selain itu, pemerintah juga telah mengumumkan bahwa formasi yang disediakan dalam rekrutmen kali ini sebanyak 250.407 formasi yang terbagi atas 114.706 formasi pemerintah pusat dan 135.701 formasi untuk pemerintah daerah.

Apa Saja Kualifikasi Pendidikan CPNS 2024?

Kualifikasi Pendidikan merupakan informasi lengkap yang berkaitan dengan gelar pendidikan sekaligus menjadi syarat wajib yang harus dipenuhi pelamar CPNS 2024.

Berdasarkan ketentuan yang telah ditetapkan, terdapat tiga kualifikasi pendidikan yang ada dalam CPNS 2024, diantaranya mencakup:

Kualifikasi Pendidikan SMA/Sederajat

Kualifikasi ini ditujukan bagi peserta lulusan Sekolah Menengah Atas (SMA) atau SLTA Sederajat yang dibuktikan dengan melampirkan ijazah SMA.

Kualifikasi Perguruan Tinggi Dalam Negeri

Kualifikasi ini dikhususkan bagi pelamar lulusan Sarjana (S1) dari Perguruan Tinggi Dalam Negeri yang kemudian dibuktikan dengan tanggal kelulusan pada ijazah.

Kualifikasi Perguruan Tinggi Luar Negeri

Kualifikasi yang ketiga ini merupakan pelamar lulusan dari Perguruan Tinggi Luar Negeri. Pada saat pendaftaran, pelamar wajib memiliki ijazah yang telah disetarakan oleh kementerian yang menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang pendidikan.

Pada saat rekrutmen CPNS berlangsung, instansi terkait yang menyediakan formasi biasanya akan mencantumkan kualifikasi pendidikan yang dapat mendaftar pada posisi jabatan yang tersedia.

Baca juga artikel terkait CPNS 2024 atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Aktual dan Tren
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Dipna Videlia Putsanra