tirto.id -
"Saya pikir itu hanya penyegaran yah. Penyegaran di internalnya Demokrat itu sendiri, jadi tidak ada yang aneh," kata Abdul Ghoni di Jakarta Pusat, Rabu (7/2/2019).
Menurutnya, pencopotan Ferial dan digantikan Santoso merupakan hal yang wajar saja.
"Katanya digantikan sama Santoso yaitu internal karena Pak Santoso sekarang menjadi ketua DPD Demokrat DKI, " kata Abdul Ghoni.
Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) mencopot posisi Ferrial Sofyan sebagai Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta berdasarkan dengan Surat Keputusan Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrat bernomor 06/SK/DPP.PD/I/2019.
Surat tertanggal 23 Januari 2019 itu berisi tentang Pergantian Unsur Pimpinan (Wakil Ketua) DPRD Provinsi DKI Jakarta Fraksi Partai Demokrat. Surat ini ditandatangani langsung oleh SBY dan Sekjen Demokrat Hinca Pandjaitan.
Dalam surat tersebut, menyatakan mencabut Surat Keputusan DPP Demokrat Nomor: 18/SK/DPP.PD/VIII/2014, tertanggal 28 Agustus 2014, yang menetapkan Ferial menjadi Wakil Ketua DPRD. Sehingga berdasar surat tersebut, penetapan Ferrial tidak berlaku lagi.
Hal itu sudah dibahas di internal partai Demokrat, kalau hasil akhirnya sampai SBY mengeluarkan keputusan itu. "Memang sekarang Pak Santoso jadi Ketua DPD-nya," kata Abdul Ghoni.
Menurutnya, kinerja Ferrial sebagai Wakil Ketua DPRD baik, karena sebelumnya yang bersangkutan pernah menjabat sebagai Ketua DPRD.
"Kalau saya lihatnya Pak Ferrial itu kan bekas ketua DPRD terus sekarang turun jadi wakil ketua, tidak mungkin kalau itu tidak baik, pasti baik dan saya pikir itu hanya penyegaran," kata Abdul Ghoni.
Penulis: Maya Saputri
Editor: Dhita Koesno