Menuju konten utama

Jadwal Final Indonesia International Challenge 2023 Live TV Apa?

Jadwal final Indonesia International Challenge 2023 hari ini dan link live streaming.

Jadwal Final Indonesia International Challenge 2023 Live TV Apa?
Ilustrasi Badminton. foto/IStockphoto

tirto.id - Jadwal final Indonesia International Challenge 2023 bakal berlangsung pada Minggu, 3 September 2023, mulai pukul 12.00 WIB di GOR PBSI Pancing Medan, Sumatera Utara. Jalannya deretan laga ini bisa ditonton via live streaming Vision+ via kanal Sportstars 2.

Indonesia mendominasi laga final Indonesia International Challenge 2023. Pebulu tangkis Merah Putih dijadwalkan tampil di semua sektor partai puncak turnamen tersebut. Ini memberi peluang tuan rumah untuk memborong semua gelar juara.

Pebulu tangkis Indonesia setidaknya sudah mengamankan gelar juara di sektor ganda putri, ganda putra, dan tunggal putri. Pasalnya, terjadi All Indonesian Final di ketiga nomor tersebut.

Untuk menyapu bersih semua gelar turnamen, wakil tuan rumah tinggal berjuang di sektor tunggal putra dan ganda campuran. Dalam kedua sektor itu, atlet badminton Merah Putih menemukan lawan dari negara lain, yaitu Sri Lanka dan Thailand.

Jadwal Final Indonesia International Chalenge 2023

Agenda final Indonesia International Challenge 2023 bakal dibuka dengan perang saudara di sektor ganda putri. Velisha Chrstina/Bernadine Andindya Wardana dijadwalkan bertemu kompatriotnya, Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum.

Jesita/Febi merupakan unggulan ke-2 di turnamen ini. Mereka membawa modal sebagai runner-up Vietnam International Challenge 2023 dan pemenang Iran Fajr International Challenge 2023. Prestasi itu tentu lebih mentereng dari Velisha/Bernadine yang belum membukukan gelar tahun ini.

Sementara itu, duel ganda putra di Indonesia International Challenge 2023 akan menampilkan perjuangan unggulan 1, yaitu Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani. Pasangan ini akan diuji oleh Berry Angriawan/Rian Agung Saputro.

Sabar/Reza vs Berry/Rian belum pernah bersua di ajang apapun. Laga final nanti menjadi pertemuan perdana antara kedua pasangan ini. Pertandingan tersebut dijadwalkan menjadi laga ke-2 final Indonesia International Challenge 2023.

Selepas itu, agenda final dilanjutkan dengan aksi Alwi Farhan. Sebagai wakil tunggal putra tuan rumah, ia akan beradu raket dengan Viren Nettasinghe asal Sri Lanka. Alwi menjajaki partai puncak setelah menyisihkan Tegar Sulistio di semifinal 21-9, 21-18.

Di sisi lain, Viren mampu menyingkirkan wakil Indonesia, Krishna Adi Nugraha, setelah melalui drama 3 set (17-21, 21-7, 21-15). Kendati begitu, Viren tak difavoritkan di final. Ia kalah head to head 1-0 dengan Alwi, berdasarkan kekalahannya di Bangladesh Junior International Series 2021 silam.

Sesama atlet tuan rumah akan kembali saling bertanding di laga final tunggal putri. Gabriela Meilani Moningka akan bertemu Ester Nurumi Tri Wardoyo. Ini akan menjadi duel kedua mereka setelah bertemu di ajang yang sama tahun lalu. Kala itu, Ester keluar sebagai pemenang.

Partai final terakhir menjadi pertaruhan Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani. Ganda campuran Merah Putih itu akan menghadapi pasangan Thailand, Weeraphat Phakjarung/Ornnicha Jongsathapornparn. Jika menang, Marwan/Jessica bisa menambah gelar keduanya tahun ini setelah Lithuanian International 2023.

Order of Play Final Indonesia International Challenge 2023

Berikut adalah order of play dan jadwal final Indonesia International Challenge 2023 yang dihelat hari ini Minggu, 3 September 2023 mulai pukul 12.00 WIB:

Lapangan 1 GOR PBSI Sumut

Mulai pukul 12.00 WIB

WD - Velisha Christina/Bernadine Anindya Wardana (Indonesia) vs Jesita Putri Miantoro/Febi Setianingrum, (Indonesia/2)

MD - Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani (Indonesia/1) vs Berry Angriawan/Ryan Agung Saputro (Indonesia)

MS - Alwi Farhan (Indonesia/7) vs Viren Nettasinghe (Sri Lanka/6)

WS - Gabriela Meilani Moningka (Indonesia) vs Ester Nurumi Tri Wardoyo (Indonesia/3)

XD - Marwan Faza/Jessica Maya Rismawardani (Indonesia) vs Weeraphat Phakjarung/Ornnicha Jongsathapornparn (Thailand)

Live Streaming Indonesia International Challenge 2023

Jika tidak ada perubahan jadwal, live streaming Indonesia International Challenge 2023 bisa ditonton di Vision+ melalui kanal Sportstars 2.

Terdapat sejumlah pilihan harga paket berlangganan Vision+, di antaranya: Premium Sports seharga Rp 35 ribu/bulan, Rp 95 ribu/3 bulan, dan Rp 200 ribu/tahun.

Selain itu, Anda juga bisa memantau melalui live score di laman BWF Tournamentsofrware. Laga final digelar pada Minggu, 3 September 2023, mulai pukul 12.00 WIB di GOR Pancing, Medan, Sumatera Utara.

Link Live Streaming Indonesia International Challenge 2023 - Sportstars 2

Link Live Score Indonesia International Challenge 2023 - BWF

*Jadwal dan stasiun televisi yang menayangkan final Indonesia International Challenge 2023 bisa berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait BADMINTON atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Dipna Videlia Putsanra