Menuju konten utama

Respons OSO Saat Fadli Bilang Jokowi Pencitraan Keluarga Harmonis

"Jangan begitu dong Fadli, Anda kan tahu bahwa keluarga Jokowi itu memang bahagia kok," kata Fadli Zon. 

Respons OSO Saat Fadli Bilang Jokowi Pencitraan Keluarga Harmonis
Ketua Umum Partai Hanura Oesman Sapta. Foto/mpr.go.id

tirto.id - Ketua Umum (Ketum) Partai Hanura Oesman Sapta Odang (OSO) menanggapi pernyataan Wakil (Ketum) Gerindra Fadli Zon yang menyebut Jokowi melakukan pencitraan sebagai keluarga yang harmonis.

Pencitraan yang dimaksud adalah saat Presiden Jokowi dan keluarga jalan-jalan di Kebun Raya Bogor, Sabtu (8/12/2018) pagi. Dengan tegas, OSO meminta Fadli untuk mengoreksi kondisi keluarganya sendiri.

"Jangan begitu dong Fadli, Anda kan tahu bahwa keluarga Jokowi itu memang bahagia kok. Masa Anda enggak mau menerima kebahagiaan orang lain? Kalau mereka bahagia kok kita marah? Kok kita koreksi? Ya tanya aja diri sendiri keluarga kita, udah bahagia belum," ujarnya saat di Komplek DPR RI, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (13/2/2019).

OSO pun juga menyoroti pernyataan Fadli mengenai banyaknya wartawan yang meliput kegiatan keluarga Presiden RI Ketujuh itu. Menurutnya, kedatangan wartawan itu berdasarkan keinginan mereka sendiri. Sehingga, OSO meminta agar Wakil Ketua DPR RI itu untuk berpikir secara positif.

"Ya itu wartawannya mau. Wartawan itu kalau beritanya enggak bagus, enggak mau wartawannya. Jadi positif thinking aja, kalau ada keluarga baik jangan di [...] itulah suatu kehidupan," pungkasnya.

Dengan Jokowi menunjukan keharmonisan keluarganya, kata OSO, maka dapat menjadi contoh yang baik bagi semua orang dalam membina rumah tangga.

"Bukti bahwa Jokowi dengan keluarganya menciptakan contoh-contoh yang baik untuk keluarga-keluarga muda. Jadi keluarga muda harus seperti dia membina anaknya, keluarganya, mantunya," tutur dia.

Sebelumnya, Jokowi mengajak istri, anak dan cucunya jalan-jalan di Kebun Raya Bogor. Selain itu, Jokowi juga melakukan bincang-bincang dengan wartawan.

Hadir bersama Jokowi, Ibu Negara Iriana, Gibran Rakabuming Raka bersama istri Selvi Ananda serta cucu Jan Ethes. Kemudian, Kahiyang Ayu bersama suami Bobby Nasution dan cucu Sedah Mirah.

Namun, hal itu dituding politikus Gerindra, Fadli Zon sebagai pencitraan keluarga harmonis. Ia kemudian mengatakan, model pencitraan tersebut tertuang dalam teori photo operation. Tetapi, Fadli menilai pencitraan itu gagal karena ada banyak wartawan yang hadir.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019 atau tulisan lainnya dari Riyan Setiawan

tirto.id - Politik
Reporter: Riyan Setiawan
Penulis: Riyan Setiawan
Editor: Alexander Haryanto