Menuju konten utama

Sinopsis Film Pig yang dibintangi Nicolas Cage: Kisah Babi Hilang

Sinopsis film Pig yang dibintangi Nicolas Cage bercerita tentang upaya pencarian peliharaan babi yang hilang ke tempat antah berantah.

Sinopsis Film Pig yang dibintangi Nicolas Cage: Kisah Babi Hilang
Nicolas Cage diganjar penghargaan nominasi kedua "Aktor Terbaik versi Kritikus Film" 2021 berkat perannya di film Pig, Marion Curtis/AP

tirto.id - Film berjudul Pig yang ditulis oleh Michael Sarnowski bercerita tentang kisah pencarian babi yang hilang. Dibintangi Nicolas Cage, film Pig memenangkan penghargaan sebagai "Best First Screenplay" atau kategori debut naskah terbaik film 2021 oleh lembaga Film Independent.

Di film bergenre drama, misteri, dan aksi thriller ini, Nicolas Cage berakting sebagai pemeran utama bernama Robbin Feld. Ia tampil sebagai seorang pria berjenggot dengan rambut acak-acakan, serta hidup dibaluti rasa trauma yang membuatnya menyendiri di tengah hutan.

Dilansir situs Rotten Tomatoes, perolehan nilai film Pig tembus angka 96 persen dari kritikus film dan 84 persen dari para audiens.

Melalui film ini juga, Nicolas Cage diganjar penghargaan sebagai nominasi kedua dalam kategori "Pilihan Kritikus Film sebagai Aktor Terbaik" 2021.

Film Pig rilis pertama kali pada 16 Juli 2021 di Amerika Serikat. Sejak diluncurkan, film ini berhasil meraup pendapatan sebesar 3,8 juta dolar AS berdasarkan data Box Office Mojo.

Sinopsis Film Pig yang Dibintangi Nicolas Cage

Film ini bermula dari seorang laki-laki bernama Robin Feld (Nicolas Cage) yang hidup sebatang kara di tengah hutan belantara Oregon.

Robin diceritakan sebagai pensiunan koki yang kemudian menjadi pemburu jamur terlangka di dunia, yaitu jamur truffle.

Jamur ini digunakan sebagai bahan utama masakan mewah sehingga memiliki harga fantastis.

Robin memiliki hewan peliharaan berupa seekor babi betina yang telah terlatih dan memiliki insting tajam yang membantunya berburu jamur truffle.

Di sisi lain, Amir yang merupakan seorang pengepul jamur truffle, setiap satu pekan sekali menemui Robin untuk mengambil jamur itu.

Suatu malam, babi kesayangan Robin terlihat sangat gelisah dan selalu mengendus-endus pintu, serta memaksa untuk keluar rumah.

Ketika Robin berusaha menenangkan babinya, tiba-tiba ada sekelompok orang tidak dikenal yang mendobrak pintu rumah Robin dan menculik babi itu.

Mereka meninggalkan Robin yang terluka cukup parah di bagian kepalanya.

Untuk menemukan babi kesayangannya yang hilang, Robin menghubungi Amir dan meminta agar Amir membantunya mencari babi tersebut.

Kemudian, mereka mendapat petunjuk dari pengepul jamur truffle yang lain bahwa kemungkinan babi tersebut dibawa ke Portland.

Demi mencari babinya yang hilang, Robin bertekad untuk pergi ke Portland, namun Amir merasa pesimis dan berfikir akan sulit untuk menemukan babi tersebut. Sebagai gantinya, Amir menawarkan untuk membeli babi yang baru.

Robin dengan tegas menolak tawaran Amir karena babi tersebut merupakan babi yang sudah terlatih dan sangat dia sayangi layaknya keluarga sendiri.

Selain itu, jika Robin melatih babi yang baru, dia akan kehilangan satu musim masa tumbuh jamur truffle, yang juga berpotensi membahayakan bisnis Amir.

Akhirnya, Robin dan Amir pergi ke Portland untuk menemui Edgar yang merupakan kawan lama Robin.

Akan tetapi, pertemuan tersebut tidak membuahkan hasil. Tanpa berpikir panjang, Robin akhirnya meminta Amir untuk mengantarnya ke Hotel Portland.

Demi petunjuk untuk mengetahui lokasi babi kesayangannya, Robin bahkan rela mengikuti sebuah tradisi lama di sebuah ruang bawah tanah milik Edgar.

Lantas apakah Robin akan mendapat petunjuk untuk menemukan babi kesayangannya dan bagaimana akhir pencarian yang dilakukan oleh Robin dan Amir untuk menemukan babi tersebut?

Temukan jawabannya dengan menyaksikan film Pig di platform menonton kesayangan Anda.

Baca juga artikel terkait HIBURAN atau tulisan lainnya dari Ririn Margiyanti

tirto.id - Film
Kontributor: Ririn Margiyanti
Penulis: Ririn Margiyanti
Editor: Abdul Hadi