Menuju konten utama
SEA Games 2023 Kamboja

Live Streaming Voli Putri SEA Games 2023 Indonesia vs Thailand

Live streaming laga voli putri SEA Games 2023 Indonesia vs Thailand RCTI+/MNCTV Selasa (9/5/2023) pukul 17.00 WIB.

Live Streaming Voli Putri SEA Games 2023 Indonesia vs Thailand
Ilustrasi Voli. foto/Istockphoto

tirto.id - Live streaming laga voli putri SEA Games 2023 antara Indonesia vs Thailand dapat ditonton melalui RCTI+ dan siaran langsung MNCTV. Pertandingan berlangsung pada Selasa (9/5/2023) mulai pukul 17.00 WIB di Olympic Complex Indoor Main Hall, Phnom Penh, Kamboja.

Laga timnas voli putri Indonesia dan Thailand akan menjadi salah satu partai pembuka jadwal Grup A SEA Games 2023. Kedua peserta bakal memperebutkan kemenangan perdananya di babak penyisihan kali ini.

Untuk membuat start apik di SEA Games 2023, Indonesia dan Thailand tim diprediksi akan tampil maksimal. Tim voli putri Indonesia bisa termotivasi untuk mengikuti jejak tim putra yang sukses menyabet medali emas. Di sisi lain, Thailand kembali terjun sebagai penantang terkuat dalam SEA Games 2023.

Jadwal Indonesia vs Thailand Live Voli Putri SEA Games 2023

Laga pertama diprediksi akan menjadi ujian tim voli putri Indonesia dalam mengawali SEA Games 2023. Pasalnya, Thailand bukan lawan yang mudah bagi skuad asuhan Alim Suseno karena punya reputasi bagus di SEA Games.

Mulai SEA Games edisi 1989 sampai 2021, Thailand menegaskan dominasinya. Tercatat sudah 15 kali tim voli putri Thailand meraup medali emas. Selama kurun waktu tersebut, hanya Filipina yang dapat mengganggu dominasi Thailand. Itu pun sudah lama dilakukan pada 1993 silam.

Jika dibandingkan dengan Indonesia, capaian Thailand lebih mencolok. Sepak terjang tim voli putri Indonesia selama di SEA Games baru membuahkan 1 medali emas, yakni di edisi 1983. Selebihnya, Indonesia harus puas dengan merengkuh medali perak sebanyak 7 kali.

SEA Games 2017 merupakan panggung terakhir Indonesia di final voli putri. Namun demikian, Indonesia tumbang di tangan Thailand dengan skor 3-0. Di sisi lain, Thailand masih melanjutkan tradisi emasnya. Mereka memenangkan gelar SEA Games terakhir pada 2021 dengan mengalahkan tuan rumah Vietnam 3-0.

Jelang beraksi di laga pertama SEA Games 2023, tim voli putri Indonesia diperkuat 14 pemain. Sebagian baru akan mencatatkan debutnya di ajang SEA Games 2023, antara lain Shintia Alliva Mauludina, Myrasuci Indriani, Arneta Putri Amelian, Mediol Stiovanny Yoku, dan Aulia Suci Nurfadila.

Keberadaan tenaga baru di tim voli putri Indonesia juga disokong oleh 3 pemain lain yang lebih berpengalaman. Ketiganya adalah Agustin Wulandari, Yulis Indahyani, dan Hany Budiarti.

Di luar deretan nama itu, opposite andalan Indonesia, Megawati Hangestri Pertiwi, dalam kondisi kurang fit. Megawati dibekap cedera sejak 1 Mei 2023 saat tim voli putri Indonesia mematangkan persiapannya dengan latihan.

“Dia terus menjalani terapi. Saya berharap dia segera sembuh. Katanya masih ada rasa sakit tadi, semoga dia sembuh total sehingga bisa tampil maksimal,” terang Alim Suseno, pelatih timnas voli putri Indonesia.

Jika Megawati diragukan tampil di laga pertama, Alim Suseno telah menyiapkan opsi alternatif yang juga bisa diandalkan, seperti Hany Budiarti. Dengan adanya komposisi skuad saat ini, timnas voli putri Indonesia diharapkan bisa tampil impresif, khususnya saat melawan Thailand.

Jadwal Lengkap Voli Putri SEA Games 2023

Berikut ini jadwal lengkap voli putri SEA Games 2023 yang dimulai pada Selasa (9/5/2023):

Selasa, 9 Mei 2023

Pukul 12.00 WIB Malaysia vs Myanmar

Pukul 14.30 WIB Vietnam vs Singapura

Pukul 17.00 WIB Indonesia vs Thailand

Pukul 19.30 WIB Filipina vs Kamboja

Rabu, 10 Mei 2023

Pukul 12.00 WIB Malaysia vs Indonesia

Pukul 14.30 WIB Myanmar vs Thailand

Pukul 17.00 WIB Filipina vs Vietnam

Pukul 19.30 WIB Kamboja vs Singapura

Kamis, 11 Mei 2023

Pukul 12.00 WIB Indonesia vs Myanmar

Pukul 14.30 WIB Thailand vs Malaysia

Pukul 17.00 WIB Singapura vs Filipina

Pukul 19.30 WIB Vietnam vs Kamboja

Live Streaming Indonesia vs Thailand Voli Putri SEA Games 2023 di MNCTV

Jika tidak ada perubahan jadwal, laga voli putri SEA Games 2023 antara Indonesia vs Thailand di Olympic Complex Indoor Main Hall, Phnom Penh, Kamboja, dapat ditonton via live streaming dan siaran langsung MNCTV.

Sesuai jadwal jam tayang, laga Indonesia vs Thailand di cabor voli putri SEA Games 2023 akan dimulai Selasa (9/5/2023) pukul 17.00 WIB.

Link Live Streaming Indonesia vs Thailand - MNCTV (RCTI+)

*Jadwal SEA Games 2023 cabor voli putri dan stasiun TV yang menayangkan laga Indonesia vs Thailand dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2023 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin & Iswara N Raditya
Penulis: Ahmad Yasin