Menuju konten utama

Berapa Harta Kekayaan Gibran, Bakal Jadi Cawapres Prabowo?

Jumlah harta kekayaan Gibran Rakabuming yang digadang jadi Cawapres Prabowo di Pilpres 2024.

Berapa Harta Kekayaan Gibran, Bakal Jadi Cawapres Prabowo?
Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di acara Hari Veteran Nasional di Solo, Kamis (10/8/2023). ANTARA/HO-Humas UNS

tirto.id - Partai Bulan Bintang (PBB) secara terang-terangan mencalonkan Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka, sebagai Cawapres Prabowo Subianto di Pilpres 2024. Sedangkan PDIP menyatakan sudah menerima laporan Gibran terkait rencana tersebut.

Sekretaris Jenderal PDIP, Hasto Kristiyanto, telah mendapatkan laporan langsung dari Gibran mengenai rencana PBB yang meminangnya untuk maju sebagai calon wakil presiden pendamping Prabowo.

"Kami tunggu, tetapi Mas Gibran juga telah sampaikan pada kami dalam berbagai dialog-dialog internal terkait hal tersebut, ya," ucap Hasto, Sabtu, 30 September 2023, seperti dikutip Antara News.

Akan tetapi, Hasto berharap putra sulung Presiden Joko Widodo itu lebih memilih untuk berjuang demi kepentingan yang lebih besar lagi.

"Kami percaya bahwa berpartai itu untuk memperjuangkan kepentingan yang lebih besar," sambungnya.

Sedangkan Ketua DPP PDIP, Puan Maharani, menganggap PBB mempunyai pertimbangan khusus dalam memilih Gibran sebagai Cawapres untuk Ketua Umum Partai Gerindra.

Akan tetapi, Puan menambahkan hal itu baru sebatas wacana dan keputusan berada di tangan Gibran.

"Ya, kan yang meminang punya pertimbangan tertentu. Tinggal yang dipinang mau atau tidak, Itu saja. Kan baru berandai-andai ini," katanya.

Rencana PBB yang menginginkan Gibran sebagai cawapres Prabowo disebutkan oleh Sekretaris Jenderal PBB, Afriansyah Noor di di Graha Wisata Niaga, Laweyan, Solo, pada Selasa, 26 September 2023.

Selain Gibran, nama lain yang disodorkan sebagai Cawapres Prabowo adalah Ketua Umum PBB, Yusril Ihza Mahendra.

"Perlu diketahui sebagai sekjen Partai Bulan Bintang, salah satunya (PBB) mencalonkan wakil presiden yang ada di tengah-tengah kita hari ini, selain Pak Yusril ya Mas Gibran Rakabuming Raka," ucap Afriansyah Noor.

"Karena ini kami dari PBB sudah mencalonkan Prabowo menjadi presiden kami, dan tentunya wakilnya kami berharap ada sosok anak muda," lanjutnya.

Berapa Harta Kekayaan Gibran Rakabuming?

Harta kekayaan Gibran Rakabuming mengalami peningkatan sejak mencalonkan diri sebagai Wali Kota Solo pada Pilkada 2020.

Berdasarkan LHKPN (Laporan Harta Kekayaan Pejabat Negara) pada 1 September 2020 untuk kepentingan Pilkada, harta kekayaan Gibran mencapai Rp21 miliar.

Sementara berdasarkan LHKPN per 31 Desember 2021 sebagai Wali Kota Solo, hartanya sudah mencapai Rp25 miliar atau bertambah sekitar Rp4 miliar.

Gibran terakhir kali melaporkan harta kekayaan kepada KPK pada 31 Desember 2022. Ia tercatat mempunyai harta senilai Rp26 miliar.

Artinya, harta Gibran telah meningkat sebesar Rp5 miliar selama 2 tahun menjabat Wali Kota Solo sejak Februari 2021 hingga akhir 2022.

Melirik LHKPN terakhir per 31 Desember 2022 lalu, harta kekayaan Gibran Rakabuming saat ini terdiri dari tanah dan bangunan yang berjumlah 7 bidang di Surakarta dan Sragen senilai Rp17,339 miliar.

Selain itu, ia juga mempunyai 7 alat transportasi berupa Honda Scoopy, CB-125, Royal Enfield, 2 mobil Avanza, Panther, serta Grand Max dengan harga total Rp332 juta.

Harta bergerak lainnya senilai Rp260 juta ditambah kas dan setara kas Rp3,1 miliar. Selain itu, Gibran juga mempunyai harta lain sebesar Rp5,552 miliar.

Dengan angka utang Rp551 juta, harta kekayaan Gibran Rakabuming saat ini mencapai Rp26.032.674.370.

Baca juga artikel terkait GIBRAN CAWAPRES PRABOWO atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Politik
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Alexander Haryanto