Menuju konten utama

Hasil Lengkap Japan Open 2018, Wakil Indonesia di Perempat Final

Dari lima pebulu tangkis Indonesia di delapan besar Japan Open 2018, hanya dua yang lolos ke semifinal.

Hasil Lengkap Japan Open 2018, Wakil Indonesia di Perempat Final
Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo mengekspresikan kegembiraannya seusai memenangi pada pertandingan babak semifinal Piala Thomas 2018 di Impact Arena, Bangkok, Jumat (25/5/2018). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

tirto.id - Indonesia hanya mengirim dua pebulu tangkis ke semifinal Japan Open 2018 pada Jumat (14/9/2018). Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Greysia Polli/Apriyani Rahayu.

Duet "Minions" memastikan tiket pertama setelah mengalahkan pasangan Belanda, Jelle Mass dan Robin Tabeling. Kendati begitu, Marcus/Kevin dipaksa bermain rubber set.

"Kami sebetulnya sudah bermain cukup baik di gim pertama, namun di gim kedua kami banyak melakukan kesalahan sendiri," kata Marcus usai laga seperti dikutip dari laman PBSI.

Sementara tiket kedua diraih dari nomor ganda putri usai pasangan Greysia Polli dan Apriyani Rahayu comeback setelah kehilangan set pertama.

Greysia/Apriyani yang diunggulkan di tempat keempat menghentikan perlawanan duet "Stoeva" wakil Bulgaria juga melalui permainan rubber set.

Berikut ini hasil lengkap wakil Indonesia di perempat final Japan Open 2018 yang berlaga pada Jumat (14/9).

  • Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Chan Peng Soon/Goh Liu Ying (Malaysia) 19-21, 22-20, 17-21
  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya [1] vs Jelle Mass/Robin Tabeling (Belanda) 21-10, 17-21, 21-14
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs [2] Li Junhui/Liu Yuchen (Cina) 20-22, 21-18, 14-21
  • Anthony Sinisuka Ginting vs [1] Viktor Axelsen (Denmark) 17-21, 15-21
  • Greysia Polli/Apriyani Rahayu vs Gabriela Stoeva/Stefani Stoeva (Bulgaria) 19-21, 21-17, 21-12

Pada semifinal yang berlangsung Sabtu (15/9) besok, Marcus/Kevin akan berhadapan dengan pemenang laga Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang) vs He Jiting/Tan Qiang (Cina). Saat ini pertandingan antara keduanya sedang berlangsung.

Sementara itu, Greysia/Apriyani harus bertemu lawan berat, yakni unggulan pertama tuan rumah, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.

Sekadar catatan, keduanya telah bertemu dua kali di tahun 2018, yakni di Asian Games 2018 nomor beregu dan perempat final Indonesia Open 2018. Ganda putri Jepang menyapu bersih kemenangan di dua laga itu.

Kendati begitu, Greysia/Apriyani unggul pada dua pertemuan sebelumnya. Yuki/Sayaka tumbang di French Open 2017 dan Korea Open 2017, masing-masing di babak dua.

Adapun Japan Open 2018 menyandang level Super 750 yang berlangsung sejak 11-16 September mendatang di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo. Turnamen ini berhadiah total 700 ribu dolar Amerika Serikat (setara Rp10 miliar).

Pada edisi 2017, Indonesia meraih satu gelar dari pasangan Marcus/Kevin. Tahun ini, peluang gelar masih di nomor ganda putra, namun tak menutup kemungkinan ganda putri membuat kejutan.

Baca juga artikel terkait JAPAN OPEN 2018 atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Ibnu Azis