Menuju konten utama

Contoh Susunan Acara Pelantikan KPPS Pemilu 2024

Jadwal pelantikan KPPS akan dilaksanakan pada 25 Januari 2024. Berikut ini contoh susunan acara pelantikan KPPS.

Contoh Susunan Acara Pelantikan KPPS Pemilu 2024
Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Komisi Independen Pemilihan (KIP) melaksanakan simulasi penghitungan suara Pemilhan umum (Pemilu) legislatif dan presiden 2019 di Banda Aceh, Aceh, Senin (8/4/2019). ANTARA FOTO/Irwansyah Putra/ama.

tirto.id - Proses rekrutmen Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) pada Pemilu 2024 memasuki tahapan pelantikan. Contoh susunan acara pelantikan KPPS dapat dijadikan sebagai rujukan dalam menyusun acara.

Berdasarkan surat keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Nomor 1669 Tahun 2023, bahwa jadwal pelantikan KPPS akan dilaksanakan pada 25 Januari 2024.

KPPS merupakan singkatan dari kelompok penyelenggara pemilu, di mana pembentukannya dilakukan oleh PPS (Panitia Pemungutan Suara) tingkat Desa. Tugasnya adalah melakukan pemungutan suara di TPS (Tempat Pemungutan Suara).

Dalam proses pelantikan KPPS, nantinya akan mendapatkan surat keputusan sebagai KPPS Pemilu 2024. Selain itu, KPPS juga akan disumpah dan berjanji untuk menaati aturan yang ada sebagai anggota KPPS Pemilu 2024.

Setelah melakukan serangkaian pelantikan, anggota KPPS Pemilu 2024 sudah resmi menjadi bagian dari perangkat Pemilu 2024. Masa kerja KPPS Pemilu 2024 berlangsung selama satu bulan, mulai dari 25 Januari hingga 25 Februari 2024.

Mekanisme Penetapan Anggota KPPS Pemilu 2024

Mekanisme pelantikan KPPS telah diatur melalui Keputusan Komisi Pemilihan Umum Nomor 1669 Tahun 2023.

Adapun mekanisme yang telah diatur tersebut, mekanismenya sebagai berikut ini:

1. Menetapkan anggota KPPS serta calon pengganti anggota KPPS berdasarkan berita acara hasil seleksi calon anggota KPPS setelah tahapan pengumuman hasil seleksi sesuai dengan Jadwal Pembentukan dan Masa Kerja Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara dengan menggunakan keputusan PPS atas nama Ketua KPU Kabupaten/Kota, dengan ketentuan:

  • 7 (tujuh) calon anggota KPPS pada peringkat teratas sebagai Anggota KPPS;
  • Paling banyak 7 (tujuh) calon anggota KPPS pada peringkat selanjutnya sebagai calon pengganti anggota KPPS;
2. Mengangkat dan melantik calon anggota KPPS yang dinyatakan lulus pada seluruh tahapan seleksi yang ditetapkan sesuai dengan masa kerja KPPS yang dilakukan secara luring, apabila terdapat kondisi yang tidak memungkinkan pelantikan dapat dilakukan secara daring;

3. Meminta calon anggota KPPS yang bersangkutan untuk menandatangani pakta integritas dengan menggunakan format Pakta Integritas;

4. Melaporkan seluruh pelaksanaan pembentukan KPPS kepada KPU Kabupaten/Kota melalui PPK.

Contoh Susunan Acara Pelantikan KPPS Pemilu 2024

Susunan acara pelantikan KPPS Pemilu 2024 yang dapat digunakan bisa dimulai dengan pembukaan acara pada, yang umumnya dibuka dengan bacaan bismillah dan diakhiri dengan doa.

Acara pelantikan KPPS Pemilu tahun ini akan diadakan secara serentak di seluruh Indonesia, sehingga bagi calon KPPS harap memperhatikan jadwal pelantikan yang sudah ditetapkan oleh Bawaslu.

Adapun mengenai contoh susunan acara pelantikan KPPS Pemilu 2024 selengkapnya sebagai berikut ini:

  • Pembukaan: membaca bismillah.
  • Menyanyikan lagu kebangsaan “Indonesia Raya”.
  • Pembacaan Surat Keputusan Pengangkatan KPPS Pemilu 2024: Serah terima SK secara simbolis Ketua PPS atas nama Ketua PPS Kabupaten terkait kepada perwakilan anggota KPPS.
  • Pengambilan sumpah dan janji anggota KPPS oleh Ketua PPS Desa terkait.
  • Sambutan-sambutan.
  • Penutup: berdoa.

Baca juga artikel terkait KPPS atau tulisan lainnya dari Sulthoni

tirto.id - Politik
Kontributor: Sulthoni
Penulis: Sulthoni
Editor: Iswara N Raditya