Menuju konten utama

Respons Golkar soal Ganjar Ajak Khofifah & Ridwan Kamil ke TPN

Partai Golkar tidak khawatir terkait langkah bacapres Ganjar Pranowo yang Khofifah Indar Parawansa dan Ridwan Kamil untuk bergabung ke TPN Ganjar-Mahfud.

Respons Golkar soal Ganjar Ajak Khofifah & Ridwan Kamil ke TPN
Ketua Bappilu Partai Golkar Maman Abdurrahman saat memberikan keterangan kepada awak media di Kantor DPP Golkar, Slipi, Jakarta Barat, Selasa (24/10/2023). (Tirto.id/Fransiskus Adryanto Pratama)

tirto.id - Bakal calon presiden (capres) Ganjar Pranowo akan mengajak Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa dan Mantan Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil untuk bergabung ke Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar-Mahfud. Terkait hal itu, Ketua Bappilu Partai Golkar Maman Abdurrahman tidak khawatir dengan langkah Ganjar.

"Yah namanya juga usaha," kata Maman kepada Tirto, Senin (30/10/2023).

Maman berkelakar saat ini sedang berusaha mengajak Ganjar masuk ke jajaran Tim Kampanye Nasional pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.

"Saya saja lagi usaha untuk ngajak Pak Ganjar masuk di dalam Tim Kampanye Nasional-nya Pak Prabowo dan Mas Gibran," kata Maman.

Sebelumnya, Ganjar Pranowo membeberkan keinginannya untuk menggaet sosok Gubernur Jawa Timur (Jatim) Khofifah ke dalam tim pemenangannya. Keinginan tersebut menyusul deklarasi dukungan dari Yenny Wahid yang mewakili Barisan Kader Gus Dur pada Jumat (27/10/2023).

"Iya sih (ingin menggandeng Khofifah masuk TPN)," kata Ganjar di Sekolah Partai PDIP, Sabtu (28/10/2023).

Ganjar mengklaim memiliki kedekatan dengan Khofifah dan warga Jatim. Sehingga, besar harapan dukungan dari Khofifah dengan bergabung dalam tim pemenangan nasional (TPN) Ganjar-Mahfud.

"Saya komunikasi terus-menerus ketika saya ke Jawa Timur. Bu Khofifah saya di sini, ya mudah-mudahan sukses, karena saya sangat baik sama beliau," ucap Ganjar mencontohkan komunikasinya dengan Khofifah.

Baca juga artikel terkait TPN GANJAR-MAHFUD atau tulisan lainnya dari Fransiskus Adryanto Pratama

tirto.id - News
Reporter: Fransiskus Adryanto Pratama
Penulis: Fransiskus Adryanto Pratama
Editor: Intan Umbari Prihatin