Menuju konten utama

Profil Ning Maghrib dan Kisahnya Dirawat di Rumah Sakit Jiwa

Siapa sebenarnya Ning Maghrib? Simak profil dan kisahnya hingga dirawat di Rumah Sakit Jiwa Menur, Surabaya.

Profil Ning Maghrib dan Kisahnya Dirawat di Rumah Sakit Jiwa
Ning Maghrib. instagram/galihrmdn_

tirto.id - Ning Magrib atau Avita Latif alias Avita Latifatul Munawaroh dikabarkan masuk Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Menur Surabaya. Bagaimana profil dan kisah TikToker yang membuat sejumlah kontroversi itu?

Ning Magrib adalah seorang TikToker. Kontennya berseliweran di platform media sosial hingga menjadi viral.

Lewat sejumlah konten, Ning Magrib kemudian dikenal sosok yang aneh hingga kerap menimbulkan pro dan kontra.

Lantas, siapa sebenarnya Ning Magrib? Apa yang sudah dilakukan selama ini? Kenapa dirinya sampai harus dibawa ke RSJ Menur Surabaya?

Profil Ning Maghrib: Putri Kiai?

Dalam sebuah kesempatan, Ning Maghrib menyebut namanya sebagai Avita Latifatul Munawaroh. Namun, hal ini ia sampaikan dalam kondisi bercanda.

Wanita asal Desa Joho, Kecamatan Wates, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, ini bahkan mengaku memiliki nama panggung Amira Azara Ashila dengan nama asli Avita Latif.

Ning Maghrib selama ini viral karena sejumlah konten yang kontroversi. Salah satunya melalui sebuah foto yang diunggah di media sosial. Ia tampak memegang rokok sembari membawa tasbih digital. Warganet pun menganggap sebagai perempuan yang suka merokok.

Pada bagian lain, Ning Maghrib sempat mengaku pernah dilamar salah satu putra Kiai asal Pondok Pesantren Lirboyo, Kediri.

Pria itu disebut-sebut sebagai Cak Abid Lirboyo atau Abdullah Kaffa alias Gus Kaffa. Dirinya termasuk pengurus teras Pondok Pesantren Lirboyo.

Akan tetapi, Ning Maghrib atau Avita Latif buru-buru membantah kabar tersebut hingga menyatakan permohonan maaf terhadap Pondok Pesantren Lirboyo, terutama Gus Kaffa.

Kontrovesi berikutnya, Ning Maghrib ikut hadir dalam pernikahan putri Gus Kautsar atau Muhammad Abdurrahman Kautsar asal Pondok Pesantren Al-Falah, Ploso, Kediri.

Ia dikabarkan datang tanpa undangan hingga sempat mengambil foto bersama sejumlah undangan.

Berbicara mengenai gelar "Ning" yang disematkan terhadap dirinya, Avita Latif mengaku hal ini merupakan pemberian warganet.

Seorang putri kiai atau pengasuh pondok pesantren memang biasa disapa lewat panggilan "Ning". Terkait hal ini, Avita Latif alias Ning Maghrib ternyata tidak memiliki darah keturunan kiai dan tidak ada hubungannya dengan Pondok Pesantren.

Menariknya, sosok yang kontroversial itu justru pernah tampil selaku pembicara dalam sebuah acara di Bojonegoro. Ia lantas memperkenalkan diri sebagai Avita Latifatul Munawaroh.

Ning Maghrib Dirawat di Rumah Sakit Jiwa?

Sejumlah kabar menyebutkan Ning Maghrib kini dirawat di Rumah Sakit Jiwa Menur, Surabaya. TikToker seperti Galih, Anti Antos, hingga Yols ins turut mengabarkan hal ini.

"Avita Aku sekali lg mnt maaf , aku campur aduk 😭 tp demi kebaikan kita semua sayang kamu 😭," tulis Anti Antos via akun TikTok.

"Vit, kami ga kemana2. Kami tungguin kamu smpe sembuh ya vitβ™₯️," ucap Yols ins.

TikToker Yols ins juga turut menambahkan,"Avita, aku & @antiatos ikhlas kalo kamu benci kami. Fokus kami cm mau kamu sembuh & tdk diremehkan banyak orang. Kamu harus punya masa depan, avita..,".

Ia melanjutkan,"Makasi untk para yang ikut suport. Ning @nayluver_chasna @nellynailud, & ning vira choliq. Makasi juga @galihrmdn_ yg udh gercep untk datang ke igd rsj menur,".

Sementara TikToker galihrmdn_ juga turut mengunggah foto bersama sejumlah orang dengan latar sebuah ruangan di RSJ Menur, Surabaya.

"pada intinya ini semua demi kebaikan mu πŸ™πŸ»," kata galihrmdn_.

Baca juga artikel terkait PROFIL atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Dipna Videlia Putsanra